eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Review Sony SRS-XB01: Speaker Bluetooth Mungil Bersuara Detail

Review Sony SRS-XB01: Speaker Bluetooth Mungil Bersuara Detail – Pasar speaker portabel yang menggunakan koneksi Bluetooth telah mengalami peningkatan yang cukup signifikan beberapa tahu terakhir. Banyak produk speaker wireless tersebut yang membanjiri e-commerce maupun retail offline, mulai dari brand Tiongkok yang kurang dikenal hingga brand ternama seperti Sony. Tentunya nama Sony sudah tak asing lagi karena pabrikan asal Jepang ini sudah bergelut di pasar audio sejak puluhan tahun yang lalu. Salah satu speaker nirkabel Bluetooth andalannya adalah Sony SRS-XB01.

Kurang lebih sebulan yang lalu speaker wireless Bluetooth Sony SRS-XB01 ini telah mendarat di markas Laptophia untuk diulas secara mendalam. Berbeda dengan speaker portabel lain di kelasnya yang rata-rata sudah mengusung ukuran besar dan mengadopsi konsep dual driver, Sony SRS-XB01 ini malah justru hadir dengan ukuran yang sangat mungil dengan single driver mono berkualitas tinggi. Penasaran sehebat apakah suaranya? Simak review Sony SRS-XB01 oleh tim Laptophia kali ini!
Review Sony SRS-XB01: Speaker Bluetooth Mungil Bersuara Detail

Paket Pembelian Sony SRS-XB01

Paket Pembelian Sony SRS-XB01
  • Unit Sony SRS-XB01 Blue
  • Kabel microUSB
  • Tali
Baca juga:Review BlitzWolf BW-ES2: Headset Dual Driver Harga Terjangkau

Desain Sony SRS-XB01

Desain Sony SRS-XB01

Desain Sony SRS-XB01

Penampilan fisik speaker Sony SRS-XB01 ini cukup menarik dengan konsep desain yang jauh berbeda dari kebanyakan speaker yang beredar di pasaran. Jika rata-rata speaker portabel kekinian menggunakan bentuk kotak, tabung, dan bahkan segitiga seperti Oontz Angle 3, Sony SRS-XB01 hadir dengan pendekatan yang unik dengan bentuk tabung oval. Tak hanya itu, yang membuat speaker Sony SRS-XB01 ini menarik adalah tersedia dalam banyak varian warna dan kebetulan unit yang Laptophia gunakan berwarna biru.

Seluruh bodi speaker portabel Sony SRS-XB01 terbuat dari bahan plastik yang sebenarnya jauh dari kesan premium. Beberapa bagian pada speaker ini terbuat dari bahan karet, seperti tombol, dudukan, dan cover atau tutup port microUSB. Meski plastik yang membalut speaker portabel andalan Sony ini tak terkesan premium, tetapi terasa cukup solid dan ringan dengan tekstur yang membuatnya tidak licin saat digenggam.

Dimensinya yang sangat ringkas menjadi keunggulan pada review Sony SRS-XB01 oleh tim Laptophia kali ini. Ukuran speaker wireless Bluetooth andalan Sony ini sangat kecil, sehingga sangat mendukung mobilitas pengguna. Selain itu, Sony membekali tali atau strap agar speaker mungil andalannya dapat digantung di mana saja. Tak hanya ringkas, bobot speaker Sony SRS-XB01 ini juga sangat ringan. Secara umum, build quality speaker Sony SRS-XB01 ini memang cukup kuat, meski tidak terkesan mewah.
Desain Sony SRS-XB01

Desain Sony SRS-XB01
Baca juga:Review Samsung Galaxy M30s: Performa Kian Kencang, Stamina Luar Biasa
Pada review Sony SRS-XB01 kali ini, sisi depan terdapat speaker grill yang terbuat dari bahan metal yang solid dengan LED indikator berwarna biru pada sudut kiri atas. Sedangkan sisi kiri terdapat logo Sony berukuran cukup besar dan mencolok. Sisi bawah speaker Sony SRS-XB01 ini terdapat informasi teknis singkat, lengkap dengan dudukan yang terbuat dari bahan karet.

Sedangkan pada bagian atas speaker bluetooth Sony SRS-XB01 ini terdapat tombol power, tombol volume minus, tombol play/pause, dan tombol volume plus. Sedangkan pada sisi belakang speaker Sony SRS-XB01 ini terdapat passive bass radiator yang berukuran cukup besar. Sisi kanan ini juga terdapat port microUSB untuk mengisi daya dan port aux yang tertutup cover berbahan karet, serta lubang untuk memasang tali gantungan.

Video Unboxing Sony SRS-XB01

Jangan lupa Subscribe channel Laptophia ya di Sini (Klik)

Review Sony SRS-XB01

Review Sony SRS-XB01

Awalnya Laptophia tak berharap banyak dengan speaker Sony SRS-XB01 ini karena ukurannya yang terlampau mungil. Tak hanya itu, daya speaker andalan Sony ini juga rendah, sehingga kemungkinan besar suaranya kurang nendang.Namun, setelah menjajal speaker Sony SRS-XB01 ini selama beberapa hari pertama, ternyata impresinya cukup menarik. Signature sound atau suaranya sangat berbeda dari kebanyakan speaker portabel besutan Tiongkok yang beredar di pasaran.

Nama besar Sony yang sudah memiliki pengalaman puluhan tahun di pasar audio membuatnya tak sulit untuk menghasilkan sebuah speaker Bluetooth portabel yang berkualitas, begitu juga Sony SRS-XB01. Voluma suaranya memang tak bisa disandingkan dengan speaker sekelas dengan power yang lebih besar, tetapi soal kualitas suara layak diadu. Sony SRS-XB01 tampaknya menjadi pesaing serius bagi speaker murah seperti Lenyes S805, ZNT ThunderBar, Oontz Angle 3, dan sebagainya.

Kualitas Suara

Spesifikasi teknis pada review Sony SRS-XB01 memang terdengar kurang gahar untuk harga ditawarkan. Speaker ini hanya mengandalkan sebuah driver berukuran 37,5mm dengan daya maksimal 3W saja dan ditemani sebuah passive radiator pada sisi belakangnya guna memperkuat dentuman bass yang dihasilkan. Ini berarti speaker bluetooth portable Sony SRS-XB01 hanya dapat menghasilkan suara mono.

Setelah menggunakan speaker Sony SRS-XB01 ini selama kurang lebih sebulan, Laptophia menilai kualitas suaranya cukup memuaskan. Volume yang dihasilkan memang tidak terlalu kencang, tetapi cukup memadai untuk ruangan berukuran kecil. Saat volume diset penuh, suara yang dihasilkan oleh speaker Sony SRS-XB01 ini tetap jernih dan berdinamika. Ini menjadi salah satu nilai tambah tersendiri.

Karakter suara speaker Sony SRS-XB01 ini memang cenderung bright dengan suara treble yang sangat renyah, detail, dan tetap lembut di telinga. Hal ini Laptophia rasakan saat memainkan lagu Soldier’s Tired Eyes dari Thunder and Lightning. Suara cymbal terdengar sangat menyenangkan dan tidak membuat telinga sakit. Begitu juga dengan suara vokalnya yang terdengar sangat jelas, intim, dan enjoyable, baik suara perempuan maupun laki-laki.

Meski ukurannya terbilang kecil, speaker Sony SRS-XB01 ini mampu menghasilkan suara bass yang cukup bertenaga untuk ukuran yang ditawarkan. Bass yang dihasilkan saat memainkan lagu seperti Mockingbird dari Eminem atau Dedicated (demo) dari Linkin Park cukup punchy, mendalam, dan tidak tenggelam dengan suara instrumen lain. Namun, tentunya kuantitas bass yang ditawarkan tidak dapat dibandingkan dengan speaker lain yang ukurannya lebih besar.
Baca juga:Review Lenyes S108, Speaker Bluetooth Tangguh dan Menggelegar
Separasi antar instrumen pun laik mendapat acungan jempol, meski terdengar tidak terlalu ‘penuh’ seperti speaker lain dengan ukuran yang lebih besar. Suara instrumen terdengar dengan baik dengan dan tidak bertumpuk. Hal ini Laptophia rasakan saat memainkan musik-musik dengan instrumen yang agak rumit seperti Storytime dari Nightwish dan Unleashed dari Epica.

Kompatibilitas

Selama menggunakan dan menguji speaker Sony SRS-XB01 ini, tim Laptophia tidak menemui kendala kompatibilitas. Perangkat yang pernah terhubung dengan speaker andalan Lenyes ini seperti Xiaomi Mi A3, Xiaomi Redmi Note 8, Xiaomi Redmi 8A, Infinix Hot 8, Xiaomi Mi 9T, dan sebuah laptop Asus Vivobook Ultra A412FA dapat terhubung dengan speaker tanpa masalah.

Baterai

Sony memang tidak menyebutkan detail mengenai berapa kapasitas baterai yang diusung oleh speaker SRS-XB01 andalannya ini. Website resminya menyebutkan bahwa speaker Sony SRS-XB01 ini menawarkan daya tahan baterai hingga 6 jam. Berdasarkan review Sony SRS-XB01 yang telah Laptophia lakukan, speaker ini hanya mampu bertahan antara 4 – 5 jam saja dengan volume lebih dari 60%.

Kesimpulan

Secara umum, kualitas suara yang dihasilkan oleh Sony SRS-XB01 terbilang memuaskan dan detail untuk ukuran seringkas itu. Suara treble tampak menonjol, tanpa membuatnya terdengar cempreng. Bass yang dihasilkan juga terbilang bertenaga untuk ukuran yang ditawarkan. Hanya saja, volume yang dihasilkan terasa kurang kencang. Laptophia menilai Sony SRS-XB01 laik dipertimbangkan bagi yang membutuhkan speaker Bluetooth murah dari brand ternama.

Kelebihan Sony SRS-XB01

  • Kualitas suara mantap dan detail
  • Water resistant dengan sertifikat IPX5
  • Dimensi kecil, ringan, dan ringkas

Kekurangan Sony SRS-XB01

  • Volume suara kurang kencang
  • Harga cukup tinggi

Harga Sony SRS-XB01

Sony SRS-XB01 merupakan sebuah speaker bluetooth portabel yang berukuran mungil tetapi menawarkan kualitas suara yang terbilang detail di kelasnya. Harga speaker Sony SRS-XB01 terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari e-commerce terkemuka tanah air saat artikel ini ditulis (19/12/2019) adalah Rp 399.000. Berdasarkan hasil review Sony SRS-XB01 oleh tim Laptophia, harga yang ditawarkan speaker ini memang dirasa agak tinggi untuk performa yang ditawarkan.

Harus diakui bahwa kualitas suara yang dihasilkan speaker Sony SRS-XB01 ini cukup superior untuk ukuran yang diusungnya. Namun, sebenarnya konsumen bisa mendapatkan speaker dengan suara yang lebih kencang dan lebih bertenaga dari Sony SRS-XB01 dengan harga yang sama. Terlepas dari hal tersebut, Laptophia menilai speaker Sony SRS-XB01 ini masih sangat layak dipertimbangkan, terutama bagi konsumen yang membutuhkan speaker murah dari brand ternama.

Spesifikasi Sony SRS-XB01

  • Tipe speaker: Portable bluetooth speaker
  • Sistem speaker: Mono
  • Passive/Active: Active
  • Mode operasi: Tombol
  • Loudspeaker: 37,5mm x 1
  • RMS: 4Ω 3W x 2 THD=1%
  • Frequency Response: 120Hz - 20KHz
  • Signal to noise ratio 63dB
  • Versi Bluetooth: Bluetooth 4.2 + EDR
  • Jangkauan Bluetooth hingga 10 meter
  • Spesifikasi USB: USB 2.0 kompatibel dengan USB 1.1
  • Water resistant dengan sertifikat IPX5
  • Dilengkapi port aux
  • Baterai built-in lithium battery, hingga 6 jam penggunaan (bervariasi)
  • Dimensi (W x D x H) 81,5 x 57,5 x 56,5 mm
  • Berat 160 gram
  • Kompatibel dengan tablet PC, smartphone, iPod, iPhone, Laptop
  • Warna Blue
Anda mungkin suka:Review Philips TX2, Headset IEM Hi Res dengan Detail Luar Biasa