Ini 5 Kelebihan Ini Bikin Samsung Galaxy A05 Layak Dipertimbangkan untuk Harga Sejutaan - Samsung Indonesia belum lama ini telah resmi menghadirkan Galaxy A05 yang membidik segmen entry-level dengan harga sejutaan saja. Samsung Galaxy A05 merupakan sebuah hape dengan harga sejutaan yang mampu menghadirkan pengalaman yang lebih baik dibanding pendahulunya, memberikan baterai yang pasti awet dan performa lancar untuk kegiatan sehari-hari.
“Samsung menghadirkan Galaxy A05 bagi pengguna yang aktif dan eksploratif sepanjang hari. Dengan baterai berkapasitas 5000mAh, pengguna dapat beraktivitas digital lebih lama, dengan prosesor dan RAM yang mumpuni, kami pastikan setiap kegiatan lancar tanpa hambatan."
"Dan dengan kamera utama 50 MP, yang menunjang berbagai kebutuhan produktivitas hingga menambah koleksi selfie, memang sekaranglah waktunya move-on ke yang pasti pasti, Galaxy A05, ” ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
5 Kelebihan Samsung Galaxy A05
Dibandingkan para pesaingnya, Samsung Galaxy A05 memang memiliki sejulah kelebihan tersendiri. Penasaran? Berikut 5 kelebihan Samsung Galaxy A05 yang membuatnya layak dipertimbangkan sebagai hape harga sejutaan!
1. Baterai Besar dengan Fast Charge 25W
Salah satu pertimbangan utama saat ingin memilih sebuah hape adalah kapasitas baterai. Tentunya kita tidak ingin terus berkutat dengan powerbank sepanjang hari saat beraktivitas, atau menitipkan hape untuk di-charge saat di restoran. Bisa-bisa pesan penting terlewatkan, atau tangan terasa berat karena harus terus menggenggam hape dan powerbank sekaligus.
Oleh karena itu, Samsung Galaxy A05 hadir dengan baterai besar 5000mAh. Dengan kapasitas baterai sebesar ini, kalian dapat beraktivitas tanpa harus khawatir membawa powerbank atau charger kemanapun kalian beraktivitas.
Dan tidak hanya itu, Samsung Galaxy A05 hadir dengan kemampuan fast charging 25W. Jadi, kalian tidak perlu menunggu lama untuk mengisi daya perangkat ini sampai penuh. Ketika membeli Galaxy A05 pun konsumen akan langsung mendapat bonus pembelian berupa travel adaptor 25W, sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan.
2. Performa Powerful dengan Helio G85
Samsung Galaxy A05 hadir dengan SoC (System on Chip) MediaTek Helio G85 yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 berkecepatan 2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 1,8GHz untuk mendukung pengguna melakukan berbagai kegiatan sepanjang hari, mulai dari menjelajah media sosial, membuka browser untuk mencari informasi baru, bermain game, hingga bertransaksi jual-beli di e-commerce.
Dan untuk memastikan kelancaran pemakaian, Samsung menggunakan antarmuka terkini yakni One UI Core 5.1 yang lengkap dengan fitur esensial dan penting, memastikan Galaxy A05 bekerja lancar tanpa lemot.
Baca juga:Review Infinix Hot 30i: Smartphone Murah dengan RAM 8GB dan Kamera 50MP
3. Kapasitas RAM Besar, Multitasking Lancar
Dengan keseharian yang sibuk, pasti kita terbiasa membuka beberapa aplikasi sekaligus, misalnya aplikasi sosmed, chatting, bersama dengan apps e-commerce. Saat browsing pun terkadang kita membuka beberapa tab browser baru untuk mencari referensi. Tentunya lagging saat berpindah aplikasi sangat mengganggu, karenanya kita membutuhkan kapasitas RAM yang besar agar dapat berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lain atau dari satu tab browser ke browser lain secara seamless.
Untuk itu, Samsung membekali Galaxy A05 dengan pilihan RAM hingga 6GB. Ada juga fitur RAM Plus yang dapat menambahkan RAM secara digital. Pilihan ekstensi RAM yang ditawarkan juga cukup besar, yakni hingga 6GB. Jadi, kalian bisa mendapatkan total RAM hingga 12GB.
Disamping RAM yang besar, Samsung Galaxy A05 ini juga hadir dengan penyimpanan yang cukup besar, karena hadir dengan pilihan kapasitas 64GB dan 128GB. Dan jika kalian merasa kurang, hadir juga slot microSD yang menawarkan penyimpanan tambahan hingga 1TB.
4. Layar Berukuran Besar, Lebih Puas!
Berdasarkan informasi yang Laptophia himpun, Samsung Galaxy A05 mengandalkan layar sentuh 2.5D berponi minimalis atau Infinity-U Display berukuran 6,7 inci berteknologi panel TFT PLS (Plane to Line Switching) kapasitif display dengan resolusi HD+ 720 x 1600 piksel yang menawarkan kerapatan hingga 262 piksel per inci yang mampu menghasilkan pengalaman visual yang imersif.
Layar Samsung Galaxy A05 dibekali fitur Eye Comfort Shield yang berfungsi mengurangi pancaran cahaya biru di layar agar mata tak lekas lelah. Layar smartphone murah terbaru Samsung ini hanya mengusung refresh rate standar, yakni 60Hz. Sayangnya, tak disebutkan adanya proteksi antigoresi di layar ponsel ini.
Dengan ukuran layar ini, kalian dapat melakukan berbagai macam hal, mulai dari browsing internet untuk mencari informasi, menjelajah media sosial untuk mendapatkan inspirasi kekinian, bermain game dengan nyaman, hingga mengonsumsi film kesayangan tanpa masalah. Layarnya juga sudah mengadopsi desain Infinity U, terlihat modern dan tidak mengganggu saat kalian beraktivitas.
Tidak hanya itu, nikmati berbagai fitur yang dapat meningkatkan produktivitas, seperti Multi Window yang mampu membuka 2 aplikasi sekaligus dalam satu layar, sehingga kalian bisa multitasking di mana saja.
5. Kamera Kompeten di Kelasnya
Selain performa, kamera juga menjadi salah satu hal yang cukup diperhatikan oleh pengguna. Soalnya, kamera dapat menunjang berbagai macam aktivitas, mulai dari mengabadikan momen bersama teman, mengambil foto untuk barang dagangan, ataupun memotret tempat dan restoran kekinian yang kamu kunjungi.
Samsung Galaxy A05 mengandalkan dua buah kamera belakang atau dual camera. Kamera utama resolusi 50 megapiksel dengan lensa aperture f/1.8 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel dengan fitur phase-detection autofokus ditandemkan lensa aperture f/1.8 dan LED flash yang mampu menangkap gambar jernih dan detail.
Sedangkan kamera kedua di smartphone Samsung Galaxy A05 berkekuatan berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa aperture f/2.4 berfungsi sebagai depth sensor untuk menghasilkan efek bokeh dengan mode portrait melalui fitur Live Focus.
Kamera depan Samsung Galaxy A05 ini berkekuatan 8 megapiksel dengan sensor BSI CMOS dengan lensa aperture f/2.0 fixed focus yang cukup mumpuni untuk foto selfie dan video call. Kamera ponsel ini dapat merekam video dengan resolusi hingga Full HD untuk kamera belakang dan kamera depan.
Review Samsung Galaxy A05
Video Unboxing Samsung Galaxy A05
Harga Samsung Galaxy A05
Samsung Galaxy A05 tersedia pada harga Rp1.499.000 (4GB/64GB), Rp1.699.000 (4GB/128GB), dan Rp1.899.000 (6GB/128GB). Dapatkan penawaran menarik melalui pembelian di toko online Samsung.com berupa gratis travel adapter 25W senilai Rp 299.000 dan perlindungan Samsung Care+ 3 bulan proteksi layar retak (selama persediaan masih ada).
Konsumen juga akan mendapatkan paket Data Bundling Indosat IM3 Starter Pack (84GB per tahun dengan minimal pembelian paket data senilai Rp 30.000 per bulan).
Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone Samsung Galaxy A05 di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)
Spesifikasi Samsung Galaxy A05
- Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka Samsung One UI Core 5.1
- Chipset MediaTek Helio G85 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,8GHz
- Grafis Mali-G52 2EEMC2 1GHz
- Dual atau dua kamera belakang resolusi 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8, dengan dilengkapi LED flash + 2 megapiksel (depth sensor) lensa aperture f/2.4
- Kamera depan 8 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/4 inci 1.12um piksel, lensa aperture f/2.0
- Layar sentuh Infinity-U Display 6,7 inci 2.5D, dengan resolusi HD+ 720 x 1600 piksel, kerapatan 262 ppi (pixel per inch), refresh rate 60Hz, 16 juta warna, panel TFT PLS
- Memori RAM 4GB atau 6GB LPDDR4x, ROM 64GB atau 128GB eMMC 5.1, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (dedicated slot)
- WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, Dolby Atmos, face unlock
- GSM / 3G HSPA / 4G LTE
- Dimensi 168.8 x 78.2 x 8.8 mm dengan berat 195 gram
- Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
- Warna Black, Silver, dan Light Green
Anda mungkin suka:Review Tecno Spark 10C NFC, Smartphone Terbaik Harga Sejutaan?
Posting Komentar