Samsung Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G Resmi Diluncurkan di Indonesia, Ini Keunggulannya - Samsung Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G telah resmi diperkenalkan di Indonesia. Ini merupakan bukti konsistensi Samsung Electronics Indonesia untuk menghadirkan produk yang penuh inovasi. Kedua perangkat ini hadir dengan fitur keamanan yang diperluas seperti Knox Vault, serta kemampuan fotografi baru yang terinspirasi dari inovasi kamera flagship Galaxy dan layar yang menakjubkan yang dapat menyesuaikan dengan lingkungan sekitar pengguna dengan Vision Booster.
"Dengan Galaxy A series, kami menghadirkan teknologi terbaru kami kepada khalayak yang lebih luas sehingga lebih banyak orang yang mampu memperoleh manfaatnya," kata TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business, Samsung Electronics.
"Kami bersemangat untuk membuka lebih banyak peluang pada Galaxy A series tahun ini, termasuk menawarkan Samsung Knox Vault untuk pertama kalinya pada jajaran produk ini. Kami bangga dapat memampukan pengguna Galaxy A series untuk menikmati pengalaman mobile yang luar biasa dengan aman dan terpercaya."
Kemampuan Kamera Mumpuni
Samsung Galaxy A55 5G dibekali dengan kemampuan Nightography yang disempurnakan, sehingga dapat mengambil foto yang lebih jernih dan hidup bahkan dalam kondisi pencahayaan yang redup. Itu berarti setiap foto malam hari dapat ditampilkan pada level baru yang memukau.
AI Image Signal Processing (ISP) canggih pada Galaxy A55 5G menghasilkan gambar lowlight yang menakjubkan yang belum pernah ada sebelumnya pada Galaxy A series. Dan bukan hanya pemandangan yang terlihat menakjubkan. Mode Night Portrait dan video HDR 12-bit memastikan orang-orang di setiap gambar terlihat bagus, sehingga mengabadikan kenangan bersama teman dan keluarga tidak lagi bergantung pada kondisi pencahayaan.
Baik Samsung Galaxy A55 5G maupun Galaxy A35 5G menawarkan kemampuan fotografi luar biasa yang membuat Samsung Galaxy dikenal, termasuk fitur-fitur seperti optical image stabilization (OIS) dan video digital image stabilization (VDIS) yang menjaga foto dan video tetap tajam bahkan ketika merekam saat bepergian.
Baca juga:Review Samsung Galaxy A15 5G: Upgrade Signifikan dengan Desain Mewah
Layar Super AMOLED 120Hz yang Imersif
Kedua perangkat baru ini juga melanjutkan tradisi Galaxy A series dalam menghadirkan pengalaman mobile yang seru dan imersif yang dapat diakses oleh semua orang. Pengguna dapat menyaksikan tayangan seri terbaru atau menjelajahi media sosial dengan layar Super AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) kapasitif display dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2340 piksel yang menawarkan kerapatan hingga 390 piksel per inci dengan kecerahan hingga 1000 nits dan mendukung HDR10+.
Mereka juga dapat mengandalkan layar 6,6 inci pada Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G yang terlihat jernih dan cerah dalam berbagai kondisi pencahayaan berkat Vision Booster. Keduanya dibekali refresh rate layar yang 120Hz guna mengurangi screen tearing dan stuttering, sehingga animasi saat scrolling maupun bermain game bisa lebih smooth. Juga tersedia fitur Eye Comfort Shield yang berfungsi mengurangi pancaran cahaya biru di layar agar mata tak lekas lelah.
Performa Kompeten
Baik Samsung Galaxy A55 5G maupun Galaxy A35 5G hadir dengan kinerja yang kompeten. Samsung Galaxy A55 5G mengandalkan SoC (System on Chip) Samsung Exynos 1480 5G (4nm) yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,75GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8GB atau 12GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Samsung Xclipse 530 yang powerful.
Sedangkan Samsung Galaxy A35 5G tak kalah kompeten dengan dukungan SoC Samsung Exynos 1380 5G (5nm) yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,4GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU Mali-G68 MP5 yang powerful.
Ekosistem Samsung Galaxy yang Terus Berkembang
Samsung Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G sepenuhnya kompatibel dengan ekosistem Galaxy, memberikan pengalaman yang mulus dan terintegrasi di jajaran berbagai perangkat Galaxy.
Pengguna dapat mengejar target kebugaran mereka dengan menghubungkan Galaxy Fit3 atau Galaxy Watch6 ke smartphone Galaxy A series mereka. Dan, berkat Auto Switch, telepon masuk akan secara otomatis dialihkan ke Galaxy Buds FE yang terhubung untuk meningkatkan kenyamanan.
Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G
- Sistem Operasi Android 14 dengan antarmuka Samsung One UI 6.1
- Chipset Samsung Exynos 1480 5G (4nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 2,75GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 2GHz
- Grafis Samsung Xclipse 530
- Triple atau tiga kamera belakang dengan kamera utama resolusi 50 megapiksel sensor Sony IMX906 1/1.56 inci 1um piksel, phase-detection autofokus, OIS, lensa aperture f/1.8 dengan dilengkapi LED flash + 12 megapiksel (ultra wide) lensa aperture f/2.2 sensor BSI CMOS 1.12um piksel + 5 megapiksel (dedicated macro) lensa aperture f/2.4
- Kamera depan 32 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/2.8 inci 0.8um piksel, lensa aperture f/2.2
- Layar sentuh Infinity-O Display 6,6 inci 2.5D, dengan resolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel, kerapatan 390 ppi (pixel per inch), 1000 nits, refresh rate 120Hz, 16 juta warna, panel Super AMOLED, HDR10+, Corning Gorilla Glass Victus+
- Memori RAM 8GB atau 12GB, ROM 128GB atau 256GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (hybrid slot)
- WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, GPS, Dual SIM, NFC, fingerprint sensor (under display, optical), face unlock
- Stereo speaker dengan dukungan Dolby Atmos
- Tahan air dan debu dengan sertifikat IP67
- GSM / 3G HSPA / 4G LTE / 5G
- Dimensi 161.1 x 77.4 x 8.2 mm dengan berat 213 gram
- Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
- Warna Awesome Lilac, Awesome Ice Blue, dan Awesome Navy
Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone Samsung Galaxy A55 5G di Shopee (Klik) atau di BliBli (Klik)
Spesifikasi Samsung Galaxy A35 5G
- Sistem Operasi Android 14 dengan antarmuka Samsung One UI 6.1
- Chipset Samsung Exynos 1380 5G (5nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 2,4GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 2GHz
- Grafis Mali-G68 MP5
- Triple atau tiga kamera belakang resolusi 50 megapiksel, Sony LYTIA LYT600 1/1.95 inci 0.8um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8, OIS, dengan dilengkapi LED flash + 8 megapiksel (ultra wide) lensa aperture f/2.2 sensor BSI 1/4 inci 1.12um piksel + 5 megapiksel (macro) lensa aperture f/2.4
- Kamera depan 13 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/3.1 inci 1.12um piksel, lensa aperture f/2.2
- Layar sentuh Infinity-O Display 6,6 inci 2.5D, dengan resolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel, kerapatan 390 ppi (pixel per inch), 1000 nits (HBM), refresh rate 120Hz, 16 juta warna, panel Super AMOLED, Corning Gorilla Glass Victus+
- Memori RAM 8GB, ROM 128GB atau 256GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (hybrid slot)
- WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, GPS, Dual SIM, NFC, fingerprint sensor (under display, optical), face unlock
- Speaker stereo dengan dukungan Dolby Atmos
- Tahan air dan debu dengan sertifikat IP67
- GSM / 3G HSPA / 4G LTE / 5G
- Dimensi 161.7 x 78.0 x 8.2 mm dengan berat 209 gram
- Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
- Warna Awesome Lilac, Awesome Ice Blue, dan Awesome Navy
Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone Samsung Galaxy A35 5G di Shopee (Klik) atau di BliBli (Klik)
Harga dan Ketersediaan
Harga Samsung Galaxy A55 5G tersedia mulai dari Rp 5.999.000. Sedangkan Samsung Galaxy A35 5G tersedia mulai dari harga Rp 4.999.000 dalam tiga pilihan warna: Awesome Iceblue, Awesome Lilac, dan Awesome Navy.
Untuk pembelian online di Samsung.com/id dan Shopee pada periode 11-14 Maret 2024, dapatkan penawaran khusus berupa free double storage, kesempatan mendapatkan cashback bank hingga Rp250.000 dan Shopee cashback coin senilai Rp150.000, serta paket kuota bulanan Axis prabayar sebesar 125GB selama 6 bulan.
Khusus pembelian Samsung Galaxy A55 5G varian 12/256GB, akan mendapatkan bonus berupa Samsung Care+ senilai Rp749.000, potongan hingga Rp 300.000 untuk pembelian produk aksesoris tertentu, atau potongan hingga Rp 300.000 ketika melakukan tukar tambah dari smartphone tertentu.
Source, credit image: Press release
Anda mungkin suka:Review Acer Swift Go 14 SFG14-41 R72E: Ringan, Fitur Lengkap dan Performa Kompeten
Posting Komentar