eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition Resmi Hadir di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya!

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition Resmi Hadir di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya! - Hari ini Asus Indonesia resmi meluncurkan laptop stylish bergaya hyepebeast Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition di Indonesia. Laptop hasil kolaborasi antara ASUS dan A BATHING APE® (BAPE®) tersebut tampil sebagai laptop ultra-stylish dengan nuansa streetwear yang kental, sehingga cocok untuk para pecinta streetwear sekaligus teknologi.

“Asus Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition menegaskan bahwa laptop modern pun bisa tampil dengan penuh gaya. Para pecinta streetwear pun kini bisa memiliki sebuah laptop modern yang canggih, sekaligus memiliki desain paling stylish yang dapat membuat mereka tampil unik dan berbeda," kata ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director. 

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition Resmi Hadir di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya!


Laptop Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition tampil sebagai laptop unik yang tampil dengan mengedepankan ekstetika serta desain ala streetwear khas BAPE®. Selain hadir dalam pilihan warna unik yang ikonik yaitu Green Camo dan Blue Camo, Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition juga ditemani berbagai aksesori eksklusif mulai dari figurine, mouse, carry bag, serta stiker yang semuanya didesain secara eksklusif khusus untuk laptop ini.

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition bukan hanya sekadar tampil sebagai laptop ultra-stylish, tetapi juga powerful. Ditenagai oleh prosesor hingga 13th Gen Intel Core™ i9-13900H dan telah tersertifikasi Intel® Evo™, laptop ini dipastikan mampu menghadirkan performa sekaligus efisiensi daya terbaik di kelasnya. 

Tidak berhenti sampai di situ, ASUS juga menyematkan memori LPDDR5 berkapasitas 16GB serta layar berteknologi ASUS Lumina OLED dengan resolusi 2,8K serta refresh rate 120Hz untuk kualitas visual premium. Sementara baterai berkapasitas 75Wh siap menemani penggunanya untuk beraktivitas seharian.

Baca juga:Asus Vivobook 14X OLED K3405VA OLEDS951, Laptop Kencang Bertenaga Prosesor Core i9 Kelas Gaming

1. Desain Stylish Bergaya Hypebeast

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition Resmi Hadir di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya!


BAPE® dan ASUS merupakan dua brand yang sama-sama mengedepankan kualitas serta kepuasan konsumennya dan komunitasnya. Melalui kolaborasi kali ini, keduanya berhasil menghadirkan sebuah laptop yang tidak hanya sekadar tampil sebagai perangkat teknologi, tetapi juga memiliki nilai artistik melalui desain eksklusif yang terinspirasi langsung oleh nuansa streetwear khas BAPE®.

Laptop Asus Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition akan tampil dalam dua varian. Blue Bundle dengan laptop berwarna Cool Silver, serta Green Bundle dengan laptop Midnight Black. Bagian belakang layarnya tampil dengan desain BAPE® Camo berwarna metallic yang dibuat menggunakan teknik photo-light-etched.

DI bagian belakang layarnya, terdapat pula sebuah reflective logo tag yang menegaskan keistimewaan laptop ini. Tidak sampai di situ, ASUS juga menyematkan elemen desain BAPE® untuk pertama kalinya di bagian touschpad, bagian bawah laptop, serta area palm rest. Elemen desain tersebut membuat Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition semakin istimewa serta tidak boleh dilewatkan.

2. Dilengkapi Aksesori Eksklusif

Untuk memberikan kesan yang lebih memikat, Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition dilengkapi dengan paket aksesori eksklusif yang juga menggunakan elemen desain BAPE® Camo yang dikenal dengan sentuhan fleksibilitas dan daya tariknya. 

Tidak hanya itu, BAPE® juga menyematkan karakter BABY MILO® Friends ke dalam desain BAPE® Camo sehingga mempertegas kehadiran brand streetwear terkemuka tersebut di laptop ini. Nama ASUS Vivobook yang diintegrasikan ke dalam elemen desain BAPE® Camo serta ikon BABY MILO® yang memegang Vivobook memperlihatkan kolaborasi yang harmonis antara ASUS dengan BAPE®.

Desain unik BAPE® Camo tersebut juga diaplikasikan pada carry bag yang diciptakan bersama antara ASUS Design Center dan BAPE®. Carry bag tersebut tidak hanya dapat melindungi laptop saat bepergian tetapi juga menambahkan sentuhan eksklusif pada perangkat secara keseluruhan. Didesain agar dapat dibuka 180°, tas ini menyediakan penyimpanan yang nyaman untuk aksesori seperti mouse, adaptor, dan lainnya, memastikan pengguna dapat dengan mudah membawa segala yang mereka butuhkan ke mana pun mereka pergi.

Laptop Asus Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition juga dilengkapi mouse eksklusif dengan penutup atas yang dapat diganti. Penutup mouse berwarna hitam menampilkan gaya misterius dan stylish yang sangat sesuai dengan pola desain pada laptop ini. Sementara versi warna biru dan hijau sesuai dengan warna tema carry bag yang juga tersedia dalam paket penjualan.

Menambah kesan eksklusif, Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition juga dilengkapi dengan sebuah figurine BABY MILO® yang unik dan tidak bisa didapatkan di manapun. Figurin eksklusif tersebut menampilkan sosok BABY MILO® yang membawa laptop Vivobook BAPE® Edition.

3. Performa Kencang 

Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition Resmi Hadir di Indonesia, Ini 3 Keunggulannya!


Tidak hanya sekadar tampiln dengan desain ultra-stylish, Asus Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition juga menawarkan performa terbaik di kelasnya sehingga dapat digunakan untuk berbagai aktivitas mulai dari belajar, bekerja, bermain, dan berkarya.

Layar ASUS Lumina OLED dengan resolusi 2,8K dan refresh rate 120Hz merupakan salah satu fitur utama yang tidak bisa dilewatkan di Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition. Teknologi layar ASUS Lumina OLED mampu menghadirkan kualitas visual terbaik dengan tingkat reproduksi warna yang kaya serta akurasi warna yang tinggi. Layar tersebut memungkinkan pengguna laptop ini untuk dapat menikmati sajian tampilan visual terbaik untuk beragam aktivitas mulai dari berkarya hingga menikmati konten digital.

Ditenagai oleh prosesor hingga 13th Gen Intel Core™ i9-13900H dan telah tersertifikasi Intel® Evo™, Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition dipastikan dapat menghadirkan pengalaman penggunaan terbaik untuk berbagai aktivitas. Dengan clock speed yang dapat dipacu hingga 5,4GHz, laptop ini mampu memenuhi kebutuhan aktivitas yang menuntut performa tinggi seperti multitasking serta video editing.

Untuk menambah kenyamanan dalam penggunaannya, ASUS juga menyematkan baterai berkapasitas besar, yaitu 75Wh, ke dalam Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition. Berkat baterai berkapasitas tinggi tersebut, laptop ini dapat menemani semua aktivitas penggunanya seharian. Ditambah dengan desainnya yang ramping dan ringkas, serta dilengkapi konektivitas yang melimpah, Vivobook S 15 OLED BAPE® Edition tidak hanya tampil sebagai laptop ultra-stylish, tetapi juga saelalu dapat diandalkan.

Harga Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition

  • Rp17.299.000 (Core i5 / 16GB RAM / 512GB SSD)
  • Rp20.299.000 (Core i9 / 16GB RAM / 1TB SSD)

Anda dapat cek harga dan promo terbaru laptop Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Asus Vivobook S 15 OLED BAPE Edition

  • Layar OLED berukuran 15,6 inci resolusi 2.8K 2880 x 1620 piksel, aspek rasio 16:9, 600 nits, 100% DCI-P3 color gamut, 120Hz refresh rate motion clarity, PANTONE validated, VESA Display HDR True Black 600, Asus Splendid, SGS Eye Care, 4-sided NanoEdge Display, 178° wide-view
  • Prosesor Intel Core i9-13900H 14-core (20 thread) terdiri dari hexa-core P-core 2,6 GHz TurboBoost 5,4GHz + octa-core E-core 1,9GHz TurboBoost 4,1GHz
  • Prosesor Intel Core i5-13500H 12-core (16 thread) terdiri dari quad-core P-core 2,6 GHz TurboBoost 4,7GHz + octa-core E-core 1,9GHz TurboBoost 3,5GHz
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel Iris Xe Graphics G7 (96 EUs) -- Core i9
  • Grafis Intel Iris Xe Graphics G7 (80 EUs) -- Core i5
  • Memori RAM 16GB LPDDR5-6400MHz, onboard
  • Storage SSD 512GB atau 1TB PCIe 4.0 x4 M.2 NVMe
  • Konektifitas WiFi 6E 802.11 ax (2x2), Bluetooth 5.3, Port USB 3.2 Gen 1, Port Thunderbolt 4.0 USB-C (support data transfer, display, dan power delivery), Port USB 2.0, Port HDMI, port combo audio 3,5mm
  • Dual Speaker stereo Harman Kardon certified, ICEpower, SonicMaster Audio, AI noise-canceling
  • Asus ErgoSense keyboard dengan backlight, Asus Antibacterial Guard
  • Fitur keamanan fingerprint sensor terintegrasi dengan tombol power, mendukung Windows Hello
  • Kamera webcam 1080p HD camera with privacy shutter
  • Baterai 4 Cell 2S2P 75WHr lithium-polymer Battery, fast charging 60% dalam 49 menit
  • Sistem Operasi Microsoft Windows 11 Home + Microsoft Office Home and Student 2021 asli pre-installed
  • Dimensi 35.93 x 22.94 x 1.79 ~ 1.79 cm berat 1,6 kilogram
  • Tangguh dengan standar militer MIL-STD-810H
  • Tersertifikasi Intel EVO
  • Warna Midnight Black dan Cool Silver
Anda mungkin suka:Review Xiaomi 12, Apakah Masih Layak Beli Sekarang?
Posting Komentar

Posting Komentar