eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Review Realme GT Neo 3 80W: Smartphone Serba Kencang Berdesain Racing

Review Realme GT Neo 3 80W: Smartphone Serba Kencang Berdesain Racing - realme Indonesia telah meluncurkan smartphone premium melalui seri Realme GT Neo 3 dan GT Neo 3T yang mengusung desain beraroma racing. Smartphone ini adalah penerus dari seri GT Neo 2 yang telah diluncurkan tahun lalu. Kelebihan utama yang ditawarkan oleh Realme GT Neo 3 adalah kecepatan fast charging yang bisa dikatakan terkencang di kelasnya, yakni UltraDart Charge 150W. Selain itu, tersedia varian yang lebih murah dengan fitur fast charge yang lebih lambat, yakni SuperDart Charge 80W. 

Tak hanya menawarkan fast charge dengan kecepatan tinggi, Realme GT Neo 3 juga merupakan salah satu smartphone yang powerful di kelasnya dengan dukungan SoC MediaTek Dimensity 8100 5G octa-core ditandemkan dengan RAM 8GB atau 12GB. Sektor fotografi, Realme GT Neo 3 juga dipersenjatai dengan tiga kamera belakang dengan kamera utama 50MP bersensor Sony IMX766 lengkap dengan OIS. Tim Laptophia penasaran dengan smartphone ini dan memutuskan untuk membeli smartphone Realme GT Neo 3 varian 80W, penasaran? Simak review Realme GT Neo 3 80W kali ini!

Review Realme GT Neo 3 80W: Smartphone Serba Kencang Berdesain Racing


Paket Pembelian Realme GT Neo 3

Paket Pembelian Realme GT Neo 3

  • Unit Realme GT Neo 3 8GB/256GB Nitro Blue (80W)
  • Kepala charger SuperDart Charge 80W
  • Kabel USB Type-C
  • SIM card ejector
  • Softcase
  • Screenguard (terpasang di layar)
  • User guide
  • Kartu garansi

Desain Realme GT Neo 3

Desain Realme GT Neo 3

Desain menjadi salah satu daya tarik utama pada review Realme GT Neo 3 menurut tim Laptophia. Realme cukup berani dengan mengusung tema racing atau balap yang disebut Racing Stripe Design. Ini terlihat sangat berbeda dari kebanyakan smartphone yang beredar di pasaran. Saat melihat casing belakang Realme GT Neo 3, aura racing terasa begitu kuat dengan hadirnya dua buah garis vertikal atau racing strip yang terbentang dari atas housing kamera hingga bagian bawah.

Casing belakang smartphone Realme GT Neo 3 ini cukup unik dengan bahan kaca yang menggunakan finishing Brand New AG Glass Process guna mengurangi pantulan cahaya dan tidak mudah meningalkan jejak sidik jari. Kebetulan, unit yang Laptophia beli adalah varian warna Nitro Blue. Sedangkan housing kameranya tampak simpel, tetapi elegan dengan bulatan kamera utama yang besar dan dua buah kamera pendamping yang berukuran lebih kecil di bawahnya.

Sementara jika dilihat dari sisi depan, Realme GT Neo 3 ini tampak tak jauh berbeda dengan smartphone kebanyakan yang mengusung layar punch hole dan bezel yang cukup tipis. Sayangnya, Realme GT Neo 3 masih menggunakan frame berbahan polikarbonat alias plastik yang membuatnya terkesan kurang premium. Meski demikian, build quality smartphone serba kencang andalan Realme ini cukup solid dan kuat.

Baca juga:Review Tecno Pova 3: Desain Futuristik dengan Baterai Jumbo

Desain Realme GT Neo 3

Desain Realme GT Neo 3

Desain Realme GT Neo 3

Desain Realme GT Neo 3

Pada review Realme GT Neo 3 oleh tim Laptophia kali ini, sisi depan terdapat lubang kamera depan, proximity sensor, ambient light sensor, earpiece, layar Super AMOLED E4 full HD+ 2.5D berukuran 6,7 inci, tanpa kehadiran tombol kapasitif dibawah layar. Ponsel GT Neo 3 besutan pabrikan Tiongkok ini sudah mengadopsi on-screen button.

Layar smartphone Realme GT Neo 3 sudah berkontur 2.5D dan diproteksi oleh lapisan antigores dari Corning Gorilla Glass 5. Meski demikian, smartphone ini juga dilengkapi screenguard yang terpasang dari pabrik. Laptophia tetap merekomendasikan pemasangan tempered glass menggantikan screen protector bawaan.

Tombol power ditempatkan di sisi kanan ponsel Realme GT Neo 3 ini. Sedangkan sisi kiri terdapat volume rocker. Sisi atas ponsel dengan kamera 50MP bertenaga Dimensity 8100 5G Realme GT Neo 3 ini terdapat speaker grill microphone. Realme membekali Realme GT Neo 3 dengan sensor sidik jari di bawah layar atau under screen fingerprint sensor yang juga mendukung fitur pengukur detak jantung.

Sedangkan bagian belakang ponsel Realme GT Neo 3 ini terdapat tiga buah kamera yang tersusun dengan dekorasi unik, dual-tone LED flash, dan logo Realme. Merek asal Tiongkok yang baru saja meluncurkan Realme Narzo 50i Prime ini menempatkan port USB Type-C, speaker grill, SIM tray, dan microphone di sisi bawah ponsel.

Software Realme GT Neo 3

Software Realme GT Neo 3

Sama seperti Realme Narzo 50 5G yang lebih dulu Laptophia ulas, smartphone 5G terjangkau Realme GT Neo 3 juga menggunakan sistem operasi Android 12 terbaru dengan balutan antarmuka Realme UI 3.0 yang nyaman digunakan. Smartphone Realme GT Neo 3 kabarnya akan mendapat dua kali upgrade OS Android di masa mendatang. Jika benar, maka Realme GT Neo 3 akan mendapat update hingga Android 14.

Antarmuka Realme UI 3.0 ini telah mendukung aneka fitur baru yang dimiliki Android 12 seperti Global Theme Color. Realme UI 3.0 ini dirancang dengan mempertimbangkan preferensi dan estetika konsumen muda. Realme UI 3.0 yang digunakan Realme GT Neo 3 ini menawarkan tampilan antarmuka yang rapi dan mudah digunakan yang terdiri dari Homescreen, Lockscreen, dan App drawer. 

Fitur yang disediakan Realme UI 3.0 di Realme GT Neo 3 terbilang cukup lengkap dan berguna. Beberapa fitur unggulannya antara lain adalah Eye Care, Dark Mode, Dynamic RAM Expansion (DRE), AOD, screen recording, long screenshot, One-Tap Lockscreen, assistive ball, Kid Space, Quick Return Bubble, smart sidebar, Private Safe, smart driving, Phone Manager, Flexible Windows, Smart Assistant, Game Focus Mode, App Cloner, Quick Return, Quick Launch, Simple Mode, dan banyak lagi.

Hal yang menarik pada review Realme GT Neo 3 menurut Laptophia adalah hadirnya fitur GT Mode yang mampu memaksimalkan potensi performa smartphone ini untuk gaming. Di beberapa game seperti Dead Trigger 2, mengaktifkan GT Mode dapat membuka opsi untuk refresh rate 90Hz/120Hz saat game dimainkan.

Baca juga:Review Realme C30: Smartphone 1 Jutaan Paling Stylish dan Kencang

Review Realme GT Neo 3 80W: Smartphone Serba Kencang Berdesain Racing


Fitur keamanan yang dimiliki Realme GT Neo 3 cukup lengkap. Smartphone ini dibekali sensor sidik jari di bawah layar. Saat Laptophia menjajalnya, performa sensor sidik jari ini ternyata dapat diandalkan dan cukup sensitif mengenali sidik jari. Ponsel ini juga dibekali fitur NFC untuk top up dan cek saldo e-money, serta fungsi lainnya seperti transfer file dan transaksi digital.

Sayangnya, aplikasi bawaan yang terinstal di Realme GT Neo 3 ini cukup banyak, yakni Google Apps, Agoda, Baca Plus, App Market, Grab, Helo, J&T Express, TikTok, LinkedIn, Lazada, Snack Video, Shopee, Snapchat, WhatsApp, ORoaming, Mobile Legends, Facebook, HeyFun, Twitter, Uang Mudah, dan sebagainya. Aplikasi bawaan ini dapat dihapus jika tidak dibutuhkan.

Secara umum, Realme UI 3.0 pada review Realme GT Neo 3 menawarkan antarmuka yang mudah digunakan, simpel, dan customizable. Performanya terbilang gegas dan sejauh ini tim Laptophia tidak menemukan bug yang mengganggu. Hanya saja, bloatware atau aplikasi bawaan yang terinstal secara default masih cukup banyak.

Performa Realme GT Neo 3

Performa Realme GT Neo 3

Kinerja yang tinggi menjadi keunggulan utama pada review Realme GT Neo 3 kai ini menurut Laptophia. Smartphone ini ditenagai SoC (System on Chip) MediaTek Dimensity 8100 5G yang mengusung prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 berkecepatan 2,85GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 berkecepatan 2GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 8GB atau 12GB LPDDR5, serta diperkuat grafis mumpuni dari GPU (Graphics Processing Unit) Mali-G610 MC6.

MediaTek Dimensity 8100 5G adalah salah satu chipset premium yang menawarkan level performa yang sama dengan chipset flagship tahun lalu, katakanlah Qualcomm Snapdragon 865 dan juga Snapdragon 870. Bahkan beberapa kondisi, performa Dimensity 8100 5G yang digunakan oleh Realme GT Neo 3 mampu mendekati Snapdragon 888.

Selama sebulan penuh tim Laptophia menggunakan Realme GT Neo 3 varian 80W ini sebagai perangkat utama atau daily driver. Laptophia menggunakannya untuk berkomunikasi sehari-hari, menjalankan aneka sosial media dan instant messenger, aplikasi editing Canva, Snapseed, Capcut, dan juga aplikasi Dingtalk. Performa Realme GT Neo 3 ini sangat gegas dan responsif. Perpindahan antar aplikasi dan transisi menu berjalan cengan cepat dan tidak terasa lag.

Hal yang menarik saar review Realme GT Neo 3 adalah saat digunakan untuk bermain game. Smartphone dengan desain bergaya balap ini mampu memainkan game berat Genshin Impact dengan setting grafis tertinggi dengan frame rate yang stabil. game populer seperti PUBG Mobile, COD Mobile, Modern Warship, Mobile Legends, dan sebagainya juga dapat dimainkan dengan lancar tanpa masalah.

Anehnya, hampir semua game tersebut hanya berjalan dengan frame rate 60fps saja. Seolah smartphone ini hanya membatasi performanya di level tersebut. Mengaktifkan mode performa atau GT Mode juga tidak menyelesaikan masalah. Kemungkinan, pengembang game belum memaksimalkan potensi grafis dari Dimensity 8100 5G ini. Berdasarkan informasi yang Laptophia himpun, sejauh ini hanya game Dead Trigger 2 yang mendukung refresh rate 90Hz/120Hz di Realme GT Neo 3 dengan GT Mode aktif.

Apakah smartphone Realme GT Neo 3 ini panas? Sejauh pengalaman tim Laptophia, smartphone Realme GT Neo 3 ini relatif dingin untuk komunikasi sehari-hari atau sosial media. Bahkan saat memainkan game dalam waktu lama sekalipun, bodi ponsel hanya hangat saja dan terbilang wajar, 

Baca juga:Review Realme Narzo 50 5G: Smartphone 5G Kompeten dengan Harga Terjangkau

Anomali terjadi saat merekam video full HD 1080p @60fps, Realme GT Neo 3 malah sempat mengalami overheat dan proses perekaman terhenti. Laptophia belum mengetahui apakah panas tersebut karena smartphone bekerja terlalu keras atau karena bug pada sisi software. Berikut ini adalah hasil benchmark Realme GT Neo 3 oleh tim Laptophia.

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3

Benchmark Realme GT Neo 3


Review Kamera Realme GT Neo 3

Review Kamera Realme GT Neo 3

Meski bukan menjadi sektor yang diunggulkan pada review Realme GT Neo 3 kali ini, kemampuan kameranya tak bisa dianggap remeh. Smartphone serba kencang bergaya racing ini dibekali tiga buah kamera belakang. Kamera utama berkekuatan 50 megapiksel dengan enam elemen lensa aperture f/1.9 yang menggunakan sensor Sony IMX766 1/1.56 inci 1um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofokus, OIS (Optical Image Stabilization), dan dual-tone LED flash.

Sedangkan kamera kedua berkekuatan 8 megapiksel dengan sensor 1/4 inci 1.12um piksel didukung lensa ultra-wide 15mm aperture f/2.3 yang mampu menghasilkan foto ultra-wide dengan FoV 120 derajat. Sedangkan kamera ketiga berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 berfungsi sebagai dedicated macro. 

Kamera depan Realme GT Neo 3 cukup bersaing di kelasnya dengan dukungan kamera resolusi 16 megapiksel dengan sensor Samsung S5K3P9 1/3 inci 1um piksel dengan lensa aperture f/2.5 guna memuaskan hasrat selfie pengguna. kamera belakang smartphone ini mampu merekam video dengan resolusi 4K, tetapi kamera depannya hanya full HD saja. Ini agak disayangkan untuk smartphone kelas premium seperti Realme GT Neo 3 ini.

Review Kamera Realme GT Neo 3

Kamera utama Realme GT Neo 3 yang berkekuatan 50MP yang kemungkinan menggunakan sensor Sony IMX766 yang merupakan keluarga sensor Sony Exmor RS ini menggunakan teknologi Quad bayer Filter yang menggabungkan empat piksel menjadi sebuah piksel berukuran besar, sehinggga secara default, smartphone bergaya balap terjangkau ini menghasilkan foto dengan resolusi 12,5MP.

Realme GT Neo 3 menggunakan aplikasi kamera bawaan Realme yang tampil dengan antarmuka yang mudah digunakan menurut Laptophia. Aplikasi kameranya menyediakan beberapa mode dengan menu rolodex. Kamera Realme GT Neo 3 ini juga mendukung fitur AI (Artificial Intelligence) untuk mengoptimalkan hasil foto sesuai dengan skenario yang terdeteksi.

Mode yang tersedia pada review kamera Realme GT Neo 3 ini juga cukup lengkap, sebut saja Night, Street, Video, Photo, Portrait, 50M, Movie, Tilt Shift, Dual View Video, Ultra Macro, Time-Lapse, Slo-Mo, Text Scanner, Pro, dan Pano. Pada Mode Pro, kita bisa atur parameter teknis seperti White Balance, EV, ISO (hingga 6400), Shutter Speed (hingga 32s), MF, dan fokus distance.

Baca juga:Review Realme C35: Desain Paling Stylish, Performa Responsif

Review Kamera Realme GT Neo 3

Lalu apakah hasil jepretan kamera Realme GT Neo 3 ini bagus? Saat kondisi siang hari dengan cahaya yang melimpah, kamera utama Realme GT Neo 3 ini sangat bisa diandalkan dengan foyo yang tajam dan kaya akan detail. Sekilas, karakter foto yang dihasilkan smartphone serba kencang ini memang kontas yang menonjol dan saturasi warna yang punchy, terlebih saat AI diaktifkan.

Dynamic range yang dihasilkan kamera utama pada review Realme GT Neo 3 sudah cukup lebar dan mampu mengatasi highlight dengan baik, meski bayangan kadang tampil lebih gelap dari aslinya. Saat HDR diaktifkan, dynamic range tampak meningkat signifikan dan bayangan menjadi lebih terang diiringi detail yang meningkat.

Saat tim Laptophia menjajal mode portrait di smartphone Realme GT Neo 3, ternyata hasilnya bisa dikatakan biasa saja. Separasi antara subyek dengan background cukup rapi dan efek blur-nya pun menyenangkan. Sayangnya, kadang tone warna kulit kurang konsisten, sehingga kadang terlihat aneh.

Salah satu keunggulan Realme GT Neo 3 adalah kecepatan autofokus kamera utama yang gegas dan sangat bisa diandalkan. Kamera utamanya dengan cepat dapat fokus pada subyek foto macro dengan akurat. Laptophia juga tidak mengalami kesulitan ketika memotret macro dan mengarahkan fokus kamera secara manual. Hasil foto macro kamera utama Realme GT Neo 3 ini terbilang mantap dengan detail tinggi, warna punchy, dan tajam.

Saat malam hari, kemampuan kamera utama Realme GT Neo 3 ini bisa dikatakan mendekati sebuah smartphone flagship. Dukungan sensor Sony IMX766 yang berukuran besar dan fitur OIS membuatnya mampu menghasilkan foto malam hari dengan tingkat detail di atas rata-rata, noise terkendali, dan satirasi warna yang tetap punchy. 

Sayangnya, bayangan memang terlihat sedikit lebih gelap dari aslinya. Meski demikian, Realme GT Neo 3 menyediakan mode Night yang memerlukan waktu yang terbilang singkat ketika digunakan untuk memotret. Foto kode night mengalami peningkatan detail dan dynamic raange yang sangat signifikan. Dual-tone LED flash bawaan Realme GT Neo 3 juga menunjukkan performa yang baik dan bisa diandalkan saat gelap.

Sedangkan untuk kamera ultra-wide angle pada review Realme GT Neo 3 ini tergolong biasa saja. Saat siang hari, foto yang dihasilkan cenderung soft dan detailnya terbilang standar, tetapi saturasi warna yang dihasilkan cukup baik. Sayangnya, saat malam hari kamera ultra-wide angle smartphone ini kurang bisa diandalkan dan hasil fotonya terlihat seperti kurang fokus.

Meski hanya bermodalkan kamera depan 16MP, ternyata Realme GT Neo 3 mampu menghasilkan foto selfie yang tajam, detail, dan tone warna yang memuaskan. Tak hanya itu, dynamic range yang dihasilkan kamera depannya pun cukup luas. Namun, kamera super macro Realme GT Neo 3 menghasilkan foto yang agak kusam dan noise yang cukup mengganggu.

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Foto siang hari

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Foto mode portrait

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Foto macro

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Foto malam hari

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3
Night mode off

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3
Night mode on

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Realme GT Neo 3

Foto dengan LED Flash

Baca juga:Review Realme 9 4G: Andalkan Kamera 108MP dengan Layar Super AMOLED 90Hz Ciamik

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Foto selfie

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Depan Realme GT Neo 3

Foto selfie dengan mode portrait

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3

Hasil Foto Kamera Ultra Wide Angle Realme GT Neo 3


Review Realme GT Neo 3

Review Realme GT Neo 3


Layar

Salah satu daya tarik pada review Realme GT Neo 3 kali ini menurut Laptophia adalah dukungan layar berukuran 6,7 inci full HD+ yang sudah menggunakan teknologi panel Super AMOLED 10-bit lengkap dengan dukungan HDR10. Layar smartphone serba kencang ini mampu menampilkan gambar yang tajam, warna yang colorful, akurat, dan sangat memanjakan mata. Respon touchcreen sangat gegas dan nyaman digunakan untuk penggunaan sehari-hari maupun gaming.

Layar Realme GT Neo 3 mengusung refresh rate 120Hz untuk menghasilkan animasi yang lebih smooth. Saat digunakan untuk scrolling sosial media atau menikmati konten multimedia, layar Realme GT Neo 3 terasa smooth dan nyaman di mata. Layar smartphone powerful ini sudah dilindungi oleh antigores dari Corning Gorilla Glass 5 dan juga terpasang screenguard.

Audio

Sama seperti smartphone premium lainnya, Realme GT Neo 3 ini juga dipersenjatai dengan dua buah stereo speaker lengkap dengan fitur Dolby Atmos. Suara yang dihasilkan kedua speaker smartphone berdesain racing strip ini cukup nyaring dan balance. Laptophia menyarankan volume maksimal 80% saja agar dinamika musik tetap terjaga.

Baca juga:Review Realme Book Prime: Performa Powerful dalam Bodi Tipis dan Ringan

Kualitas suara dari speaker stereo pada review Realme GT Neo 3 bisa dikatakan memuaskan dengan mid yang cukup menonjol. Saat memutar lagu And Justice for All milik Metallica, suara vokal terdengar begitu galak dan bertekstur, suara bass dan gebukan drum cukup terdengar, dan treble yang jernih. 

Jika ingin mendapatkan pengalaman menikmati musik yang lebih menyenangkan, pengguna dapat menyambungkan Realme GT Neo 3 dengan headset berkabel atau sepasang TWS (True Wireless Stereo). Laptophia menjajalnya dengan TWS Realme Buds Air 3 yang memiliki fitur ANC untuk memainikan musik di smartphone ini. Keluaran suara saat menggunakan headset cukup imersif dan balance.

Memori

Smartphone 5G premium yang serba kencang Realme GT Neo 3 yang Laptophia ulas ini menyisakan memori internal sekitar 215,61GB saat pertama kali dihidupkan dengan free RAM berkisar 3,1GB – 3,5GB. Sayangnya, Realme GT Neo 3 ini tidak dilengkapi slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Meski demikian, smartphone ini mendukung fitur USB OTG melalui port USB Type-C yang diusungnya.

Baterai

Berbeda dengan varian 150W yang dibekali baterai 4500mAh, smartphone Realme GT Neo 3 varian 80W dibekali baterai berkapasitas lebih besar, yakni 5000mAh. Berdasarkan pola penggunaan Laptophia yang mengarah ke sosial media intensif, daya tahan baterai Realme GT Neo 3 bisa bertahan hampir seharian penuh. Ini tergolong biasa saja sebenarnya.

Bagian yang luar biasa pada review Realme GT Neo 3 kali ini adalah dilengkapi dengan fitur fast charge yang disebut dengan SuperDart Charge 80W. Tak hanya itu, charger dengan daya 80W ini sudah turut serta dalam paket pembeliannya. Hanya butuh waktu kurang lebih 34 menit untuk mengisi daya Realme GT Neo 3 dari 5% hingga penuh. Saat charging, bodi ponsel terasa sedikit hangat.

Kesimpulan

Secara umum, Realme GT Neo 3 ini merupakan sebuah smartphone yang serba kencang. Kinerjanya untuk gaming dan komunikasi sehari-hari kencang, pengisian daya kencang, dan layarnya pun tak kalah kencang dengan refresh rate 120Hz. Kamera utama dan kamera depannya memang belum mendekati level flagship, tetapi sangat bisa diandalkan untuk berbagai kondisi cahaya.

Sayangnya, smartphone Realme GT Neo 3 ini terkesan kurang premium karena masih mengandalkan frame berbahan plastik. Selain itu, kamera ultra wide angle dan macro memang kualitasnya kurang memuaskan. Meski demikian, Laptophia menilai Realme GT Neo 3 layak dipilih bagi Anda yang menginginkan performa yang serba kencang dengan desain yang unik.

Kelebihan Realme GT Neo 3

  • Desain unik bergaya racing strip
  • Performa powerful dengan Dimenisty 8100 5G
  • Layar AMOLED 120Hz yang imersif
  • Kamera utama bisa diandalkan
  • Baterai andal dengan pengisian daya kencang

Kekurangan Realme GT Neo 3

  • Frame rate game terbatas di 60fps
  • Frame plastik, terasa kurang premium
  • Kamera pendamping kurang memuaskan

Harga Realme GT Neo 3

Harga smartphone Realme GT Neo 3 RAM 8GB ROM 256GB (80W) terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah Rp 6.999.000 dan Realme GT Neo 3 RAM 12GB ROM 256GB (150W) dengan harga Rp 7.999.000. Berdasarkan review Realme GT Neo 3 80W oleh tim Laptophia di atas, smartphone ini menawarkan performa serba kencang dengan desain yang unik.

Anda dapat membeli Realme GT Neo 3 dengan harga lebih murah di Sini (Klik) atau di Shopee (Klik)

Spesifikasi Realme GT Neo 3 80W

  • Sistem Operasi Android 12 dengan antarmuka Realme UI 3.0
  • Chipset MediaTek Dimensity 8100 5G dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A78 2,85GHz dan quad-core ARM Cortex-A55 2GHz
  • Grafis Mali-G610 MC6
  • Tiga kamera belakang, kamera utama 50 megapiksel, sensor Sony IMX766 1/1.56 inci 1um piksel, lensa 24mm aperture f/1.9, phase-detection autofokus, OIS, dual-tone LED flash + 8 megapiksel sensor BSI 1/4 inci lensa 15mm ultra wide-angle aperture f/2.3 + 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 (dedicated macro)
  • Kamera depan 16 megapiksel fixed focus dengan sensor Samsung S5K3P9 1/3 inci 1um piksel, lensa 26mm aperture f/2.45, AI Beauty
  • Layar sentuh 2.5D berukuran 6,7 inci, dengan resolusi Full HD+ 2412 x 1080 piksel, kerapatan 394 ppi (pixel per inch), 1300 nits (peak), 120Hz refresh rate, panel Super AMOLED E4, HDR10+, Corning Gorilla Glass 5
  • Memori RAM 8GB atau 12GB, ROM 256GB UFS 3.1, tanpa slot microSD
  • WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, USB OTG, GPS, dual SIM, NFC, In-Display fingerprint sensor, AI Face Unlock
  • Stereo speaker with Hi-Res audio, Dolby Atmos
  • Dimensi 163.3 x 75.6 x 8.2 mm berat 188 gram
  • GSM / 3G HSDPA / 4G LTE / 5G
  • Baterai 5000mAh, non-removable, 80W SuperDart Charge
  • Warna Nitro Blue dan Sprint White
*review ini menggunakan unit yang dibeli sendiri oleh tim Laptophia, bukan sponsor/seeding
Anda mungkin suka:Review Xiaomi 11T: Performa Powerful, Fitur Kelas Flagship
6

6 komentar

  • Yuwan Agista
    Yuwan Agista
    16 Juli 2023 pukul 11.04
    Pas dipegang berasa premium nggak sih hapenya?
    • Yuwan Agista
      Ditya Pandu
      1 Agustus 2023 pukul 13.26
      Nggak terlalu premium sih, tapi ya masih oke lah
    Reply
  • Tya Swan
    Tya Swan
    15 Juli 2023 pukul 22.22
    Performa ngebut, desain unik yak...
    • Tya Swan
      Ditya Pandu
      1 Agustus 2023 pukul 13.26
      Desain emang 1345 kak... Nggak ada duanya hehehehe
    Reply
  • Anonim
    Anonim
    21 Mei 2023 pukul 17.38
    Ngecas secepat ini apa nggak panas? Baterai awet nggak ya? 😅
    • Anonim
      Ditya Pandu
      25 Mei 2023 pukul 10.04
      Kalau klaimnya sih tetep awet gan
    Reply