eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23: Harga Terpaut 300 Ribu, Mana yang Lebih Unggul?

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23: Harga Terpaut 300 Ribu, Mana yang Lebih Unggul? - Smartphone Samsung Galaxy A14 5G belum lama ini telah menggebrak pasar Indonesia. Seri Galaxy A14 5G ini merupakan salah satu smartphone 5G termurah besutan Samsung yang tampil dengan desain minimalis yang dipadukan dengan susunan kamera belakang tanpa housing atau bergaya contour cut. 

Soal performa, smartphone andalan Samsung ini ditenagai oleh SoC MediaTek Dimensity 700 5G dengan RAM 6GB yang kompeten dan diperkuat dengan baterai berkapasitas 5000mAh lengkap dengan fitur fast charge 15W. Kemampuan fotografi Samsung Galaxy A14 5G juga cukup memadai dengan tiga buah kamera belakang berkekuatan 50MP. Samsung sendiri sebelumnya telah menghadirkan Galaxy A23 dengan harga lebih mahal. Lalu apa saja perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23? Mana yang lebih unggul?

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23: Harga Terpaut 300 Ribu, Mana yang Lebih Unggul?


Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G

  • Sistem Operasi Android 13 dengan antarmuka Samsung One UI Core 5.0
  • Chipset MediaTek Dimensity 700 5G MT6833 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 2,2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G52
  • Triple atau tiga kamera belakang resolusi 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8, dengan dilengkapi LED flash + 2 megapiksel (macro) lensa aperture f/2.4 + 2 megapiksel (depth sensor) lensa aperture f/2.4
  • Kamera depan 13 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/3 inci 1.12um piksel, lensa aperture f/2.0
  • Layar sentuh Infinity-V Display 6,6 inci 2.5D, dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2408 piksel, kerapatan 400 ppi (pixel per inch), refresh rate 90Hz, 16 juta warna, panel TFT PLS
  • Memori RAM 6GB, ROM 128GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (dedicated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, NFC, Dolby Atmos, fingerprint sensor (side mounted), face unlock
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE / 5G
  • Dimensi 167,7 x 78,0 x 9,1 mm dengan berat 205 gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 15W
  • Warna Dark Red, Black, dan Silver
Anda dapat cek harga dan promo terbaru Samsung Galaxy A14 5G di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Samsung Galaxy A23

  • Sistem Operasi Android 12 dengan antarmuka Samsung One UI 4.1
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 680 SM6225 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core Kryo 265 Gold 2,4GHz dan quad-core Kryo 265 Silver 1,9GHz
  • Grafis Adreno 610
  • Quad atau empat kamera belakang resolusi 50 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.8, OIS, dengan dilengkapi LED flash + 5 megapiksel (ultra wide) lensa aperture f/2.2 sensor BSI 1/5 inci + 2 megapiksel (macro) lensa aperture f/2.4 + 2 megapiksel (depth sensor) lensa aperture f/2.4
  • Kamera depan 8 megapiksel fixed focus, sensor BSI CMOS 1/4 inci 1.12um piksel, lensa aperture f/2.2
  • Layar sentuh Infinity-V Display 6,6 inci 2.5D, dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2408 piksel, kerapatan 400 ppi (pixel per inch), refresh rate 90Hz, 16 juta warna, panel TFT PLS, Corning Gorilla Glass 5
  • Memori RAM 6GB, ROM 128GB, dilengkapi slot microSD maksimal 1TB (dedicated slot)
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, Dolby Atmos, fingerprint sensor (side mounted), face unlock, NFC
  • GSM / 3G HSPA / 4G LTE
  • Dimensi 164.5 x 76.9 x 8.4 mm dengan berat 195 gram
  • Baterai 5000mAh non-removable, fast charging 25W
  • Warna Blue, Peach, dan Black
Anda dapat membeli Samsung Galaxy A23 4G dengan harga lebih murah di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Review Samsung Galaxy A23

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23: Harga Terpaut 300 Ribu, Mana yang Lebih Unggul?


Baik Samsung Galaxy A14 5G maupun Samsung Galaxy A23 sama-sama mengusung desain dengan poni minimalis yang sering disebut dengan Infinity-V display. Kedua smartphone ini tampil dengan build quality yang mewah casing belakang yang terbuat dari bahan polikarbonat berdesain simpel dengan warna yang cukup elegan. 

Perbedaan yang terlihat adalah Samsung Galaxy A14 5G ini sudutnya lebih rounded dengan kamera tanpa housing bergaya Contour Cut didukung casing belakang dengan finishing bertekstur. Sedangkan housing kamera Samsung Galaxy A23 sedikit lebih menonjol dengan casing belakang glossy. 

Baca juga:Review Vivo Y33T: Desain Cantik dengan Performa Andal

Performa Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Soal performa, smartphone Samsung Galaxy A14 5G lebih kencang dari Galaxy A23 menurut Laptophia dengan dukungan SoC (System on Chip) MediaTek Dimensity 700 5G MT6833 yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari dual-core ARM Cortex-A76 berkecepatan 2,2GHz dan hexa-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 6GB yang didukung teknologi RAM Plus 6GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G57 MC2.

Sedangkan Samsung Galaxy A23 harus mengakui keunggulan Galaxy A14 5G karena hanya mengandalkan sokongan SoC Qualcomm Snapdragon 680 SM6225 (6nm) yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core Kryo 265 Gold 2,4GHz dan quad-core Kryo 265 Silver 1,9GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 6GB yang didukung teknologi RAM Plus 6GB, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU Adreno 610.

Winner: Samsung Galaxy A14 5G

Kamera Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Baik Samsung Galaxy A23 maupun Galaxy A14 5G sebenarnya dibekali dengan kemampuan kamera yang hampir sama dengan kamera utama resolusi 50 megapiksel dengan lensa aperture f/1.8 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL JN1 1/2.76 inci 0.64um piksel dengan fitur phase-detection autofokus ditandemkan lensa aperture f/1.8 dan LED flash yang mampu menangkap gambar jernih dan detail.

Kamera kedua dan kamera ketiga Samsung Galaxy A14 5G berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa aperture f/2.4 berfungsi sebagai dedicated macro dan depth sensor untuk menghasilkan efek bokeh saat mode Portrait melalui fitur Live Focus. Smartphone ini tak dibekali dengan kamera ultra wide angle.

Sedangkan Samsung Galaxy A23 secara umum lebih unggul dibekali dengan empat buah kamera belakang dengan hadirnya kamera ultra wide angle berkekuatan 5 megapiksel dengan sensor BSI CMOS 1/5 inci yang ditandemkan dengan aperture f/2.2 untuk mengambil foto super wide dengan field of view (FoV) 123 derajat. 

Selain itu, kamera utama Samsung Galaxy A23 lebih unggul menurut Laptophia karena kamera utamanya dibekali fitur OIS untuk perekaman video yang lebih stabil dan kemampuan low-light yang lebih mumpuni.

Winner: Samsung Galaxy A23

Kamera Depan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23: Harga Terpaut 300 Ribu, Mana yang Lebih Unggul?


Bagi penggemar foto selfie, smartphone Samsung Galaxy A14 5G tampaknya lebih menarik menurut Laptophia dengan dukungan kamera depan berkekuatan 13 megapiksel dengan sensor BSI CMOS dengan lensa aperture f/2.0 fixed focus. Sedangkan Samsung Galaxy A23 hanya dibekali kamera depan  8 megapiksel dengan sensor BSI CMOS dengan lensa aperture f/2.0 fixed focus yang cukup mumpuni untuk foto selfie dan video call.

Winner: Samsung Galaxy A14 5G

Baterai Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Baik Samsung Galaxy A23 maupun Samsung Galaxy A14 5G sama-sama dibekali dengan baterai berkapasitas 5000mAh. Meski demikian, Samsung Galaxy A23 lebih unggul karena dibekali fitur fast charge lebih cepat dengan daya 25W. Sedangkan Samsung Galaxy A14 5G hanya mendukung fitur fast charge 15W.

Winner: Samsung Galaxy A23

Dukungan 5G

Sesuai dengan namanya, Samsung Galaxy A14 5G sudah mendukung teknologi 5G yang sampai saat artikel ini ditulis baru tersedia dengan coverage terbatas di Indonesia. Teknologi 5G ini mampu menawarkan kecepatan koneksi data yang jauh lebih cepat dari 4G LTE yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A13, yakni kecepatan download maksimal 2,1Gbps dan kecepatan unggah maksimal 245Mbps.

Winner: Samsung Galaxy A14 5G

Harga Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23

Harga smartphone Samsung Galaxy A14 5G RAM 6GB ROM 128GB terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah Rp 2.999.000. Sedangkan harga Samsung Galaxy A23 RAM 6GB ROM 128GB terbaru di Indonesia adalah Rp 3.299.000 atau terpaut 300 ribu lebih mahal. 

Pilih Mana Samsung Galaxy A14 5G vs Samsung Galaxy A23?

Setelah membaca ulasan perbedaan Samsung Galaxy A23 vs Samsung Galaxy A14 5G oleh tim Laptophia di atas, mana yang lebih layak pilih? Laptophia menilai Samsung Galaxy A14 5G lebih menarik karena dengan harga selisih 300 ribu lebih murah, smartphone ini menawarkan performa lebih kencang, dukungan 5G, dan kamera depan yang lebih mumpuni.

Sedangkan Samsung Galaxy A23 yang harganya lebih mahal unggul pada kamera belakangnya yang dilengkapi OIS dan fitur fast charge yang lebih cepat. Laptophia menilai Samsung Galaxy A14 5G lebih menarik dari Galaxy A23 untuk saat ini.

Anda mungkin suka:Review Realme 10 Pro 5G: Layar 120Hz Nyaris Bezelless, Fitur Lengkap
4 komentar

4 komentar

  • fitri rahmawati
    fitri rahmawati
    19 Maret 2023 pukul 04.39
    dari ukuran layar nyamah sama yah?
    • fitri rahmawati
      Ditya Pandu
      19 Maret 2023 pukul 23.17
      Ukuran layar dan spek layarnya sama kak kedua smartphone ini 😊
    Reply
  • Tya Swan
    Tya Swan
    12 Februari 2023 pukul 23.15
    OIS di Galaxy A23 itu ngaruhnya sejauh apa? Aku coba punya temenku, kok kayaknya sama aja kayak hape sekelas yang nggak pakai OIS 😅
    • Tya Swan
      Ditya Pandu
      14 Februari 2023 pukul 10.56
      OIS-mya harusnya beneran... Mungkin karena harganya terjangkau, performanya nggak kayak OIS di smartphone flagship 😁
    Reply