eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Unboxing Vivo V27 5G Flowing Gold, Stylish dan Sangat Tipis!

Unboxing Vivo V27 5G Flowing Gold, Stylish dan Sangat Tipis! - Vivo V27 5G adalah salah satu dari dua smartphone terbaru yang diluncurkan Vivo Indonesia. Sama seperti seri V sebelumnya, Vivo V27 5G ini juga menonjolkan kemampuan fotografisnya dengan dukungan kamera depan dan belakang yang mumpuni. Hal yang menarik perhatian Laptophia adalah penggunaan sensor Sony IMX766V lengkap dengan fitur OIS yang biasa digunakan di lini smartphone flagship sebagai kamera utama di Vivo V27 5G ini.

Sedangkan untuk kamera depan, Vivo V27 5G memang tak menawarkan peningkatan yang berarti dari pendahulunya dengan dukungan kamera depan 50 megapiksel lengkap dengan fitur autofokus. Tak hanya hadir dengan kamera yang andal, Vivo V27 5G juga diperkuat oleh SoC MediaTek Dimensity 7200 yang kompeten dan dibekali layar Super AMOLED 120Hz yang melengkung di kedua sisinya. Hal ini membuat tim Laptophia penasaran dan memutuskan untuk ikut pre-order Vivo V27 5G yang digelar di salah satu e-commerce. Penasaran? Berikut ulasan unboxing Vivo V27 5G.

Unboxing Vivo V27 5G Flowing Gold, Stylish dan Sangat Tipis!


Paket Penjualan Vivo V27 5G Flowing Gold

Paket Penjualan Vivo V27 5G Flowing Gold

  • Unit Vivo V27 5G 8GB/256GB Flowing Gold
  • Kepala charger 80W (efektif 66W)
  • Kabel USB Type-C
  • Silicon case
  • SIM card ejector
  • User guide
  • Kartu garansi

Hands On Vivo V27 5G Flowing Gold

Hands On Vivo V27 5G Flowing Gold

Spesifikasi yang cukup kompeten dan desain stylish sukses membuat tim Laptophia untuk ikut serta dalam pre-order Vivo V27 5G yang digelar mulai 27 Maret - 6 April 2023 dan dibumbui aneka macam gimik promo. Awalnya, unit Vivo V27 5G diperkirakan akan dikirimkan 10 hari setelah tanggal pre-order, tetapi ternyata smartphone ini tiba lebih awal. Kurang lebih tiga hari yang lalu, Vivo V27 5G warna Flowing Gold telah mendarat dengan selamat di markas Laptophia lengkap dengan gimik bonus Vivo TWS Air.

Vivo V27 5G hadir dengan kemasan dus berwarna abu-abu dengan ukuran yang agak panjang dengan tulisan V27 yang tercetak mencolok. Tim Laptophia langsung melakukan unboxing untuk mengecek kondisi unit Vivo V27 5G dan apa saja kelengkapan yang diusungnya. Paket penjualan smartphone ini cukup lengkap, tanpa kehadiran headset. Meski demikian, Vivo masih berbaik hati dengan membekali charger 80W dalam paket penjualannya. Ini patut diapresiasi mengingat ada vendor smartphone lain yang malah menghilangkan charger dalam paket pembeliannya.

Hal yang paling menarik perhatian tim Laptophia tentu adalah desain Vivo V27 5G yang sangat stylish. Dari dua varian warna yang tersedia, Laptophia memilih varian Flowing Gold. Jika dilihat dari dpean, Vivo V27 5G terlihat begitu premium dengan layar lengkungnya yang membuat bezel kanan dan kirinya nyaris tak terlihat. Sementara sisi belakangnya terdapat casing kaca yang juga melengkung dengan finishing matte yang dihiasi glitter yang menawan. Sementara dekorasi housing kameranya berukuran agak besar dan terlihat simpel.

Baca juga:Perbedaan Vivo V27 5G vs Vivo V27e dengan Harga Selisih 1 Jutaan Lebih, Baca Sebelum Beli!

Sisi depan smartphone Vivo V27 5G terdapat lubang kamera depan, proximity sensor, ambient light sensor, earpiece, layar 3D curved atau melengkung di kedua sisinya berteknologi Super AMOLED 120Hz full HD+ 2.5D berukuran 6,78 inci, tanpa kehadiran tombol kapasitif dibawah layar. Ponsel Vivo V27 5G besutan pabrikan Tiongkok ini sudah mengadopsi on-screen button.

Layar smartphone Vivo V27 5G diproteksi oleh lapisan antigores dari Schott Xensation Up. Meski demikian, smartphone ini juga dilengkapi screenguard yang terpasang dari pabrik. Laptophia tetap merekomendasikan pemasangan tempered glass menggantikan screen protector bawaan.

Tombol power dan volume rocker ditempatkan di sisi kanan ponsel Vivo V27 5G ini. Sedangkan sisi kiri tidak terdapat port atau tombol apapun. Sisi atas ponsel dengan kamera 50MP bertenaga Dimensity 7200 5G Vivo V27 5G ini terdapat microphone. Vivo membekali V27 5G dengan sensor sidik jari di bawah layar atau under screen fingerprint sensor yang praktis dan futuristik.

Sedangkan bagian belakang ponsel Vivo V27 5G ini terdapat tiga buah kamera yang tersusun dengan dekorasi simpel dan elegan, Aura Light ring LED flash, dan logo Vivo. Merek asal Tiongkok yang baru saja meluncurkan Vivo V27e ini menempatkan port USB Type-C, speaker grill, SIM tray, dan microphone di sisi bawah ponsel.

Impresi Awal Vivo V27 5G Flowing Gold

Impresi Awal Vivo V27 5G Flowing Gold

Kesan pertama tim Laptophia saat menggenggam smartphone Vivo V27 5G ini adalah sangat tipis dan terkesan premium. Perpaduan layar lengkung 3D curved dan casing belakang yang juga melengkung membuat smartphone ini terkesan sangat tipis. Ketebalannya sendiri hanya 7,4mm saja dan bobotnya cukup ringan, yakni 180 gram. Casing belakangnya yang terbuat dari bahan kaca ini menggunakan finishing matte yang tak mudah meninggalkan bekas sidik jari dan bertekstur dari glitter, sehingga tak licin.

Layar lengkung 3D curved yang diusung oleh Vivo V27 5G ini menawarkan tampilan yang sangat imersif, tajam, dan warna yang colorful. Laptophia bahkan menilai layar Vivo V27 5G bisa dikatakan sekelas dengan smartphone flagship. Selain itu, refresh rate 120Hz membuat layar smartphone ini sangat smooth.

Baca juga:Perbedaan Vivo V27 5G vs Vivo V25, Apa Saja Peningkatannya?

Lalu bagaimana impresi awal performa smartphone Vivo V27 5G yang ditenagai oleh MediaTek Dimensity 7200 ini? Sejauh ini memang masih belum banyak yang mengetahui potensi SoC anyar MediaTek Dimensity 7200 ini, tetapi selama tiga hari menggunakan smartphone ini, tim Laptophia sama sekali tak mengalami kendala performa. Bahkan hasil benchmark AnTuTu 9, MediaTek Dimensity 7200 ini mampu mendekati skor Qualcomm Snapdragon 865, ini mengesankan.

Kemampuan fotografi Vivo V27 5G tampaknya tak p[erlu diragukan lagi. Tiga hari menjajal smartphone ini untuk memotret di berbagai kondisi cahaya, hasilnya sangat mengesankan. Kamera depan Vivo V27 5G juga sangat bisa diandalkan dan mampu menghasilkan foto selfie yang ciamik. Mungkin, kemampuan kamera Vivo V27 5G salah satu yang terbaik di kelas 5 jutaan. Penasaran? Nantikan review lengkap Vivo V27 5G di Laptophia!

Review Vivo V27 5G

Harga Vivo V27 5G Flowing Gold

Harga smartphone Vivo V27 5G Flowing Gold terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari e-commerce terkemuka adalah Rp 5.999.000. Berdasarkan hasil unboxing Vivo V27 5G Flowing Gold yang telah Laptophia lakukan, smartphone ini memang tampil stylish dengan bodi yang sangat tipis, tetapi build quality yang tetap solid.

Anda dapat cek harga dan promo terbaru smartphone Vivo V27 5G di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Vivo V27 5G Flowing Gold

  • Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka FunTouch OS 13
  • Chipset MediaTek Dimensity 7200 (4nm) dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A715 2,8GHz dan hexa-core ARM Cortex-A510 2GHz
  • Grafis Mali-G610 MC4
  • Tiga kamera belakang dengan kamera utama 50 megapiksel dengan sensor Sony IMX766V 1/1.56 inci 1um piksel, enam elemen lensa 23mm aperture f/1.9, phase-detection autofokus, OIS, Aura Light LED flash + 8 megapiksel sensor OmniVision OV8D1 1/4 inci lensa 16mm ultra wide-angle + 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 (dedicated macro)
  • Kamera depan depan 50 megapiksel dengan sensor Samsung ISOCELL S5KJN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, autofokus, lensa 24mm aperture f/2.5
  • Layar sentuh berukuran 6,78 inci, dengan resolusi Full HD+ 2400 x 1080 pixels, kerapatan 388 ppi (pixel per inch), HDR10+, refresh rate 120Hz, 1 milyar warna, panel Super AMOLED, Schott Xensation Up
  • Memori RAM 8GB LPDDR4x + extended RAM 8GB, ROM 256GB UFS 3.1, tidak dilengkapi slot microSD
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, NFC, Under display fingerprint sensor (Screen Touch ID)
  • Dimensi 164.1 x 74.8 x 7.4 mm berat 180 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE / 5G
  • Baterai 4600mAh, non-removable, FlashCharge 66W
  • Warna Flowing Gold dan Noble Black
Anda mungkin suka:Perbedaan Samsung Galaxy M14 5G vs Samsung Galaxy M23 5G: Harga Sama, Pilih Mana?
Posting Komentar

Posting Komentar