eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Manjakan Gamer, Samsung Galaxy A55 5G Gaming Package Bawa Skin Eksklusif MLBB

Manjakan Gamer, Samsung Galaxy A55 5G Gaming Package Bawa Skin Eksklusif MLBB - Belum lama ini Samsung menghadirkan Galaxy A55 5G Gaming Package di Indonesia. Ini sebenarnya sama seperti Galaxy A55 5G biasa, tetapi hadir dengan bundling aksesoris gaming dan skin eksklusif Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) untuk memanjakan gamer.

“Di Samsung, kami tidak hanya memberikan perangkat gaming terbaik di kelasnya, tetapi juga menghadirkan Gaming Package lengkap dengan perlengkapan gaming eksklusif yang akan mengoptimalkan pengalaman gaming pengguna." 

Manjakan Gamer, Samsung Galaxy A55 5G Gaming Package Bawa Skin Eksklusif MLBB


"Didukung oleh performa kencang Exynos 1480, tampilan jernih dari layar Super AMOLED, dan baterai besar 5000mAh, Galaxy A55 5G siap menjadi partner gaming andalanmu,” kata Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.

Samsung Galaxy A55 5G mengandalkan layar sentuh punch hole atau Infinity-O Display berukuran 6,6 inci berteknologi panel Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) kapasitif display dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2340 piksel yang menawarkan kerapatan hingga 390 piksel per inci dengan kecerahan hingga 1000 nits dan mendukung HDR10+.

Dengan tingkat kecerahan 1000nits dan Vision Booster, layar akan tetap nyaman dilihat kala kamu gaming di outdoor saat siang hari. Layarnya juga akan menyaring blue light sehingga matamu tetap nyaman saat gaming malam hari.

Layar Galaxy A55 5G Gaming Package mengusung refresh rate layar yang 120Hz guna mengurangi screen tearing dan stuttering, sehingga animasi saat scrolling maupun bermain game bisa lebih smooth. 

Kinerja yang ditawarkan oleh Galaxy A55 5G Gaming Package cukup kencang menurut Laptophia karena didukung SoC (System on Chip) Samsung Exynos 1480 5G (4nm) yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,75GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8GB atau 12GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Samsung Xclipse 530 yang powerful.

Tak hanya itu, prosesor octa-core Exynos 1480 memberikan peningkatan performa GPU hingga 32% dan CPU 15% dibandingkan pendahulunya. Tak hanya menyajikan performa gaming yang lebih lancar, ia juga mampu menampilkan grafis berkualitas tinggi, yang membuat daya kompetitif kamu meningkat. 

Baca juga: Duel Poco M6 vs Samsung Galaxy A05s, Mana yang Lebih Unggul?

Pasangkan gaming headphone yang menjadi bagian dari gaming package Galaxy A55 5G, dan nikmati gaming imersif dan seru baik dari visual maupun audionya. Ditambah lagi, dengan cooling system yang 74% lebih besar, smartphone ini bakal aman dari overheating.

Manjakan Gamer, Samsung Galaxy A55 5G Gaming Package Bawa Skin Eksklusif MLBB


Spesifikasi Galaxy A55 5G Gaming Package

  • Sistem Operasi Android 14 dengan antarmuka Samsung One UI 6.1
  • Chipset Samsung Exynos 1480 5G (4nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 2,75GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Samsung Xclipse 530
  • Triple atau tiga kamera belakang dengan kamera utama resolusi 50 megapiksel sensor Sony IMX906 1/1.56 inci 1um piksel, phase-detection autofokus, OIS, lensa aperture f/1.8 dengan dilengkapi LED flash + 12 megapiksel (ultra wide) lensa aperture f/2.2 sensor BSI CMOS 1.12um piksel + 5 megapiksel (dedicated macro) lensa aperture f/2.4
  • Kamera depan 32 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/2.8 inci 0.8um piksel, lensa aperture f/2.2
  • Layar sentuh Infinity-O Display 6,6 inci 2.5D, dengan resolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel, kerapatan 390 ppi (pixel per inch), 1000 nits, refresh rate 120Hz, 16 juta warna, panel Super AMOLED, HDR10+, Corning Gorilla Glass Victus+
  • Memori RAM 8GB atau 12GB, ROM 128GB atau 256GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (hybrid slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, GPS, Dual SIM, NFC, fingerprint sensor (under display, optical), face unlock
  • Stereo speaker dengan dukungan Dolby Atmos
  • Tahan air dan debu dengan sertifikat IP67
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE / 5G
  • Dimensi 161.1 x 77.4 x 8.2 mm dengan berat 213 gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
  • Warna Awesome Lemon dan Awesome Navy

Harga Galaxy A55 5G Gaming Package

Lalu berapa harga Galaxy A55 5G dengan paket gaming ini? Samsung menawarkan paket gaming spesial seharga Rp6.299.000 yang di dalamnya sudah termasuk unit smartphone Galaxy A55 5G 8GB/256GB, gaming headphone, travel adaptor 25W, case silikon, skin dan diamond eksklusif dari game populer Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Anda mungkin suka:Duel Samsung Galaxy A06 vs Xiaomi Redmi 13C, Mending Mana?
0

Posting Komentar