eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS - Tak hanya memperkenalkan jajaran prosesor desktop Ryzen 9000 series, Advanced Micro Device atau AMD juga memperkenalkan jajaran prosesor laptop Ryzen AI 300 series di ajang Computex 2024. Keunggulan Ryzen AI 300 series ini adalah sudah menggunakan arsitektur terbaru Zen 5 yang powerful dan memiliki kemampuan AI hingga 50 TOPS (trillions of operations per second).

Prosesor AMD Ryzen AI 300 series ini menggunakan nama sandi Strix Point yang akan menjadi generasi penerus bagi Ryzen 8000 series dengan nama sandi Hawk Point. Prosesor ini didukung menawarkan jumlah prosesor hingga 12-core dengan 24 thread dan memori L3 cache 50% lebih besar dibandingkan dengan prosesor “Zen 4” sebelumnya untuk laptop tipis dan ringan. 

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS


“Prosesor AMD Ryzen AI 300 series mendorong batas pada apa yang mungkin dilakukan dengan menampilkan performa APU tercepat, NPU paling bertenaga di dunia dengan 50 TOP, dan NPU block floating point pertama di dunia yang menggandakan performa aplikasi 16-bit tanpa mengorbankan akurasi," kata Jack Huynh, senior vice president and general manager, Computing and Graphics Group, AMD.

Kecanggihan Prosesor AMD Ryzen AI 300 Series

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS


Sama seperti Ryzen 9000 series untuk desktop, Ryzen AI 300 Series juga menggunakan arsitektur baru Zen 5. Beberapa perubahan signifikan yang ditawarkan Zen 5 antara lain adalah branch predictor baru yang telah ditingkatkan, serta dirancang untuk menawarkan akurasi, efisiensi, dan pengurangan latensi siklus instruksi secara keseluruhan. Selain itu, Zen 5 juga membawa throughput yang lebih tinggi dengan pipeline dan SIMD yang lebih luas, memungkinkan pemrosesan data lebih cepat dan setara dengan kinerja keseluruhan  ini.

AMD juga membawa sejumlah peningkatan lain di arsitektur prosesor Zen 5 ini seperti peningkatan bandwidth memori dari L2 ke L1, instruksi out-of-order yang lebih mendalam, kinerja AI yang lebih baik, dan juga memperluas memperluas SIMD AVX-512 untuk memproses instruksi AVX-512 lebih cepat.

Sejumlah peningkatan dan perubahan arsitektur yang signifikan inilah yang membuat Zen 5 mampu memberikan peningkatan kinerja IPC (Instruction Per Clock) hingga 16% lebih cepat jika dibandingkan dengan Zen 4 generasi sebelumnya. AMD Ryzen AI 300 Series menghadirkan hingga 12 core “Zen 5” dengan 24 thread. Sedangkan generasi sebelumnya hanya mentok di octa-core dengan 16 thread.

Baca juga:Review Asus ROG Zephyrus G14 GA403UV, Laptop Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten

Kehadiran Ryzen AI 300 ini juga membawa sistem penamaan baru pada lini proseso AMD. Generasi sebelumnya menggunakan penamaan Ryzen 7000 atau Ryzen 8000 series. Sedangkan AMD Ryzen AI 300 ini menyematkan kata AI yang menunjukkan adanya NPU di dalamnya dan nomor prosesor mulai dari 300.

Prosesor AMD Ryzen AI 300 Series ini dibekali dengan dukungan NPU Ryzen AI generasi baru atau generasi ketiga yang menggunakan arsitektur AMD XDNA 2. NPU ini diklaim menawarkan performa hingga 50 TOPS dengan floating point 8-bit atau INT8 dan mendukung Microsoft CoPilot+. Ini mengalami peningkatan pesat dibanding generasi Ryzen 8040 series yang berkisar 16 TOPS saja.

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS


“Kita berada di tengah-tengah peralihan platform AI secara besar-besaran, dengan janji untuk mengubah cara kita hidup dan bekerja. Itu sebabnya kemitraan mendalam kami dengan AMD, yang telah mencakup berbagai platform komputasi, mulai dari PC hingga silikon khusus untuk Xbox, dan kini hingga AI, sangat penting bagi kami,” kata Satya Nadella, Chairman dan CEO Microsoft. 

“Kami sangat antusias untuk bermitra dengan AMD untuk menghadirkan PC Copilot+ baru yang didukung AI Ryzen. Kami sangat berkomitmen terhadap kolaborasi kami dengan AMD dan kami akan terus mendorong kemajuan AI bersama-sama di cloud dan edge untuk menghadirkan nilai baru bagi pelanggan bersama kami.” 

Tak hanya soal AI, prosesor AMD Ryzen AI 300 Series ini juga menawarkan peningkatan performa grafis yang signifikan dengan dukungan GPU terintegrasi Radeon 800M yang menggunakan arsitektur RDNA 3.5. AMD mengklaim grafis terintegrasinya ini sanggup memberikan pengalaman bermain game AAA dengan framerate yang lancar.

SKU AMD Ryzen AI 300 Series

AMD Ryzen AI 9 HX 370

  • Cores / Threads 12C/24T
  • Boost/Base Frequency Up to 5.1 GHz / 2 GHz
  • Total Cache 36MB
  • NPU Ryzen AI hingga 50 TOPS
  • GPU AMD Radeon 890M 16 CU
  • TDP 15W - 54W

AMD Ryzen AI 9 365

  • Cores / Threads 10C/20T
  • Boost/Base Frequency Up to 5 GHz / 2 GHz
  • Total Cache 34MB
  • NPU Ryzen AI hingga 50 TOPS
  • GPU AMD Radeon 880M 12 CU
  • TDP 15W - 54W

Ketersediaan

AMD Ryzen AI 300 Series Diperkenalkan, Prosesor Laptop Zen 5 dengan Kemampuan AI 50 TOPS


Prosesor AMD Ryzen AI 9 HX 370 dan Ryzen AI 9 365 akan diluncurkan sekitar bulan Juli. Asus telah menggandeng sejumlah OEM laptop yang telah menyiapkan leboh dari 100 desain laptop dari vendor terkemuka seperti Acer, Dell, HP, Lenovo, dan MSI.

“Seiring dengan semakin matangnya PC AI, kami bekerja keras untuk memastikan pengguna kami memiliki perangkat keras dan perangkat lunak terbaik untuk mendukung kemampuan AI saat ini dan masa depan,” kata Co-CEO ASUS S.Y. Hsu. 

“Bekerja sama dengan AMD, kami mengumumkan sistem baru yang ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen AI 300 Series, termasuk ROG Zephyrus G16, ProArt P16 dan PX13, Zenbook S 16, ASUS Vivobook S 14, S 15 dan S 16, serta TUF Gaming A14 dan A16. Bersama-sama, kami menyediakan kekuatan pemrosesan terbaik di kelasnya yang dibutuhkan pengguna untuk memanfaatkan aplikasi AI yang sedang berkembang.” 

“AI membentuk ekspektasi pelanggan kami terhadap PC dalam gaming, pembuatan konten, profesional, dan penggunaan sehari-hari,” kata Jerry Kao, COO, Acer Inc. 

“Dengan AMD, kami menghadirkan lebih banyak pengalaman yang didukung AI kepada pelanggan kami dengan cara yang belum pernah terjadi sebelumnya. kekuatan dan kinerja. Dalam beberapa bulan mendatang, kami sangat antusias untuk mengumumkan sistem baru yang didukung oleh prosesor AMD Ryzen AI 300 Series.”

Source: press release, AMD, Anandtech

Anda mungkin suka:Review AMD Ryzen 9 7945HX3D, Prosesor Laptop Gaming Terkencang dengan 3D V-Cache
0

Posting Komentar