Perbedaan Vivo Y51 vs Vivo Y50: Apa Saja Peningkatannya? – Smartphone Vivo Y51 telah resmi melenggang di pasar Indonesia dan membidik segmen menengah. Vivo Y51 tampil dengan sentuhan desain yang lebih stylish dengan housing kamera mirip dengan Vivo X50. Ponsel ini menawarkan peningkatan signifikan untuk sektor kamera dengan dukungan tiga buah kamera belakang dengan kamera utama berkekuatan 48 megapiksel.
Soal performa, Vivo Y51 ini bukanlah yang paling kencang di kelasnya tetapi sudah relatif memadai dengan dukungan SoC Qualcomm Snapdragon 665 AIE SM6125 ditandemkan dengan RAM yang melimpah, yakni 8GB. Jika dilihat dari penamaan serinyta, Vivo Y51 ini bisa dikatakan penerus dari Y50 yang hadir lebih dulu. Lalu apa saja perbedaan Vivo Y51 vs Vivo Y50? Sektor mana saja yang mengalami peningkatan? Simak ulasan Laptophia kali ini!
Spesifikasi Vivo Y51
- Sistem Operasi Android 11 dengan antarmuka FunTouch OS 11
- Chipset Qualcomm Snapdragon 665 AIE SM6125 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core Kryo 260 Gold 2GHz dan quad-core Kryo 260 Silver 1,8GHz
- Grafis Adreno 610
- Tiga kamera belakang. Kamera utama 48 megapiksel, sensor Samsung ISOCELL Bright GM1 1/2 inci 0,8um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/1.79 dengan dilengkapi LED flash + 8 megapiksel, sensor BSI CMOS 1/4 inci 1.12um piksel, lensa 13mm f/2.2 ultra-wide + 2 megapiksel lensa aperture f/2.4 (dedicated macro)
- Kamera depan 16 megapiksel fixed focus, sensor BSI 1/3.1 inci 1um piksel, lensa aperture f/2.0
- Layar sentuh 6,58 inci 2.5D Ultra All Screen dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2408 pixels, kerapatan 403 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel IPS
- Memori RAM 8GB, ROM 128GB, dilengkapi slot microSD (dedicated)
- WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, USB OTG, fingerprint sensor (side mounted)
- GSM / 3G HSPA / 4G LTE
- Dimensi 163.86 × 75.32 × 8.38 mm dengan berat 188 gram
- Baterai 5000mAh non-removable, Fast Charge 18W
- Warna Titanium Sapphire dan Crystal Symphony
Spesifikasi Vivo Y50
- Sistem Operasi Android 10 dengan antarmuka FunTouch OS 10
- Chipset Qualcomm Snapdragon 665 AIE SM6125 dengan prosesor octa-core yang terdiri dari quad-core Kryo 260 Gold 2GHz dan quad-core Kryo 260 Silver 1,8GHz
- Grafis Adreno 610
- Empat kamera belakang. Kamera utama 13 megapiksel, sensor BSI 1/3.1 inci 1.12um piksel, phase-detection autofokus, lensa aperture f/2.2 dengan dilengkapi LED flash + 8 megapiksel, sensor BSI CMOS 1/4 inci 1.12um piksel, lensa 13mm f/2.2 ultra-wide + 2 megapiksel lensa aperture f/2.4 (dedicated macro) + 2 megapiksel lensa aperture f/2.4 (depth sensor)
- Kamera depan 16 megapiksel fixed focus, sensor BSI 1/3.1 inci 1um piksel, lensa aperture f/2.0
- Layar sentuh 6,53 inci 2.5D, dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2400 pixels, kerapatan 403 ppi (pixel per inch), 16 juta warna, panel IPS
- Memori RAM 8GB, ROM 128GB, dilengkapi slot microSD (dedicated)
- WiFi, Bluetooth, port USB Type-C, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS, Dual SIM, USB OTG, fingerprint sensor
- GSM / 3G HSPA / 4G LTE
- Dimensi 162 x 76.5 x 9.1 mm dengan berat 197 gram
- Baterai 5000mAh non-removable, Dual Engine fast charge 18W
- Warna Starry Black dan Iris Blue
Perbedaan Vivo Y51 vs Vivo Y50
Vivo Y51 vs Vivo Y50 sama-sama hadir dengan konsep desain kekinian yang cocok untuk generasi milenial saat ini. Meski demikian, keduanya hadir dengan pendekatan yang berbeda. Vivo Y51 mengandalkan konsep desain berponi minimalis pada bagian atas layarnya atau disebut dengan Ultra All Screen didukung housing kamera kekinian yang mirip dengan Vivo X50.
Sedangkan Vivo Y50 menggunakan desain bezelless dengan punch hole atau lubang pada sudut kiri atas layar untuk menempatkan kamera depan. Vivo menyebutnya sebagai Ultra O Screen. Selain itu, kamera belakangnya mengusung housing persegi rounded dengan susunan quad camera vertikal.
Perbedaan lain yang menonjol dari sisi desain antara Vivo Y50 vs Vivo Y51 adalah varian warna yang tersedia. Vivo Y51 tersedia dalam dua varian warna, yakni Titanium Sapphire dan Crystal Symphony. Sedangkan Vivo Y50 hadir dalam dua varian warna, yakni Starry Black dan Iris Blue. Selain itu, dimensi Vivo Y50 sedikit lebih tebal dan bobotnya lebih berat dari Vivo Y51.
Baca juga:Duel Evercoss M6A vs Samsung Galaxy A01 Core: Harga Sama, Mana yang Lebih Unggul?
Kamera Vivo Y51 vs Vivo Y50
Kamera Vivo Y51 lebih unggul dari Vivo Y50 meski jumlahnya lebih sedikit, yakni triple camera. Vivo Y51 tetap menawarkan fungsionalitas kamera yang sama dengan Vivo Y50 dengan kamera utama yang jauh lebih mumpuni, yakni berkekuatan 48 megapiksel dengan lensa aperture f/1.79 yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL Bright GM1 1/2.0 inci 0.8um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofokus, AI Multi-Mode, dan LED flash. Ponsel ini didukung mode Super Night Mode yang mumpuni untuk low-light.
Sedangkan kamera kedua Vivo Y51 ini berkekuatan 8 megapiksel dengan sensor 1/4 inci 1.12um piksel didukung lensa ultra-wide 13mm aperture f/2.2 yang mampu menghasilkan foto ultra-wide dengan FoV 119 derajat. Sedangkan kamera ketiga berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 berfungsi sebagai super macro.
Sedangkan Vivo Y50 dibekali kamera belakang yang lebih banyak, tetapi kamera utamanya kalah jauh ketimbang Vivo Y51. Kamera utama Y50 berkekuatan 13 megapiksel dengan lensa aperture f/2.2 yang menggunakan sensor BSI CMOS 1/3.1 inci 1.12um piksel yang diperkuat fitur phase-detection autofokus, AI, dan LED flash. Ponsel ini didukung mode Super Night Mode yang mumpuni untuk low-light.
Sedangkan kamera kedua Vivo Y50 ini berkekuatan 8 megapiksel dengan sensor 1/4 inci 1.12um piksel didukung lensa ultra-wide 13mm aperture f/2.2 yang mampu menghasilkan foto ultra-wide dengan FoV 119 derajat. Sedangkan kamera ketiga dan keempat berkekuatan 2 megapiksel dengan lensa f/2.4 berfungsi sebagai super macro dan depth sensor untuk menghasilkan foto bokeh dengan mode portrait.
Penempatan Sensor Sidik Jari Vivo Y51 vs Vivo Y50
Perbedaan yang mencolok lainnya adalah penempatan fitur keamanan sensor sidik jari. Vivo Y51 menempatkan sensor sidik jari di samping kanan dan terintegrasi dengan tombol power. Posisi ini dinilai lebih ergonomis dan tidak rawan salah sentuh dan mengotori lensa kamera. Sedangkan Vivo Y50 menempatkan sensor sidik jarinya pada sisi belakang ponsel.
Perangkat Lunak Vivo Y51 vs Vivo Y50
Vivo Y51 dibekali sistem operasi yang lebih baru, yakni Android 11 dengan antarmuka Funtouch OS 11. Sedangkan Vivo Y50 masih mengandalkan sistem operasi lawas Android 10 dengan antarmuka Funtouch OS 10. Tak diketahui apakah Vivo Y50 akan mendapatkan update ke Android 11 di masa mendatang atau tidak.
Baca juga:Duel Oppo A15 vs Xiaomi Redmi 9: Harga Beda Tipis, Pilih Mana?
Audio Booster
Vivo Y51 dibekali dengan fitur baru yang disebut dengan Audio Booster yang tak ditemui di Vivo Y50. Fitur ini meningkatkan suara yang dihasilkan rongga speaker hingga 73.1 dB dan didukung dengan efek super audio guna memberikan kualitas audio yang lebih mumpuni.
Harga Vivo Y51 vs Vivo Y50
Harga smartphone Vivo Y51 RAM 8GB ROM 128GB terbaru di Indonesia berdasarka informasi yang Laptophia himpun dari e-commerce terkemuka (03/11/2020) adalah Rp 3.599.000. Sedangkan harga Vivo Y50 terbaru lebih murah, yakni Rp 3.299.000.
Pilih Mana Vivo Y51 vs Vivo Y50?
Setelah membaca ulasan perbedaan Vivo Y50 vs Vivo Y51 oleh Laptophia di atas, mana yang lebih laik pilih? Laptophia melihat Vivo Y51 terlihat lebih menarik daripada Vivo Y50. Dengan harga 300 ribu lebih mahal, Vivo Y51 hadir dengan kemampuan kamera depan dan belakang yang lebih mumpuni, fitur audio booster, desain yang lebih stylish, dan Android 11 yang lebih up to date.
Meski demikian, Vivo Y50 juga bukan pilihan yang buruk bagi mereka yang budgetnya terbatas. Namun bagi pengguna Vivo Y50, rasanya kurang signifikan jika melakukan upgrade ke Y51. Tentunya, semua kembali pada kebutuhan, selera, dan dana masing-masing konsumen.
Anda mungkin suka:Perbedaan Vivo Y12s vs Vivo Y12i: Harga Beda Tipis, Pilih Mana?
Posting Komentar