eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Asus Luncurkan GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti Varian Kartu Grafis TUF Gaming, Prime dan Dual

Asus Luncurkan GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti Varian Kartu Grafis TUF Gaming, Prime dan Dual - Asus resmi merilis kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti (tersedia dalam varian 16GB dan 8GB) dari tiga lini unggulan: TUF Gaming yang tangguh, Prime yang serbaguna, dan ASUS Dual GeForce yang ultra-ringkas. 

Menggabungkan arsitektur inovatif Nvidia Blackwell dengan hardware premium ASUS, kartu grafis ini menghadirkan akses mudah ke pengalaman gaming PC modern, cocok untuk berbagai kebutuhan—mulai dari penggunaan sehari-hari hingga gaming dengan VRAM melimpah.

Asus Luncurkan GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti Varian Kartu Grafis TUF Gaming, Prime dan Dual


Ditenagai oleh NVIDIA Blackwell, seri RTX 5060 dan 5060 Ti menawarkan performa luar biasa untuk gamer dan kreator. Dengan dukungan teknologi AI canggih, pengalaman grafis yang imersif, serta NVIDIA DLSS 4 yang dilengkapi Super Resolution, Ray Reconstruction, dan Multi Frame Generation, kartu grafis ini mampu melipatgandakan kecepatan dan akurasi visual. Tak hanya itu, fitur NVIDIA Studio membuka peluang bagi para kreator untuk mengoptimalkan karya mereka secara maksimal.

baca juga:Asus Resmi Luncurkan Kartu Grafis AMD Radeon RX 9070 dan 9070 XT

Pengguna juga mendapatkan akses ke layanan mikro NVIDIA NIM—model AI canggih yang mendukung pengembangan asisten dan alur kerja AI—serta neural shader untuk mengompres tekstur dan mengurangi penggunaan memori, memberikan kinerja di atas rata-rata.

Setiap varian ASUS RTX 5060 dan RTX 5060 Ti dilengkapi Dual BIOS, sehingga pengguna dapat memilih mode suhu rendah untuk performa optimal atau mode kebisingan rendah untuk gaming nyaman. Inovasi termal seperti kipas Axial-tech berbilah panjang meningkatkan aliran udara, sedangkan teknologi 0dB membuat kipas berhenti secara cerdas saat tidak diperlukan, menjaga level kebisingan seminimal mungkin.

Untuk daya tahan maksimal, kartu grafis ini dilengkapi dual-ball fan bearing dan vented backplate aluminium yang tidak hanya meningkatkan estetika tetapi juga memperlancar pendinginan. Diproduksi dengan teknologi ASUS Auto Extreme, proses penyolderan dilakukan dalam sekali jalan untuk memastikan kualitas terbaik, sementara ASUS GPU Guard melindungi keempat sudut kartu agar tidak mudah retak. Dengan semua inovasi ini, ASUS GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Series siap memberikan performa tinggi dan ketahanan luar biasa bagi para gamer dan kreator.

Asus TUF Gaming

Asus Luncurkan GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti Varian Kartu Grafis TUF Gaming, Prime dan Dual


ASUS menghadirkan tiga varian kartu grafis TUF Gaming—GeForce RTX 5060 8GB, RTX 5060 Ti 8GB, dan RTX 5060 Ti 16GB—yang siap memenuhi kebutuhan pengguna akan hardware tangguh dan andal untuk gaming dan produktivitas. Dirancang dengan standar kelas militer, kartu grafis ini dilengkapi dengan lapisan PCB pelindung yang menjaga kestabilannya dari debu, serpihan, dan kelembapan.

Untuk manajemen termal yang optimal, ASUS mengintegrasikan heatsink MaxContact guna memastikan pembuangan panas secara efisien. Desainnya yang berwarna gunmetal-gray dengan sudut tegas dan garis miring khas TUF Gaming menambahkan nuansa industrial yang modern dan presisi.

Tak hanya mengutamakan performa, kartu grafis ini juga hadir dengan pencahayaan ARGB pada backplate yang dapat dikustomisasi melalui Aura Sync. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyelaraskan efek cahaya dengan perangkat Aura Sync lainnya guna menciptakan battlestation yang kohesif dan menarik.

Baca juga:Asus TUF Gaming AMD Radeon RX 7800 XT dan Radeon RX 7700 XT Terbaru Resmi Diluncurkan

Untuk mendukung performa maksimal dari kartu grafis ini, ASUS merekomendasikan penggunaan PSU TUF Gaming 750W Gold. PSU ini, yang memiliki sertifikasi kelas militer dan garansi 10 tahun, menjamin kestabilan dan keandalan daya untuk sistem gaming Anda.

Asus Prime Series

Bagi pengguna yang mencari kartu grafis untuk small-form-factor (SFF), Prime memiliki beragam opsi di jajaran ASUS RTX 5060 dan 5060 Ti. Prime GeForce RTX 5060 8GB, Prime GeForce RTX 5060 Ti 8GB, dan Prime GeForce RTX 5060 Ti 16GB merupakan kartu grafis 2,5 slot dengan konfigurasi tiga kipas. Artinya, kartu grafis ini siap untuk mendukung PC berbentuk ringkas dengan kemampuan pendinginan yang kencang.

Selain desain 2,5 slot yang nyaman, kartu ini juga cocok untuk mereka yang menyukai komponen dengan tampilan modern dan ramping. Tepian bulat dan tampilan minimalis memastikan kartu Prime dapat dipasang dengan hampir semua PC secara pas.

Untuk kartu Prime RTX 5060 dan RTX 5060 Ti, ASUS Prime 750W Gold adalah PSU paling cocok untuk digunakan bersama. Dengan sertifikasi Gold 80 Plus, dual-ball fan bearing, dan komponen premium lainnya, PSU ini menghasilkan daya yang stabil dalam waktu yang lama dengan garansi 8 tahun untuk menjamin kualitasnya.

Asus Dual GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti

Asus Luncurkan GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti Varian Kartu Grafis TUF Gaming, Prime dan Dual


Bagi pengguna yang menginginkan kartu grafis RTX 5060 atau RTX 5060 Ti berukuran lebih ringkas dibandingkan lini produk Prime, ASUS menyediakan solusinya. ASUS Dual GeForce RTX 5060 8GB, Dual GeForce RTX 5060 Ti 8GB, dan Dual GeForce RTX 5060 Ti 16GB masing-masing menyuguhkan gaming horsepower yang kuat dalam sebuah kartu grafis ringkas dengan konfigurasi dua kipas. 

Setiap kartu hadir dengan warna hitam-putih kontras yang menarik untuk para enthusiast PC yang senang tampil menonjol dengan PC-nya. Dengan aksen fiksi ilmiah Golden Age, kartu ini memberikan kesan retro-futurisme yang sangat cocok dengan banyak komponen ASUS lainnya. 

Untuk kartu grafis ini, ASUS merekomendasikan PSU ASUS Prime 750W Gold. Selain sebagai pasangan estetis yang ideal, PSU ini akan menyediakan tenaga tahan lama yang dibutuhkan semua kartu grafis ASUS Dual GeForce RTX 5060 dan 5060 Ti agar memberikan performa terbaiknya. 

Optimasi setiap pengalaman dengan GPU Tweak III

Software ASUS GPU Tweak III memudahkan pengguna untuk memantau dan menyesuaikan performa GPU dengan praktis. Software ini menyediakan informasi mendalam mengenai spesifikasi dan status kartu grafis sekaligus memudahkan pengguna untuk menyesuaikan berbagai parameter prosesor. 

Terlepas apakah pengguna ingin mengganti mode kinerja kartu grafis atau melakukan overclocking dengan sekali klik, GPU Tweak III membuat prosesnya menjadi sangat mudah. Selain itu, adanya fitur OSD Wizard terbaru mempermudah pengguna untuk menyesuaikan tampilan layar (OSD) GPU Tweak III, sehinga mereka dapat memperoleh informasi yang diperlukan dalam format yang diinginkan.

Anda mungkin suka:Asus ROG Rilis Strix OLED XG27UCDMG, Monitor Gaming Canggih Kini Tersedia
Posting Komentar

Posting Komentar