eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

HP ProBook 430 G7, Laptop Profesional 2020 Bertenaga Intel Comet Lake

HP ProBook 430 G7, Laptop Profesional 2020 Bertenaga Intel Comet Lake – Mengawali 2020, Hewlett Packard Indonesia telah menghadirkan laptop bisnis baru yang cocok untuk kalanggan profesional melalui seri HP ProBook 430 G7. Keunggulan utama notebook ini adalah menawarkan performa yang mumpuni berkat dukungan prosesor baru Intel Core i5-10210U generasi Comet Lake atau Intel Core generasi ke-10. Tak hanya itu, HP ProBook 430 G7 tampil dengan desain elegan yang dibalut dengan casing solid berwarna Pike silver aluminum.

Sebagai sebuah laptop bisnis, HP ProBook 430 G7 dilengkapi beberapa fitur yang sudah jarang di temui di laptop konsumer seperti kehadiran dua buah slot SODIMM yang membuatnyalebih leluasa untuk upgrade RAM. Tak hanya itu, laptop profesional andalan HP ini juga masih dilengkapi dengan port RJ45 untuk menyambungkannya dengan jaringan LAN. HP ProBook 430 G7 ini hadir dengan dimensi yang ringkas dan bobot ringan, sehingga sangat mendukung mobilitas pengguna.
Hewlett Packard membekali laptop bisnis ProBook 430 G7 ini dengan dukungan layar berukuran 13,3 inci jenis IPS (In-Plane Switching) LCD dengan BrightView WLED (White Light Emiting Diode) backlight resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang mamou menampilkan 45% color gamut. Layar laptop ini dilengkapi fitur anti-glare atau anti silau yang sangat membantu saat bekerja di tempat tertentu.
Baca juga:ZNT ThunderBar Review: Speaker Bluetooth Mantap Berdesain Unik
Sayangnya, laptop profesional dan bisnis ini masih belum mengusung desain bezel tipis atau micro edge. Hal ini membuat dimensi laptop bisnis HP ProBook 430 G7 tidak seringkas laptop kekinian lainnya, tetapi masih memadai untuk mendukung mobilitas. Sebagai laptop standar 13,3 inci, bobot laptop besutan HP ini terbilang ringan kelasnya dengan bobot hanya 1,49kg saja.

Performa yang ditawarkan oleh laptop profesional HP ProBook 430 G7 ini cukup powerful di kelas menengah menurut Laptophia karena telah ditenagai oleh prosesor Intel Core i5-10210U quad-core generasi Comet Lake yang berlari dengan kecepatan standar 1,6GHz dan TurboBoost hingga 4,2GHz. Laptop bisnis ini diperkuat oleh memori RAM sebesar 8GB DDR4 2666MHz yang dilengkapi dengan dua buah slot SODIMM untuk opsi upgrade di masa mendatang.

Sisi grafis, performa laptop profesional dan bisnis HP ProBook 430 G7 ini relatif menarik dengan diperkuat grafis dari GPU (Graphics Processing Unit) Intel UHD Graphics 620. GPU Intel UHD Graphics 620 yang mengusung 24 execution unit (EUs) dengan kecepatan 300 – 1050MHz sudah menawarkan performa memadai untuk komputasi grafis dasar.

Sisi konektivitas, laptop bisnis kelas menengah HP ProBook 430 G7 ini cukup lengkap dengan mengandalkanRealtek 10/100/1000 GbE NIC, WiFi Realtek 802.11ac (2x2), Bluetooth 5 Combo, Port USB 3.1 Gen1, port USB 3.1 Gen1 Type-C (Power delivery, DisplayPort), port HDMI, card reader, dan port combo audio.

Sektor media penyimpanan, ultrabook murah HP ProBook 430 G7 ini dibekali SSD (Solid State Drive) PCIe M.2 NVMe berkapasitas 256GB guna menampung data pengguna. Solusi penyimpanan SSD yang menawarkan performa transfer rate yang tinggi dan konsumsi daya efisien untuk menampung data pengguna.

Laptop bisnis HP ProBook 430 G7 diperkuat dengan dukungan dua buah speaker stereo yang ditandemkan dengan fitur HP Audio Boost untuk menikmati konten multimedia. Laptop bisnis ini juga didukung HP Premium Keyboard untuk kenyamanan mengetik dan tahan terhadap cipratan air.
Baca juga:Xiaomi Redmi 8A Review: Smartphone Murah Terbaik?
Laptop profesional seri HP ProBook 430 G7 ini didukung baterai HP Long Life berkapasitas 3 cell 45 Whr guna menunjang aktivitas pengguna dengan daya tahannya yang cukup lama. Hewlett Packard telah membekali laptop ini dengan sistem operasi Windows 10 Home x64 original pre-installed di dalamnya, sehingga pengguna tak perlu membeli lisensi dan repot menginstal OS lagi.

Kelebihan HP ProBook 430 G7

  • RAM dapat di-upgrade dengan dua slot SODIMM
  • Performa bersaing di kelasnya
  • Cocok untuk kalangan bisnis dan profesional
  • Dilengkapi OS Windows 10 asli pre-installed

Kekurangan HP ProBook 430 G7

  • Kapasitas SSD bawaan hanya 256GB

Harga HP ProBook 430 G7

HP ProBook 430 G7 adalah sebuah laptop profesional yang menawarkan performa mumpuni berkat dukungan prosesor Intel Comet Lake generasi terbaru. Harga HP ProBook 430 G7 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari toko online terkemuka tanah air adalah Rp 11.899.000. Harga yang ditawarkan oleh HP ProBook 430 G7 sebenarnya cukup sepadan dengan keunggulan yang dimilikinya, sehingga dapat dipertimbangkan bagi pekerja profesional.

Dukungan kinerja tinggi dari prosesor Intel Core i5-10210U generasi Comet Lake terbaru, dilengkapi dua buah slot SODIMM yang membuatnya leluasa untuk upgrade RAM, konektivitas yang lengkap, dan media penyimpanan SSD yang gegas menjadi daya tarik utama HP ProBook 430 G7 menurut Laptophia. Secara umum, HP ProBook 430 G7 merupakan sebuah laptop profesional yang tangguh dengan balutan desain elegan dan harga yang cukup kompetitif.

Spesifikasi HP ProBook 430 G7

  • Layar IPS BrightView LCD dengan LED backlight 13,3 inci resolusi full HD 1920 x 1080 piksel, 250 nits, 45% NTSC color gamut, anti-glare
  • Prosesor Intel Core i5-10210U quad-core 1,6GHz TurboBoost 4,2GHz
  • Chipset Intel
  • Grafis Intel UHD Graphics 620
  • Memori RAM 8GB DDR4 2666MHz, upgradeable (2 slot SODIMM)
  • Storage SSD 256GB PCIe NVMe M.2
  • Konektifitas Realtek 10/100/1000 GbE NIC, WiFi Realtek 802.11ac (2x2), Bluetooth 5 Combo, Port USB 3.1 Gen1, port USB 3.1 Gen1 Type-C (Power delivery, DisplayPort), port HDMI, card reader, dan port combo audio
  • Fitur keamanan HP Fingerprint Sensor, TPM 2.0, HP DriveLock, HP Secure Erase
  • Stereo speaker
  • Kamera 720p HD camera
  • Baterai HP Long Life 3-cell, 45 Wh Li-ion
  • Sistem Operasi Windows 10 Home x64
  • Dimensi 30.85 x 23.1 x 1.8 cm berat 1,49 kg
  • Warna Pike silver aluminum
Anda mungkin suka:Review Xiaomi Mi 9 Lite: Smartphone Selfie Sentris Berdesain Cantik