eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Realme Berikan Diskon Harga Hingga Rp2 Juta di Program Back to Campus

Realme Berikan Diskon Harga Hingga Rp2 Juta di Program Back to Campus - Kembali dari musim liburan panjang, kini saatnya anak muda kembali menjalani aktivitas-aktivitas pembelajaran lebih produktif. Untuk mendukung  anak muda dan para realme Fans lebih produktif dalam aktivitas pembelajaran, realme memberikan potongan harga Rp2 juta untuk realme 10 Pro+ 5G eksklusif di Erafone, serta untuk rangkaian produk smartphone unggulan lain dalam program “Back to Campus”. 

Program ini meliputi realme 10 Pro 5G, realme 10, dan realme C33 yang bisa didapatkan dengan harga lebih terjangkau. realme juga turut memberikan potongan harga untuk pilihan produk AIoT dalam program 9.9 Shopping Day.

Realme Berikan Diskon Harga Hingga Rp2 Juta di Program Back to Campus


“Pada momen Back to Campus kali ini, realme berkolaborasi dengan menggandeng Erafone sebagai salah satu bentuk perwujudan Leap Forward Climbing Plan kami untuk menghadirkan promo besar-besaran seperti potongan harga Rp2 juta untuk pembelian realme 10 Pro+ 5G." 

"realme juga menghadirkan potongan harga yang tidak kalah menarik untuk produk smartphone dan AIoT terbaik lainnya, sehingga lebih terjangkau lagi oleh anak muda yang akan masuk kembali ke masa perkuliahan,” kata Michonne Wang - Marketing Director realme Indonesia.

Program Back to Campus dari realme dimulai sejak tanggal 7 September 2023 dan berlaku untuk pembelian di kanal pembelian resmi online serta offline di seluruh Indonesia. Berikut rangkaian produk unggulan realme yang masuk ke dalam program “Back to Campus”:

Realme 10 Pro+ 5G 

Realme Berikan Diskon Harga Hingga Rp2 Juta di Program Back to Campus


Smartphone yang hadir dengan layar melengkung ini kini lebih terjangkau melalui potongan harga spesial Rp2 juta untuk realme 10 Pro+ 5G (12GB+256GB), dari harga awal Rp6.999.000 menjadi Rp4.999.000 khusus di Erafone. 

Didukung berbagai lompatan teknologi dan fitur unggulan, terutama dalam hal tampilan, kamera, dan performa, realme 10 Pro+ 5G menjadi yang pertama di segmen harganya dengan menghadirkan panel layar 120Hz Curved Vision AMOLED yang biasanya hanya ditemukan di smartphone kelas premium.

realme 10 Pro+ 5G menghadirkan 108MP ProLight Camera dengan Teknologi Pixel Binning 9-in-1 yang mutakhir, didukung dengan HyperShot Imaging Architecture. Hal ini meningkatkan performa kamera secara keseluruhan, seperti kecepatan shutter, kejernihan, dan kualitas foto malam. 

Segi performa juga menjadi andalan, di mana  realme 10 Pro+ 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 920 5G yang dikombinasikan RAM terbesar di kelasnya hingga 12GB dan dukungan memori dinamis hingga 12GB lagi, yang mampu menjalankan 26 aplikasi sekaligus di latar belakang dan dipadukan dengan penyimpanan internal hingga 256GB. Makin hemat, realme 10 Pro+ 5G menjadi pilihan tepat bagi anak muda yang ingin mendapatkan pengalaman smartphone setara flagship di berbagai bidang.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone Realme 10 Pro+ 5G di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Realme 10 Pro+ 5G 

  • Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka Realme UI 4.0
  • Chipset MediaTek Dimensity 920 5G MT6877T dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A78 2,5GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G68 MC4
  • Tiga kamera belakang, kamera utama 108 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL HM6 1/1.67 inci 0.64um piksel, lensa 26mm aperture f/1.8, Dual Pixel phase-detection autofokus, LED flash + 8 megapiksel sensor BSI 1/4 inci lensa 13mm ultra wide-angle aperture f/2.2 + 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 (dedicated macro)
  • Kamera depan 16 megapiksel fixed focus dengan sensor SK Hynix Hi-1364Q 1/3 inci 1um piksel, lensa 25mm aperture f/2.5, AI Beauty
  • Layar sentuh curved atau melengkung berukuran 6,7 inci, dengan resolusi Full HD+ 2412 x 1080 piksel, kerapatan 394 ppi (pixel per inch), 120Hz refresh rate, panel Super AMOLED, 1 milyar warna
  • Memori RAM 8GB atau 12GB, ROM 256GB UFS 2.2, tidak dilengkapi slot microSD
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, fingerprint sensor (under screen), AI Face Unlock, NFC
  • Dual stereo speaker dengan Hi-Res Audio
  • Dimensi 161.5 x 73.9 x 7.8 mm berat 173 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE / 5G
  • Baterai 5000mAh, non-removable, 67W SuperVOOC fast charge
  • Warna Dark Matter dan Hyperspace Gold

Realme 10 Pro 5G

Realme 10 Pro 5G menghadirkan pengalaman kelas atas, di mana berbagai konten yang ditampilkan terlihat nyata sekaligus memberikan kesan stylish dan premium melalui bezel tipis 1mm. realme 10 Pro 5G memberikan performa mulus setiap saat dengan konsumsi daya yang minim dengan refresh rate 6 tingkat dan 120Hz Boundless Display terbaik di segmennya. 

Di sisi kamera, realme 10 Pro 5G hadir dengan 108MP ProLight Camera dan selangkah lebih maju dalam hal fotografi dengan HyperShot Imaging Architecture yang sebelumnya hanya terdapat pada realme GT Series. Pengalaman fotografi premium seperti yang terdapat pada realme 10 Pro+ 5G juga dapat ditemukan pada realme 10 Pro 5G. Lebih terjangkau, smartphone realme 10 Pro 5G (8GB+128GB) kini bisa didapatkan dengan harga Rp4.299.000 dari sebelumnya Rp4.599.000.

Review Realme 10 Pro 5G

Anda dapat cek harga dan promo terbaru Realme 10 Pro 5G di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Realme 10 Pro 5G

  • Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka Realme UI 4.0
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 695 5G SM6375 (6nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core Kryo 660 Gold 2,2GHz dan hexa-core Kryo 660 Silver 1,7GHz
  • Grafis Adreno 619
  • Dua kamera belakang, kamera utama 108 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL HM6 1/1.67 inci 0.64um piksel, lensa 26mm aperture f/1.8, Dual Pixel phase-detection autofokus, LED flash 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 (depth)
  • Kamera depan 16 megapiksel fixed focus dengan sensor SK Hynix Hi-1364Q 1/3 inci 1um piksel, lensa aperture f/2.1, AI Beauty
  • Layar sentuh punch hole 2.5D berukuran 6,72 inci, dengan resolusi Full HD+ 2400 x 1080 piksel, kerapatan 392 ppi (pixel per inch), 120Hz refresh rate, panel IPS
  • Memori RAM 8GB, ROM 128GB atau 256GB UFS 2.2, dilengkapi slot microSD max 256GB (hybeid slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, fingerprint sensor (side mounted), port audio 3,5mm, AI Face Unlock, NFC
  • Speaker stereo
  • Dimensi 163.7 x 74.2 x 8.1 mm berat 190 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE / 5G
  • Baterai 5000mAh, non-removable, 33W SuperVOOC
  • Warna Dark Matter dan Nebula Blue

Realme 10

Realme 10 menjadi smartphone dengan performa powerful di kelas harganya berkat dukungan chipset MediaTek Helio G99 yang menjadi salah satu prosesor gaming terbaik di segmennya. realme 10 menggunakan panel layar Super AMOLED berukuran 6,4 inci ditambah dengan refresh rate 90Hz. Panel layar ini secara langsung akan sajikan visual mulus dalam setiap pergerakan dalam game. 

Hal ini memungkinkan anak muda mengurangi gangguan visual yang ada di smartphone pada umumnya dan menampilkan konten multimedia lebih menyenangkan. Tersedia dalam dua pilihan memori, realme 10 (8GB+256GB) kini bisa dimiliki dengan harga Rp3.399.000 dari sebelumnya Rp3.599.000, sedangkan realme 10 (8GB+128GB) kini dijual dengan harga Rp2.999.000 dari Rp3.199.000.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru Realme 10 di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Realme 10

  • Sistem Operasi Android 12 dengan antarmuka Realme UI 3.0
  • Chipset MediaTek Helio G99 MT8781 (6nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 2,2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G57 MC2
  • Dua kamera belakang, kamera utama 50 megapiksel, sensor sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, lensa 27mm aperture f/1.8, phase-detection autofokus, LED flash + 2 megapiksel dengan sensor 1/5 inci 1.75um piksel, lensa 27mm aperture f/2.4 (depth sensor)
  • Kamera depan 16 megapiksel fixed focus dengan sensor SK Hynix Hi-1364Q 1/3 inci 1um piksel, lensa aperture f/2.5, AI Beauty
  • Layar sentuh 2.5D berukuran 6,4 inci, dengan resolusi Full HD+ 2408 x 1080 piksel, kerapatan 411 ppi (pixel per inch), 90Hz refresh rate, 360Hz touch reporting rate, panel Super AMOLED, Gorilla Glass 5
  • Memori RAM 4GB atau 8GB, ROM 128GB UFS 2.2, dilengkapi slot microSD max 1TB (dedicated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, fingerprint sensor (side mounted), port audio 3,5mm, AI Face Unlock
  • Dimensi 159.9 x 73.3 x 8 mm berat 178 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE
  • Baterai 5000mAh, non-removable, fast charge Dart Charge 33W
  • Warna Clash Blue dan Rush Black

Realme C33

realme C33 merupakan smartphone yang mengadopsi desain Boundless Sea terinspirasi dari pesona lautan tanpa batas, dengan efek cahaya visual dinamis. Makin premium, realme C33 memiliki bodi ultra-slim 8,3mm dan desain right-angle, serta penutup belakang unibody tanpa tonjolan kamera mengganggu. 

Smartphone ini pun mampu memberikan bidikan tajam dan jernih dengan kemampuan AI yang ditingkatkan melalui kamera 50MP, resolusi besar yang jarang ditemukan di smartphone harga Rp1 jutaan. realme C33 (4GB+64GB) mendapat potongan harga menjadi Rp1.499.000 dari Rp1.799.000.

Review Realme C33

Anda dapat cek harga terbaru smartphone Realme C33 di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Realme C33

  • Sistem Operasi Android 12 dengan antarmuka Realme UI S Edition
  • Chipset Unisoc Tiger T612 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A75 1,8GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 1,8GHz
  • Grafis Mali-G57
  • Dua kamera belakang, kamera utama 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8, phase-detection autofokus, LED flash + 0,3 megapiksel dengan lensa aperture f/2.8 (depth sensor)
  • Kamera depan 5 megapiksel, sensor BSI CMOS, lensa aperture f/2.0, fixed focus
  • Layar sentuh 6,5 inci 2.5D, dengan resolusi HD+ 1600 x 720 pixels, kerapatan 270 ppi (pixel per inch), aspek rasio 20:9, 16 juta warna, panel IPS LCD
  • Memori RAM 3GB atau 4GB LPDDR4x, ROM 32GB atau 64GB UFS 2.2 dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (dedicated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port microUSB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, USB OTG, fingerprint sensor (side mounted)
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 164.2 x 75.7 x 8.3 mm dengan berat 187 gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, standard charging 10W, reverse charging
  • Warna Aqua Blue dan Night Sea

Produk AIoT

Selain produk smartphone unggulan, realme juga menawarkan harga spesial produk AIoT dengan leap forward technology yang bisa melengkapi pengalaman maksimal bagi para anak muda. Di antaranya ada produk TWS terbaru realme Buds Air 5 yang mendapatkan potongan harga dari harga normal Rp699.000 menjadi Rp649.000, lalu realme Buds T300 dari harga awal Rp499.000 menjadi Rp459.000. 

Sedangkan realme Pad Mini WiFi (4GB+64GB) mendapatkan potongan harga dari Rp2.799.000 menjadi Rp2.299.000. Harga-harga spesial tersebut bisa didapatkan hanya selama periode 9.9 Shopping Day yang berlaku di seluruh kanal penjualan resmi ecommerce Indonesia mulai tanggal 9-13 September 2023.

Anda mungkin suka:Review Realme 11: Desain Cantik, Performa Kencang, dan Kamera Mumpuni
Posting Komentar

Posting Komentar