eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA - Google telah resmi meluncurkan sistem operasi Android 14 terbaru sejak 23 Oktober 2023 lalu. Samsung Electronics adalah salah satu vendor smartphone yang bergerak cepat dengan merilis update Android 14 ke sejumlah smartphone andalannya. Kebetulan saat ini tim Laptophia sedang menggunakan smartphone Samsung Galaxy A54 5G dan baru saja mendapat notifikasi bahwa update ke Android 14 dengan balutan antarmuka One UI 6.0 telah tersedia.

Smartphone Samsung Galaxy A54 5G sendiri pertama kali diperkenalkan di Indonesia Maret 2023 dan menggunakan sistem operasi default Android 13 dengan antarmuka One UI 5.0. Soal performa, Galaxy A54 5G ini cukup kompeten dengan dukungan SoC Samsung Exynos 1380 5G octa-core ditandemkan RAM 8GB. Smartphone ini juga menggunakan layar AMOLED 120Hz dan dibekali fitur speaker stereo. Penasaran? Berikut ini cara update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G oleh tim Laptophia!

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA


Fitur One UI 6.0 Berbasis Android 14

  • Upgrade sistem operasi menjadi berbasis Android 14
  • Quick Panel dilengkapi tata letak baru untuk akses lebih mudah ke fitur yang sering digunakan, termasuk kontrol kecerahan layar.
  • Tampilan notifikasi yang ditingkatkan, pengurutan berdasarkan waktu, dan kemampuan untuk menjaga jendela pop-up tetap terbuka.
  • Label yang disederhanakan, dan kemampuan untuk menggunakan ikon penuh warna untuk setiap aplikasi di layar Homescreen dan App drawer.
  • Peningkatan kamera, termasuk garis level yang muncul di tengah layar saat garis grid diaktifkan.
  • Fitur Bixby Text Call. Fitur ini memiliki fungsi mirip Call Screening di Google Pixel, tetapi dengan Bixby sebagai basisnya.
  • Aplikasi Weather menampilkan data yang lebih kaya dan kemampuan untuk mengubah wallpaper berdasarkan waktu atau mode tertentu.
  • Samsung Keyboard dilengkapi beberapa style emoji baru.
  • AR Emoji dapat menggunakan latar belakang transparan, pilih gambar apa pun dari Galeri sebagai latar belakang, dan pasangkan dua emoji bersama-sama.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0

Sebelum memutuskan untuk melakukan update ke One UI 6.0 berbasis Android 14 di Samsung Galaxy A54 5G, Laptophia menyarankan Anda memiliki koneksi internet dengan kecepatan yang memadai dan stabil karena ukuran update cukup besar. 

Jika tersedia, gunakan koneksi internet dari WiFi yang lebih stabil agar tidak terputus di tengah jalan. Namun jika tidak tersedia, dapat menggunakan koneksi dari seluler. Pastikan  baterai dalam kondisi penuh atau bisa juga sambil disambungkan ke charger.

Langkah pertama adalah buka menu Settings > Software Update > Download and install. Sistem secara otomatis akan mendeteksi ketersediaan update One UI 6.0 berbasis Android 14 di Samsung Galaxy A54 5G yang Laptophia gunakan. Jika sudah tersedia, akan muncul seperti screenshot di bawah ini.

Baca juga:Review ZTE Blade V50 Design: Smartphone Kencang, Stylish, dan Harga Terjangkau!

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Jika update One UI 6.0 berbasis Android 14 sudah tersedia, maka sistem akan secara otomatis mengunduh update tersebut. Di smartphone Samsung Galaxy A54 5G yang Laptophia gunakan, ukuran update-nya mencapai 2,3GB.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Durasi atau waktu proses download update One UI 6.0 berbasis Android 14 ini bisa bervariasi tergantung kecepatan internet masing-masing. Tim Laptophia membutuhkan waktu 45 menit untuk menyelesaikan download.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Setelah proses download update Android 14 dengan One UI 6.0 selesai, akan muncul dua buah tombol, yakni Schedule Install dan Install Now. Jika ingin melakukan proses instalasi nanti, dapat memilih Schedule Install. Jika ingin langsung melanjutkan proses instalasi update, pilih Install Now.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Kemudian sistem akan memulai proses update ke One UI 6.0 dan muncul notifikasi Updating software. Tunggu hingga proses selesai. Smartphone akan secara otomatis melakukan restart untuk melanjutkan proses update.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Setelah restart, smartphone Samsung Galaxy A54 5G akan melanjutkan proses update One UI 6.0 berbasis Android 13, mulai sari installing, optimizing apps, dan updating apps. Setelah proses selesai, smartphone akan masuk ke menu.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA

Setelah Samsung Galaxy A54 5G selesai booting, maka sistem akan secara otomatis melakukan proses finishing system update yang berlangsung sekitar satu menit. Jika sudah selesai, akan muncul welcome screen One UI 6.0.

Cara Update Android 14 dengan One UI 6.0 di Samsung Galaxy A54 5G via OTA


Unit smartphone Samsung Galaxy A54 5G digunakan oleh tim Laptophia telah sukses diperbarui ke One UI 6.0 yang berbasis sistem operasi Android 14 melalui OTA (Ovet The Air).

Video Review dan Unboxing Samsung Galaxy A54 5G 



Review Samsung Galaxy A54 5G

Anda dapat cek harga dan promo terbaru Samsung Galaxy A54 5G di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

  • Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka Samsung One UI 5.1
  • Chipset Samsung Exynos 1380 5G (5nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 2,4GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G68 MP5
  • Triple atau tiga kamera belakang dengan kamera utama resolusi 50 megapiksel sensor Sony IMX766 1/1.56 inci 1um piksel, phase-detection autofokus, OIS, lensa aperture f/1.8 dengan dilengkapi LED flash + 12 megapiksel (ultra wide) lensa aperture f/2.2 sensor BSI CMOS 1.12um piksel + 5 megapiksel (dedicated macro) lensa aperture f/2.4
  • Kamera depan 32 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/2.8 inci 0.8um piksel, lensa aperture f/2.2
  • Layar sentuh Infinity-O Display 6,4 inci 2.5D, dengan resolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel, kerapatan 403 ppi (pixel per inch), 1000 nits, refresh rate 120Hz, 16 juta warna, panel Super AMOLED, Corning Gorilla Glass 5
  • Memori RAM 8GB, ROM 128GB atau 256GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (hybrid slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, GPS, Dual SIM, NFC, fingerprint sensor (under display, optical), face unlock
  • Stereo speaker dengan dukungan Dolby Atmos
  • Tahan air dan debu dengan sertifikat IP67
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE / 5G
  • Dimensi 158.2 x 76.7 x 8.2 mm dengan berat 202 gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
  • Warna Lime, Black, Violet, dan White
Anda mungkin suka:Review Samsung Galaxy A05: Smartphone Murah dengan Desain Stylish
2 komentar

2 komentar

  • Ditya Tuxlin
    Ditya Tuxlin
    23 Desember 2023 pukul 15.46
    Mantap. Udah dapat update aja nih. Performanya gimana ya? Ada bedanya?
    • Ditya Tuxlin
      Ditya Pandu
      25 Desember 2023 pukul 23.05
      bedanya di beberapa fitur baru dan tampilan antarmukanya. Performanya sih nggak ada peningkatan signifikan
    Reply