eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426: Harga Terjangkau, Andalkan Layar Resolusi Full HD

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426: Harga Terjangkau, Andalkan Layar Resolusi Full HD - Butuh laptop untuk bekerja sehari-hari atau belajar dengan dana yang sangat terbatas? Salah satu laptop yang cukup menarik untuk mereka yang dananya terbatas adalah Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426. Berdasarkan pantauan Laptophia, harga laptop terjangkau andalan Asus ini memang benar-benar terjangkau, yakni di bawah Rp 5 juta. Menariknya, itu sudah termasuk sistem operasi Microsoft Windows 11 Home dan aplikasi Microsoft Office Home and Student 2021 asli pre-installed di dalamnya.

Salah satu keunggulan laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini adalah sudah dibekali dengan layar 14 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel. Layar dengan resolusi lebih tinggi mampu memberikan pengalaman visual yang lebih imersif dan menunjang produktivitas dibandingkan pesaingnya yang masih dibekali layar resolusi HD. Selain itu, fitur Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 tergolong lengkap dengan hadirnya backlight keyboard, fitur keamanan fingerprint sensor, dan sebagainya. Penasaran? Simak review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 oleh tim Laptophia kali ini!

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426: Harga Terjangkau, Andalkan Layar Resolusi Full HD


Paket Penjualan Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

  • Unit Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
  • Adaptor charger
  • Kabel power
  • User guide
  • Kartu garansi

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain adalah salah satu daya tarik dari review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 kali ini menurut laptophia. Harga terjangkau ternyata tidak membuat Asus mengorbankan sisi desain danpenampilan fisik. Ini terbukti dengan VivoBook 14 A416MAO FHD426 yang tampil dengan konsep desain yang mirip dengan Vivobook Ultra 14 yang sebelumnya pernah Laptophia ulas dengan gaya elegan dan jauh dari kesan murahan. 

Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 yang Laptophia ulas kali ini adalah varian warna Slate Gray yang terkesan begitu elegan. Selain itu, juga tersedia varian warna Transparent Silver yang tak kalah mewah sebagai alternatif yang dapat dipilih sesuai selera. Bagian LID cover laptop VivoBook 14 A416MAO FHD426 andalan vendor asal Taiwan ini menggunakan bahan polikarbonat, serta terdapat logo Asus yang cukup mencolok dengan warna chrome.

Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini dibalut dengan casing berbahan polikarbonat atau plastik yang terasa solid dan kokoh. Permukaan casing laptop andalan Asus ini menggunakan finishing sandblasting yang tidak mudah kusam. Sementara pada bagian interiornya, terdapat keyboard berdesain chiclet yang dilengkapi dengan backlight yang nyaman. Pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 kali ini, layarnya telah mengusung NanoEdge yang membuat bezelnya tipis dan membuat ukurannya lebih ringkas.

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Desain Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 kali ini, bagian LID cover hanya terdapat logo Asus. Sedangkan pada bagian bawah terdapat stiker Windows, nomor seri laptop, lubang speaker, dan informasi teknis singkat lainnya. Pada sisi depan laptop terjangkau dengan fitur lengkap ini tidak terdapat port atau tombol apapun.

Sedangkan pada sisi kanan laptop murah Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 terdapat port Kenshington Lock, dua buah port USB 2.0, port combo audio 3,5mm, dan dua buah indikator LED. Asus menempatkan port power, port USB 3.2 Gen1 Type-C, lubang exhaust port HDMI, dan port USB 3.2 Gen1 pada sebelah kiri laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini.

Baca juga:Review Asus ROG Zephyrus M16 GU604: Powerful, Ringkas, dan Keren!

Performa Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Performa Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Kinerja memamg bukan sektor yang diunggulkan dari review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 kali ini. laptop terjangkau ini ditenagai dapur pacu prosesor Intel Celeron N4020 generasi Gemini Lake yang mengusung dual-core (2 thread) yang berlari dengan kecepatan standar 1,1GHz dengan fitur TurboBoost hingga 2,8GHz. Laptop ini didukung memori RAM sebesar 4GB atau 8GB DDR4-2400Mhz yang masih dapat di-upgrade hingga maksimal 20GB sesuai kebutuhan pengguna. kebetulan, unit yang Laptophia ulas adalah varian dengan RAM 4GB.

Prosesor Intel Celeron N4020 yang digunakan laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 merupakan dirancang khusus untuk segmen entry-level yang pertama kali diperkenalkan kuartal pertama 2019. Prosesor ini masih menggunakan teknologi fabrikasi 14nm dan menggunakan arsitektur Apollo Lake yang mungkin sudah mulai agak ketinggalan untuk saat ini. 

Saat Laptophia gunakan untuk bekerja sehari-hari seperti menjalankan browser Chrome atau Microsoft Edge dengan puluhan tab, aplikasi Office, streaming musik, dan multitasking ringan terasa agak berat, serta kurang responsif. Penggunaan yang lebih berat atau intensif pun tampaknya kurang direkomendasikan untuk dijalankan oleh Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426. 

Meski demikian, kinerja Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 masih bisa 'dimaafkan' untuk sekedar komputasi ringan seperti menjalankan Microsoft Office sambil memainkan musik, browsing dengan beberapa tab atau editing foto ringan. Jika penggunaan lebih intensif, Laptophia sarankan untuk upgrade RAM ke 8GB atau lebih besar dan SSD lebih kencang agar kinerjanya lebih responsif.

Sisi grafis, laptop murah andalan Asus ini dibekali GPU (Graphics Processing Unit) Intel UHD Graphics 600 yang mengusung 12 execution unit (EUs) dengan kecepatan 650MHz, tanpa kehadiran grafis diskrit. Performanya sudah mencukupi untuk kebutuhan grafis dasar dan game ringan.

Skor benchmark yang dihasilkan laptop murah Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 juga terbilang lumayan untuk kelas harganya. Berikut hasil benchmarknya oleh tim Laptophia.

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
CPU-Z

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
GPU-Z

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
CPU-Z CPU Benchmark

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Cinebench R15

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Cinebench R20

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Cinebench R23

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Geekbench 6 CPU

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Geekbench 6 OpenCL

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
Geekbench 6 Vulkan

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
PCMark 10

Benchmark Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426
3DMark Fire Strike


Solusi Pendingin & Temperatur

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426


Laptop terjangkau dengan fitur lengkap Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 menggunakan sistem pendinginan yang terdiri dari sebuah kipas dan satu buah heatpipe untuk meredam panas. Bagian bawah laptop ini terdapat ventilasi untuk menyedot udara dingin dan membuang panas melalui ventilasi di sisi belakang dan udara panas diarahkan ke samping kiri laptop.

Lalu apakah solusi pendinginan laptop murah Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini bisa diandalkan? Ternyata cukup bisa diandalkan. Laptophia menjalankan looping aplikasi benchmark Cinebench R23 yang cukup berat dan menguras daya prosesor, laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 nyaman digunakan. Area palmrest relatif dingin dan yang hangat berada di atas keyboard Suhu tertinggi terasa di sisi kiri keyboard laptop.



Baca juga:Review Asus Vivobook 14X K3405VF, Performa Kencang dengan Harga Terjangkau

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426


Layar

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426


Selain itu, layar laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini sudah mengusung resolusi full HD yang tentunya dapat menunjang produktivitas dan pengalaman visual. Sebagian pesaingnya masih bertahan dengan layar dengan resolusi yang lebih kecil, yakni HD 1366 x 768 piksel. Layar Full HD lebih menunjang produktivitas ketimbang layar HD biasa dan Laptophia sudah mengulasnya di sini.

Kualitas layarnya laptop ini cukup baik meski masih menggunakan teknologi panel TN. Hal ini ini tidak menjadi masalah, mengingat harga yang ditawarkan terjangkau dan memadai untuk komputasi sehari-hari menurut Laptophia. Brightness yang dihasilkan juga cukup terang dan kontras yang terbilang baik. Namun untuk penggunaan outdoor, layar laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 masih kurang andal.

Keunggulan Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 menurut Laptophia adalah desain NanoEdge yang memuat bezel layarnya lebih tipis dari para pesaingnya. Hal ini membuat dimensi laptop secara keseluruhan menjadi lebih ringkas. 

Audio

Kualitas speaker stereo pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 kali ini terbilang cukup baik. Laptop entry-level ini didukung audio yang memadai dengan speaker stereo yang didukung teknologi Asus SonicMaster. Keluaran suara speaker laptop VivoBook 14 A416MAO FHD426 cukup nyaring dan renyah. 

Suara speaker VivoBook 14 A416MAO FHD426 andalan Asus ini memang didominasi oleh treble, tetapi itu tidak cempreng. Treble memang terdengar lebih crisp, detail, dan tidak menusuk telinga. Suara vokalnya juga terbilang jernih, tetapi suara bass nyaris tak terdengar. Meski demikian, speaker VivoBook 14 A416MAO FHD426 sudah memadai untuk menikmati konten multimedia.

Keyboard & Touchpad

Keyboard & Touchpad

Laptop terjangkau dengan fitur lengkap Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini dibekali dengan keyboard berdesain chiclet dengan desain tuts yang flat dan sudut rounded. Saat laptophia menjajalnya untuk bekerja dan mengetik beberapa dokumen dan artikel, feel keyboard laptop ini sudah cukup nyaman. Mengetik dengan durasi lama dengan laptop ini masih terasa cukup nyaman. 

Baca juga:Rekomendasi Laptop Terbaik 2023 Harga di Bawah 10 Juta, Pilih Mana?

Kelebihan Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 yang jarang dimiliki pesaingnya di kelas harga yang sama adalah hadirnya backlight keyboard. Ini cukup penting agar dapat mengetik di berbagai kondisi cahaya. Selain itu, pencahayaan backlight keyboard di Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 memiliki beberapa tingkatan yang dapat dipilih sesuai selera.

Sedangkan touchpad pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ukurannya relatif standar. Performanya saat digunakan juga relatif akurat untuk pointing atau navigasi. Meski demikian, Laptophia lebih suka menggunakan mouse daripada touchpad untuk bekerja sehari-hari.

Perangkat Lunak

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426: Harga Terjangkau, Andalkan Layar Resolusi Full HD


Sama seperti laptop terbaru lainnya, pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini sudah dilengkapi dengan sistem operasi Microsoft Windows 11 Home asli pre-installed di dalamnya. Sistem operasi besutan Microsoft ini berjalan lancar di Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 tanpa masalah saat Laptophia menggunakannya selama kurang lebih seminggu. 

Beberapa aplikasi bawaan yang terinstal di laptop ini adalah aplikasi proprietary dari Asus dan beberapa aplikasi buatan pihak ketiga juga terinstal di laptop murah ini. Tak hanya itu, laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 sudah dibekali dengan aplikasi Microsoft Office Home & Student 2021, sehingga langsung dapat digunakan untuk bekerja dan menunjang produktivitas setelah dilakukan proses aktivasi.

Storage

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Laptop dengan harga sangat terjangkau Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini dibekali dengan media penyimpanan atau storage SSD PCIe 3.0 x4 NVMe dari Kingston OM8PDP3256B-AB1 berkapasitas 256GB yang terbilang standar untuk menyimpan data pengguna masa kini menurut Laptophia. Sayangnya, SSD ini hanya jalan di mode PCIe 2.0 x4 di laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini.

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Berdasarkan pengujian yang Laptophia lakukan, SSD Kingston OM8PDP3256B-AB1 yang diusung Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 performanya terbilang standar dengan menghasilkan transfer rate 1477,83 MB/s untuk read dan 363.80 MB/s untuk write dengan mode PCIe 2.0 x4 menggunakan aplikasi CrystalDiskMark. Kecepatan read-nya memang sudah oke untuk kelas harganya, tetapi kecepatan write-nya terlalu rendah.

Konektivitas

Fitur konektivitas dan ketersediaan port pada review Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 ini cukup lengkap untuk sebuah laptop harga terjangkau menurut Laptophia dengan hadirnya WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.1, Port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen 1 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI, MicroSD card reader, dan combo audio 3,5mm jack.

Baterai

Laptop terjangkau Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 memang hanya dibekali dengan baterai berkapasitas kecil, yakni hanya 2 cell 37 Whrs. Ini sebenarnya dapat dimaklumi mengingat harga yang ditawarkan relatif terjangkau. Berdasarkan pengalaman tim Laptophia, baterai Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 rata-rata mampu bertahan 4,5 - 5 jam untuk bekerja sehari-hari.

Kesimpulan

Secara umum, Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 merupakan sebuah laptop harga terjangkau yang layak dipertimbangkan bagi konsumen yang membutuhkan laptop untuk bekerja dengan dana terbatas. Performanya memang bukan yang paling kencang, tetapi masih memadai untuk bekerja sehari-hari. Selain itu, laptop murah ini masih dapat di-upgrade RAM dan storage-nya.

Kelebihan Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

  • RAM dan Storage bisa di-upgrade
  • Layar sudah resolusi full HD
  • Fitur lengkap (fingerprint sensor, backlight keyboard, dll)
  • Harga terjangkau
  • Dilengkapi OS Windows 11 Home + Microsoft Office Home and Student 2021 asli pre-installed

Kekurangan Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

  • Performa kurang powerful
  • Kecepatan write SSD bawaan kurang kencang

Harga Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

Harga laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah Rp 4.299.000 untuk varian RAM 4GB dan Rp 4.599.000 untuk varian RAM 8GB. Kebetulan nunit yang Laptophia ulas adalah varuan RAM 4GB yang cocok untuk konsumen yang membutuhkan laptop untuk komputasi sehari-hari dengan dana terbatas.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru laptop Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426 di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Asus VivoBook 14 A416MAO FHD426

  • Layar TN LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel, 250 nits Asus Splendid, Asus Eye Care, NanoEdge Display, 178° wide-view
  • Prosesor Intel Celeron N4020 dual-core (2 thread) 1,1GHz dengan 2,8GHz TurboBoost
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel UHD Graphics 600
  • Memori RAM 4GB DDR4-2400MHz, upgradeable to 16GB DDR4
  • Storage SSD 256GB PCIe 3.0 x2 M.2 NVMe, (tersedia satu drive bay 2,5 inch untuk HDD/SSD SATA)
  • Konektivitas WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.1, Port USB 3.2 Gen 1, Port USB 3.2 Gen 1 Type-C, Port USB 2.0, Port HDMI, MicroSD card reader, combo audio jack
  • Fingerprint sensor dengan Windows Hello
  • Dual speaker stereo, ICEpower, SonicMaster Audio
  • Kamera webcam dengan resolusi VGA
  • Baterai 2 Cell 37WHr lithium-ion Battery
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 11 Home x64 + Microsoft Office Home and Student 2021 Asli pre-installed
  • Dimensi 32.54 x 21.60 x 1.99 ~ 1.99 cm berat 1,6 kilogram
  • Warna Transparent Silver (FHD425) dan Slate Grey (FHD426)
Anda mungkin suka:Review Asus SmartO Mouse MD200: Nyaman dan Elegan, Siap Dongkrak Produktivitas
8

8 komentar

  • Niken
    Niken
    17 Oktober 2023 pukul 08.47
    Cocok lah ya buat anak sekolah ini, harganya murah
    • Niken
      Ditya Pandu
      2 November 2023 pukul 23.05
      Kalau sekolahnya SD, SMP gitu masih masuk lah laptop ini
    Reply
  • Anonim
    Anonim
    11 Oktober 2023 pukul 09.51
    Apakah nyaman untuk penggunaan siswa SMP/SMA?
    • Anonim
      Ditya Pandu
      16 Oktober 2023 pukul 19.53
      Kalau hanya sekadar ngetik/nugas aja sih aman kak
    Reply
  • Yuwan Agista
    Yuwan Agista
    11 Oktober 2023 pukul 00.00
    Mayanlah ini buat anak kuliah atau belajar dengan budget terbatas
    • Yuwan Agista
      Ditya Pandu
      16 Oktober 2023 pukul 19.53
      Betul banget... Tapi orangnya musti lebih sabar wkwkwk
    Reply
  • Tya Swan
    Tya Swan
    10 Oktober 2023 pukul 21.14
    Celeron N4020 agak ngos2an ya kalau buat sekarang ini... Minimal athlon gold atau Pentium nggak sih? 🤔
    • Tya Swan
      Ditya Pandu
      16 Oktober 2023 pukul 19.52
      Kalau mau jujur sih iya... Tapi kalau memang budget mepet banget, ya ini nggak ada pilihan
    Reply