eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

WebEngage Gandeng Insignia, Siap Hadirkan Perubahan Customer Engagement di Indonesia

WebEngage Gandeng Insignia, Siap Hadirkan Perubahan Customer Engagement di Indonesia - Awal 2024 ini, WebEngage bermitra dengan Insignia Indonesia untuk memberikan dampak signifikan pada lanskap pasar Asia Tenggara. Insignia Indonesia, perusahaan yang dikenal dalam mengelola sistem CRM menggunakan teknologi AI, terkenal atas kemampuannya menganalisis perilaku pelanggan secara mendalam.

WebEngage sendiri merupakan sebuah sistem operasi retensi lengkap terkemuka, melakukan ekspansi operasinya di Indonesia pada tahun 2022. Langkah ini merupakan aksi strategis yang bertujuan untuk merevolusi keterlibatan pelanggan di pasar Indonesia. Perluasan ini menandai langkah penting untuk menanggapi pertumbuhan bisnis yang terus berkembang di kawasan ekonomi terbesar di Asia Tenggara.

WebEngage Gandeng Insignia, Siap Hadirkan Perubahan Customer Engagement di Indonesia


"Di era digital yang dinamis, merangkul transformasi menjadi suatu keharusan. Komitmen kami untuk Menyederhanakan Keterlibatan Pelanggan (Simplifying Customer Engagement) di pasar Asia Tenggara mendorong kolaborasi kami dengan Insignia, untuk memberikan solusi yang solid bagi para pemilik merek. 

"Kemitraan ini memberikan solusi lengkap, dari awal hingga akhir, memberdayakan merek dengan penawaran terintegrasi terbaik," kata Apoorv Sood, Wakil Presiden Pengembangan Bisnis Global dan Kemitraan, WebEngage.

Sebuah penelitian terkini menunjukkan bahwa hampir 80% pengguna cenderung membeli sesuatu ketika diberikan pengalaman personal, namun baru sedikit bisnis di Indonesia yang mengadopsi fitur personalisasi. 

Sedangkan masalah yang lainnya berkaitan dengan data pelanggan terfragmentasi serta kurangnya tools untuk mengoptimalkan wawasan pelanggan secara efektif. Kemitraan WebEngage dan Insignia diharapkan dapat menutup kesenjangan ini. 

Mereka akan menggabungkan Customer Data Platform, Personalization Engine, Analytics, dan Journey Builder terbaik dari WebEngage dengan keahlian Insignia dalam sistem CRM berbasis AI untuk menyediakan engagement campaigns multi-channel.

"Dalam ekosistem bisnis yang semakin kompetitif, penting bagi perusahaan untuk memiliki pendekatan pemasaran yang inovatif dan efisien. Kemitraan dengan WebEngage ini akan memberikan peluang baru bagi pemilik bisnis di Indonesia untuk mencapai pertumbuhan signifikan melalui penggunaan teknologi otomatisasi pemasaran," kata Richard Ho, CEO Insignia.

Sinergi antara WebEngage dan Insignia menandakan langkah monumental untuk mendefinisi-ulang Customer Engagement, serta memberikan suatu keunggulan kepada pemilik bisnis dalam pemahaman, keterlibatan, dan retensi pelanggan mereka.

Anda mungkin suka:Review Vivo Y17s: Smartphone Sejutaan Tampil Mewah, Nyaman Dipakai
0

Posting Komentar