eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Laptop Gaming Infinix GT Book Andalkan Duet Intel Core i9 13th Gen dan GeForce RTX 4060

Laptop Gaming Infinix GT Book Andalkan Duet Intel Core i9 13th Gen dan GeForce RTX 4060 - Infinix Mobility Indonesia telah resmi meluncurkan laptop gaming melalui seri GT Book. Laptop gaing Infinix GT Book ini tampil dengan desain futuristik dengan konsep desain Mecha yang dilengkapi LED berupa lingkaran atau Mecha Loop pada bagian LID cover dan LED Interface pada bagian belakangnya. Laptop ini dibekali layar 16 inci 120Hz yang smooth dengan color gamut 100% sRGB.

Laptop gaming Infinix GT Book varian tertinggi ditenagai prosesor Intel Core i9-13900H merupakan salah satu prosesor laptop kelas atas yang merupakan keluarga dari Intel Core 13th Gen yang menggunakan nama sandi Raptor Lake dengan TDP 45W. Sisi grafis, laptop gaming ini ditenagai GPU diskrit dari Nvidia GeForce RTX 4060 dengan VRAM sebesar 8GB GDDR6. Tak heran, game AAA terkini sanggup dimainkan laptop andalan Infinix ini.

Laptop Gaming Infinix GT Book Andalkan Duet Intel Core i9 13th Gen dan GeForce RTX 4060


Laptop Infinix GT Book dipersenjatai layar 16 inci yang menggunakan panel IPS (In-Plane Switching) didukung LED (Light Emiting Diode) backlight dengan resolusi WUXGA 1920 x 1200 piksel aspek rasio 16:10 dengan kecerahan mencapai 300 nits yang mampu menghasilkan sudut pandang yang luas dan warna yang kaya dengan 100% sRGB color gamut yang cemerlang.

Refresh rate layar yang mencapai 120hz ini memungkinkan animasi game tampil dengan smooth tanpa screen tearing atau stuttering yang mengganggu. Bezel atau bingkai layar laptop ini culup tipis dengan screen to body ratio mencapai 91%. Hal ini membuat dimensi laptop gaming GT Book besutan Infinix ini lebih ringkas dan memberikan pengalaman visual yang lebih immersif.

Infinix membekali laptop gaming GT Book andalannya dengan sistem operasi Windows 11 Home asli besutan Microsoft yang terinstal di dalamnya. Ini berarti gamer dapat langsung menggunakan Infinix GT Book tanpa harus repot membeli lisensi dan menginstal sistem operasi Windows di dalamnya.

Soal performa, laptop gaming Infinix GT Book varian tertinggi ini cukup garang menurut Laptophia dengan mengandalkan dukungan prosesor Intel Core i9-13900H 14-core (20 thread) generasi Raptor Lake atau Intel Core generasi ke-13 yang terdiri dari hexa-core P-core 2,6 GHz TurboBoost 5,4GHz + octa-core E-core 1,9GHz TurboBoost 4,1GHz dan ditandemkan dengan memori RAM berkapasitas 16GB jenis LPDDR5x dengan kecepatan 5200MHz dual-channel onboard, sehingga tidak dapat di-upgrade.

Sisi grafis, laptop gaming lokal Infinix GT Book mengandalkan dua graphics yang terdiri dari GPU (Graphics Processing Unit) terintegrasi dari Intel Iris Xe Graphics G7 ditandemkan Nvidia GeForce RTX 4060 dengan TGP 90W. GPU Intel Iris Xe Graphics G7 yang mengusung 96 execution unit (EUs) dengan kecepatan 400 – 1500MHz. 

Tak hanya itu, Infinix GT Book juga dibekali dengan grafis mandiri dari Nvidia GeForce RTX 4060 yang berbasis chip AD107 yang menggunakan arsitektur Ada Lovelace. GeForce RTX 4060 ini mengandalkan 3072 CUDA core berkecepatan 1545MHz dan turbo 2370MHz yang dipadukan dengan 96 TMUs, dan 32 ROPs. Kartu grafis GeForce RTX 4060 yang diusung oleh laptop gaming andalan Infinix ini dikawinkan dengan memori VRAM 8GB GDDR6 berkecepatan 16Gbps dengan antarmuka memori 128-bit.

Laptop gaming Infinix GT Book dibekali solusi pendinginan ICE Storm 3.0 yang terdiri dari dua buah kipas setrifugal berukuran 110mm dengan ketebalan bilah kipas 0.2mm dipadukan dua buah heatpipe yang diklaim ampuh meredam panas.

Sektor media penyimpanan, laptop gaming murah Infinix GT Book dibekali dengan media penyimpanan berupa SSD (Solid State Drive) PCIe 4.0 x4 M.2 NVMe berkapasitas 512GB guna menampung data pengguna. Solusi penyimpanan SSD yang menawarkan performa transfer rate yang tinggi dan konsumsi daya efisien untuk menampung data pengguna. 

Konektivitas laptop gaming Infinix GT Book ini terbilang lengkap menurut Laptophia dengan mengandalkan Wi-Fi 6 (802.11ax) 2x2, Bluetooth 5.2 Combo, Port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen2, Port USB 3.2 Gen2 Type-C (support data transfer, Power Delivery 3.0, dan DisplayPort 1.4), Port HDMI 2.1, SD card reader, dan port audio 3,5mm,

Sisi audio, Infinix GT Book mengandalkan dukungan dua buah speaker yang telah mendukung HD audio dan DTS Audip processing yang mampu menghasilkan suara jernih dan kaya detail untuk memanjakan telinga gamer saat bermain game atau saat menikmati konten multimedia. 

Tak hanya itu, Infinix membekali laptop gaming powerful seri GT Book andalannya dengan baterai berkapasitas 4-cell 70 Whrs Lithium ion untuk memenuhi kebutuhan daya saat mobile.

Baca juga:Review Infinix Hot 40i, Fitur Lengkap dengan Desain Menarik

Laptop gaming Infinix GT Book ini dibekali dengan keyboard gaming dengan 4-zone RGB LED yang menawan. Sementara pada bagian LID covernya terdapat LED melingkar yang disebut dengan Mecha Loop dan dilengkapi dengan adaptive LED RGB interface pada bagian belakangnya. 

Laptop Gaming Infinix GT Book Andalkan Duet Intel Core i9 13th Gen dan GeForce RTX 4060


Kelebihan Infinix GT Book 

  • Salah satu laptop gaming Intel Core i9-13900H termurah
  • Performa gaming kompeten
  • Layar 16 inci yang lega
  • Harga bersaing

Kekurangan Infinix GT Book

  • RAM onboard, tidak dapat di-upgrade

Harga Infinix GT Book

Infinix GT Book merupakan laptop gaming bertenaga Intel Core i9-13900H dengan harga terjangkau yang ditandemkan GPU GeForce RTX 4060. Harga laptop gaming Infinix GT Book terbaru di Indonesia berdasarkan informasi resmi yang Laptophia terima dari e-commerce terkemuka tanah air adalah Rp 17.999.000. 

Laptop gaming Infinix GT Book menawarkan performa kencang untuk gaming modern saat ini dengan dukungan prosesor Intel Core i9-13900H generasi Raptor Lake dan GPU GeForce RTX 4060. Tak hanya kinerja yang kencang, laptop besutan Infinix ini tampil dengan desain menarik dan dibekali dengan layar 16 inci WUXGA refresh rate 120Hz yang smooth. Infinix GT Book telah dilengkapi OS Windows 11 Home asli pre-installed di dalamnya.

Anda dapat cek harga terbaru laptop gaming Infinix GT Book di Shopee (Klik) atau di BliBli (Klik)

Spesifikasi Infinix GT Book

  • Layar IPS LCD dengan LED backlight 16 inci resolusi WUXGA 1920 x 1080 piksel, aspek rasio 16:10, 100% sRGB color gamut, 300 nits, 120Hz refresh rate, Extreme Thin Bezel
  • Prosesor Intel Core i9-13900H 14-core (20 thread) terdiri dari hexa-core P-core 2,6 GHz TurboBoost 5,4GHz + octa-core E-core 1,9GHz TurboBoost 4,1GHz
  • Chipset Intel HM670
  • Grafis Intel Iris Xe Graphics G7 (96 EUs) dan Nvidia GeForce RTX 4060 VRAM 8GB GDDR6 (TGP 90W)
  • Memori RAM 16GB LPDDR5x 5200MHz dual-channel, onboard
  • Storage 512GB SSD PCIe 4.0 x4 M.2 NVMe
  • Konektivitas Wi-Fi 6 (802.11ax) 2x2, Bluetooth 5.2 Combo, Port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen2, Port USB 3.2 Gen2 Type-C (support data transfer, Power Delivery 3.0, dan DisplayPort 1.4), Port HDMI 2.1, SD card reader, port audio 3,5mm
  • Chiclet with 4-Zone RGB backlit keyboard, numeric keypad
  • Dual stereo speaker, DTS Audio
  • Kamera webcam Full HD 1080p
  • Baterai 4-cell, 70 Whr Li-ion battery
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 11 Home asli pre-installed
  • Dimensi 358 (W) x 256 (D) x 18.9 (H) mm berat 1,99 kg
  • Warna Mecha Silver dan Mecha Grey
Anda mungkin suka:Review Lenovo Legion Pro 5 16ARX8, Performa Kencang dengan Ryzen Dragon Range
0

Posting Komentar