eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Ini 4 Keunggulan Motherboard Asus ROG X870E dan X870 yang Dirilis di Gamescom 2024

Ini 4 Keunggulan Motherboard Asus ROG X870E dan X870 yang Dirilis di Gamescom 2024 - Mengusung tema Ahead of the Game, Asus Republic of Gamers (ROG) turut berpartisipasi dalam pameran gaming bergengsi Gamescom 2024 yang digelar di Cologne, Jerman. Pabrikan asal Taiwan ini memperkenalkan motherboard soket AM5 dari lini ROG dan TUF yang menggunakan chipset AMD X870E dan X870. 

Pengguna motherboard dengan chioset AMD X670E memang dapat menggunakan prosesor AMD Ryzen 9000 series melalui langkah pembaruan BIOS. Namun, bagi pengguna yang tengah merakit sistem terbaru, motherboard AMD X870E atau X870 merupakan pilihan yang lebih ideal. Ada berbagai alasan mengapa pengguna X670E sebaiknya mempertimbangkan upgrade.

Ini 4 Keunggulan Motherboard Asus ROG X870E dan X870 yang Dirilis di Gamescom 2024


Perbedaan AMD X870E dan AMD X870

Berdasarkan informasi yang Laptophia terima, perbedaan mencolok antara motherboard dengan chipset AMD X870E dan X870 adalah chipset AMD X870E menghadirkan opsi kelas atas dengan fitur lengkap dari CPU AMD Ryzen 9000 Series. 

Berbekal dukungan DDR5, konektivitas PCIe 5.0 untuk grafis dan SSD, dua port USB4 onboard, serta dukungan peningkatan overclocking CPU dan memori terbaru, motherboard tersebut siap memaksimalkan CPU terbaru hingga ke batas kemampuannya. Di sisi lain, karena memiliki dua chipset, motherboard AMD X870E menyuguhkan lebih banyak jalur PCIe. Pada WiFi ProArt X870E-Creator, misalnya, pengguna dapat menggunakan port Ethernet Marvell 10Gb. 

5 Keunggulan Motherboard Asus ROG X870E dan X870

PC AI dari ASUS menawarkan kemudahan opsi optimasi kinerja sistem hanya dengan sekali klik. Pada motherboard ASUS X870E dan X870, pengguna disuguhkan beragam tool untuk memaksimalkan kinerja CPU AMD Ryzen 9000 Series yang dimilikinya. 

Pengguna dapat menekan kebisingan kipas dengan tetap memaksimalkan pendinginan, memastikan koneksi yang mudah ke PC, serta mengoptimalkan pengaturan jaringan. Berikut ini 4 keunggulan motherboard Asus ROG X870E dan X870:

Ini 4 Keunggulan Motherboard Asus ROG X870E dan X870 yang Dirilis di Gamescom 2024


1. Fitur AI Overclocking 

Bagi perakit yang ingin mengoptimalkan CPU dengan mudah, ASUS menghadirkan fitur AI Overclocking. Dengan penelitian dan karakterisasi potensi performa ribuan CPU yang komprehensif di laboratorium uji kami, tool ini terbukti dapat meningkatkan clock CPU hanya dengan sekali klik. 

Baca juga:Asus Hadirkan Mouse ROG Harpe Ace Mini, ROG Strix Impact III Wireless, dan Headset Gaming ROG PELTA di Gamescom 2024

Kecerdasan canggih dari AI Overclocking juga memantau efisiensi pendingin CPU dan perubahan lingkungan operasi sebuah sistem untuk menyesuaikan parameter secara berkala agar mendapatkan kinerja terbaik dengan serangkaian komponen sistem yang unik. 

2. Dynamic OC Switcher

Untuk penyesuaian performa yang lebih canggih, ASUS menawarkan fitur Dynamic OC Switcher. Fitur ini memungkinkan pengguna beralih antara fitur AMD Precision Boost Overdrive bawaan dan overclock all-core manual secara otomatis untuk menghasilkan performa terbaik pada tugas yang sedang dikerjakan. 

3. Fitur Canggih Core Flex 

Pengguna juga dapat memanfaatkan fitur Core Flex untuk melampaui batasan lebih jauh dengan cara mengatur clock, daya, dan termal. Sederhananya, pengguna dapat memaksimalkan base clock saat beban ringan serta mengatur breakpoint untuk mengurangi frekuensi core CPU secara bertahap saat suhu atau arus mengalami peningkatan. 

Sistem ini sangat fleksibel; mendukung beragam fungsi untuk memanipulasi daya, arus, dan batas suhu secara terpisah, sehingga pengguna dapat mengatur performa CPU sesuai keinginan masing-masing.

3. Solusi AI Cooling II

Teknologi kecerdasan dari ASUS juga siap mengoptimasi pendinginan. AI Cooling II menyediakan tool yang mudah untuk menghadirkan aliran udara yang efektif dalam beban berat serta pengoperasian yang senyap saat tugas ringan. Fitur ini bahkan dapat digunakan perakit yang memilih kipas casing dengan RPM tinggi. 

Sistem ini menggunakan informasi dan data pemantauan CPU dari stress test singkat untuk menghitung kecepatan kipas terendah yang diperlukan untuk mendinginkan sistem secara efektif dengan tetap meminimalkan tingkat kebisingan. Sistem kontrol kipas ini juga dapat mengurangi kebisingan kipas sistem hingga 5,7 dB saat dipakai dengan beban berkelanjutan.

4. AI Networking II

Dengan fitur AI Networking II, PC AI dapat mengoptimalkan pengaturan jaringan untuk memastikan gameplay online berjalan lancar, kreativitas tanpa gangguan, dan berbagi dengan mudah. AI Networking II yang terintegrasi dalam aplikasi Armoury Crate ini menggunakan teknologi identifikasi dan peningkatan yang berbasis AI untuk memastikan pengoptimalan jaringan yang lebih cepat dan lebih cerdas. 

Fitur ini juga dibekali dengan Traffic Monitor terbaru yang melacak penggunaan saluran WiFi dan mempermudah pergantian ke saluran yang tidak terlalu padat. 

Pengguna akan mendapatkan akses ke semua fitur ini pada motherboard ROG, TUF Gaming, dan ProArt X870E dan X870. Dengan motherboard Prime X870-P WiFi, pengguna akan memiliki akses ke AI Cooling II dan AI Networking II, sedangkan motherboard Prime X870-P menawarkan AI Cooling II.

Anda mungkin suka:Review Asus ROG Zephyrus G14 GA403UV, Laptop Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten
0

Posting Komentar