Soal performa, Lenovo Yoga C940 14IIL ini cukup mumpuni berkat sokongan prosesor Intel Core i7-1065G7 generasi Ice Lake ini diproduksi dengan teknologi fabrikasi 10nm yang membuat konsumsi dayanya kian efisien dan performanya tetap kencang. Laptop premium ini dilengkapi soundbar yang dapat diputar dengan teknologi Dolby Atmos. Tak hanya mengandalkan portabilitas dan fleksibilitas, notebook convertible Lenovo Yoga C940 14IIL ini juga menawarkan build quality yang solid dan penampilan yang elegan dengan balutan casing berwarna Iron Grey.
Laptop hybrid premium 2020 Lenovo Yoga C940 14IIL mengandalkan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi IPS (In-Plane Switching) LCD LED (Light Emiting Diode) backlight dengan resolusi 4K Ultra HD 3840 x 2160 piksel yang mampu memancarkan spektrum warna 90% DCI-P3 yang cemerlang dan brightness hingga 500 nits yang telah mendukung HDR 400 dan Dolby Vision. Hal ini ditandemkan dengan bezel layar yang tipis, sehingga dimensinya bisa lebih ringkas.
Baca juga:Review Xiaomi Mi 9 Lite: Smartphone Selfie Sentris Berdesain CantikUkuran layar 14 inci ini cukup ideal untuk laptop hybrid yang menonjolkan mobilitas seperti Lenovo Yoga C940 14IIL ini dan didukung dimensi yang ringan dan bobot yang ringan, yakni hanya 1,35kg. Tak hanya itu, laptop hybrid Lenovo Yoga C940 14IIL dilengkapi dengan layar yang dapat diputar hingga 360 derajat dan dilengkapi stylus pen Lenovo Active Pen. Hal ini memungkinkan pengguna menggunakan laptop Yoga C940 14IIL dalam beberapa mode, antara lain mode laptop, tent, dan tablet.
Performa adalah kelebihan utama yang ditawarkan oleh laptop hybrid Lenovo Yoga C940 14IIL menurut Laptophia Blog karena mengandalkan dukungan prosesor Intel Core i7-1065G7 quad-core generasi Ice Lake atau Intel Core generasi ke-10 yang berlari dengan kecepatan standar 1,3GHz dan TurboBoost hingga 3,9GHz. Laptop hybrid terbaru ini diperkuat oleh memori RAM sebesar 16GB LPDDR4X 3733MHz onboard, sehingga tidak dapat di-upgrade.
Sisi grafis, ultrabook hybrid premium Lenovo Yoga C940 14IIL dengan desain yang elegan ini mengandalkan Intel Iris Plus Graphics G7 tanpa kehadiran grafis diskrit. Pabrikan asal Tiongkok ini mengandalkan GPU (Graphics Processing Unit) Intel Iris Plus Graphics G7 yang mengusung 64 execution unit (EUs) dengan kecepatan 300 – 1100MHz. Performa grafis Iris Plus Graphics G7 bahkan mampu mengalahkan AMD RX Vega 10 iGPU dan hampir setara dengan GeForce MX150.
Sisi audio, laptop hybrid Lenovo Yoga C940 14IIL dibekali dengan dua buah speaker 4 x 2W berkualitas tinggi yang mampu menghasilkan suara yang mantab dan ditandemkan dengan teknologi Dolby Atmos Audio yang mampu memberikan kualitas audio yang mumpuni. Uniknya, speaker ini terpasang pada sebuah soundbar di bagian engsel yang da[at diputar sesuai kebutuhan pengguna.
Lenovo telah membekali laptop hybrid Yoga C940 14IIL andalannya dengan sistem operasi Microsoft Windows 10 Home x64 original dan Microsoft Office Home & Student 2019 pre-installed di dalamnya, sehingga pengguna tak perlu membeli lisensi sistem operasi lagi untuk menggunakan laptop ini.
Sisi konektivitas, Laptop hybrid Yoga C940 14IIL ini cukup lengkap menurut Laptophia Blog dengan mengandalkan WiFi Intel 802.11AX (2 x 2), Bluetooth 5.0, Port USB 3.1 Gen2 Type-C (support Thunderbolt 3, DisplayPort, dan Power Delivery), Port USB 3.1 Gen1, dan combo audio jack. Yoga C940 14IIL juga dilengkapi fitur keamanan berupa Match-on-Chip Fingerprint Reader dan TrueBlock Privacy Shutter.
Notebook hybrid Lenovo Yoga C940 14IIL ini juga didukung baterai mumpuni dengan kapasitas 4 cell 62 Whrs Lithium Polymer Battery yang diklaim sanggup bertahan hingga 10,5 jam untuk penggunaan standar. Lenovo juga membekalinya dengan fitur Rapid Charge yang dapat mengisi daya hingga 80% dalam satu jam saja.
Baca juga:Review Asus ZenBook Pro Duo UX581, Laptop Sempurna untuk Kreator Konten ProfesionalSektor media penyimpanan, Lenovo Yoga C940 14IIL ini dibekali SSD (Solid State Drive) berkapasitas 1TB M.2 PCIe 2280 NVMe. Solusi penyimpanan SSD yang menawakan kinerja dan transfer rate yang tinggi, sehingga performa laptop hybrid ini sangat gegas dengan konsumsi daya yang efisien.
Kelebihan Lenovo Yoga C940 14IIL
- Dimensi ringkas dan ringan
- Kinerja tinggi dengan Intel Ice Lake
- Konsep hybrid yang fleksibel dengan Lenovo Active Pen
- Dilengkapi OS Windows 10 asli + Microsoft Office Home & Student 2019 pre-installed
Kekurangan Lenovo Yoga C940 14IIL
- RAM onboard, tidak dapat di-upgrade
Harga Lenovo Yoga C940 14IIL
Lenovo Yoga C940 14IIL merupakan sebuah laptop hybrid premium yang powerful terbaru 2020 yang menawarkan desain yang cantik dan ditenagai prosesor Intel Core i7 generasi ke-10 Ice Lake terbaru. Harga notebook hybrid Lenovo Yoga C940 14IIL terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun adalah Rp 25.499.000. Harga yang ditawarkan oleh Lenovo Yoga C940 14IIL ini sebenarnya sangat sepadan jika dilihat dari kemampuan dan inovasi yang diusungnya.Soal performa, Laptophia kira Lenovo Yoga C940 14IIL cukup powerful dengan mengandalkan prosesor Intel Core i7-1065G7 generasi 10nm Ice Lake dan ditandemkan media penyimpanan SSD yang kencang, serta Intel Iris Plus Graphics G7 yang mumpuni. Konsep hybrid atau convertible merupakan salah satu daya tariknya dan cocok bagi pekerja kreatif yang membutuhkan fl3ksibilitas. Secara umum, Lenovo Yoga C940 14IIL merupakan laptop convertible dengan kinerja tinggi dan menggunakan prosesor terbaru yang laik dipertimbangkan di kelas atas.
Spesifikasi Lenovo Yoga C940 14IIL
- Layar sentuh IPS LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi 4K Ultra HD 3840 x 2160 piksel, 500 nits, HDR 400, Dolby® Vision, 90% DCI-P3, anti-glare, slim bezel, bisa diputar 360 derajat, Lenovo Active Pen
- Prosesor Intel Core i7-1065G7 quad-core 1,3GHz TurboBoost 3,9GHz
- Chipset Intel
- Grafis Intel Iris Plus Graphics G7
- Memori RAM 16GB LPDDR4X-3733Mhz, onboard
- Storage SSD 1TB PCIe 2280 M.2 NVMe
- Konektifitas WiFi Intel 802.11AX (2 x 2), Bluetooth 5.0, Port USB 3.1 Gen2 Type-C (support Thunderbolt 3, DisplayPort, dan Power Delivery), Port USB 3.1 Gen1, combo audio jack, Match-on-Chip Fingerprint Reader
- Rotating Sound Bar with 4 x 2W Stereo Speakers, Dolby Atmos Audio
- Kamera HD 720p webcam, TrueBlock Privacy Shutter
- Baterai 4 cell 62 WHr lithium polymer, Rapid Charge, hingga 10,5 jam penggunaan normal
- Sistem Operasi Microsoft Windows 10 Home x64 Asli + Microsoft Office Home & Student 2019
- Dimensi 320.3mm x 215.6mm x 14.2 - 15.7mm berat 1,35 kilogram
- Warna Iron Grey
Anda mungkin suka:Asus Zenbook 14 UM431DA AM701T Review: Menakar Performa Ryzen 7 3700U