Brand QCY ini memang belum terlalu tenar di pasar Indonesia. Pabrikan asal Tiongkok ini sebelumnya dikenal dengan jajaran speaker portabel dengan harga yang terjangkau. Kini QCY merambah pasar headset TWS dan telah menelurkan beberapa varian produk. Pada kesempatan kali ini Tim Laptophia berkesempatan mengulas lengkap earphone TWS QCY T2C yang diklaim menawarkan kualitas suara yang baik dan baterai tahan lama, penasaran? Simak review QCY T2C oleh tim Laptophia kali ini!
Paket Pembelian QCY T2C
- Unit QCY T2C Black
- Eartips tambahan
- Kabel USB Type-C
- Manual
Baca juga:Review Xiaomi Redmi Note 8 Pro: Smartphone Gaming Berkamera 64MP
Desain QCY T2C
Penampilan atau desain fisik dari earphone TWS QCY T2C ini sebenatnya tak jauh berbeda dengan kebanyakan headset TWS yang berdar di pasaran. QCY T2C ini dilengkapi dengan case berukuran kecil dengan bentuk oval. Casing case ini terbuat dari bahan plastik dengan finishing mate dan tampak logo QCY yang cukup mencolok. Engsel case QCY T2C ini kadang terdengar agak kasar saat Laptophia pertama kali membukanya. Namun, setelah itu prosesnya relatif lancar.
Bentuk ear piece dari QCY T2C sendiri juga cukup generik dengan desain kapsul yang agak besar dengan nozzle berukuran kecil pada sudut bawahnya. Housing ear piece QCY T2C ini terbuat dari bahan plastik yang cukup berkualitas dan solid, meski jauh dari kesan premium. Ukuran housing yang besar sebenarnya cukup nyaman saat dipasang di telinga Laptophia, tetapi mungkin akan kurang nyaman bagi yang memiliki daun telinga berukuran kecil.
Sisi atas case QCY T2C ini terdapat logo QCY berukuran besar dan sisi bawahnya terdapat informasi teknis singkat mengenai produk tersebut. Sisi kanan dan kirinya tidak ada port atau tombol apapun. Sedangkan pada sisi depan terdapat dua buah LED indikator yang menyala atau berkedip saat proses charging. Sedangkan sisi belakang case QCY T2C ini terdapat port microUSB untuk pengisian daya baterai. Bobot case QCY T2C sangat ringan dan nyaris tat terasa ketika dimasukkan ke dalam saku.
Baca juga:Review Samsung Galaxy M30s: Performa Kian Kencang, Stamina Luar BiasaEarphone TWS QCY T2C ini memiliki kontrol sentuh day dapat memudahkan pengguna. Pada earphone sisi kanan atau kiri, kita bisa menekan sekali untuk play/pause, tekan 1 detik untuk power on, tekan tiga detik untuk power off, dan saat standby dapat tekan 1 detik untuk memanggil Google Assistant. Sedangkan untuk earphone kiri bisa ditekan dua kali untuk previous song dan untuk next song bisa tekan dual kali di earphone sebelah kanan.
Video Unboxing QCY T2C
Jangan lupa Subscribe channel Laptophia ya di Sini (Klik)Review QCY T2C
Merasakan fleksibilitas headset atau earphone TWS kini tak harus selalu ditebus dengan harga yang mahal. Saat ini ada banyak bertebaran headset TWS dengan harga terjangkau di pasar tanah air. QCY T2C adalah salah satu solusi headset TWS dengan harga yang terjangkau dan menawarkan kualitas suara yang cukup baik di kelasnya. Headset QCY T2C ini sudah menggunakan Bluetooth 5.0 yang lebih efisien dalam hal konsumsi daya. QCY T2C ini akan menjadi pesaing tangguh bagi Redmi AirDots, Vyatta AirBoom, ZNT, dan banyak lagi.
Kualitas Suara
Berbekal driver dinamis berukuran 6mm, QCY T2C ini mampu menghasilkan kualitas suara yang cukup baik di kelasnya. Ukuran driver yang hanya 6mm memang terhitung sangat kecil untuk sebuah headset jenis IEM (In-Ear Monitor), tetapi malah justru menjadi standar untuk headset berteknologi TWS. Impresi awal Laptophia saat mendengarkan musik di QCY T2C ini cukup baik, meski tidak terlalu mengesankan. Laptophia harus menggunakan volume minimal 50% agar suara terdengar jelas.Bass yang dihasilkan oleh QCY T2C ini terdengar kurang mendalam dan kurang powerful. Hal ini cukup terasa ketika Laptophia memainkan lagu Don’t Need You – Bullet For My Valentine, gebukan drum yang intensif terasa kurang kuat. Meski demikian, suara bass ini masih cukup terdengar punchy dan responsif. Laptophia masih dapat menikmati aneka alunan lagu, termasuk yang bass-nya cukup dominan seperti lagi Dedicated (demo) dari Linkin Park.
Headset TWS murah QCY T2C ini menghasilkan suara mid yang unik yang bisa jadi kelebihan maupun kelemahannya. Hal ini terlihat dari suara gitar dan keyboard yang terdengar agak maju, sehingga terasa lebih powerful. Hal ini Laptophia rasakan saat memainkan lagu Nothing Remains dari Chimaira. Sedangkan suara vokal pria maupun wanita malah sedikit agak mundur dan kadang terasa kurang bertenaga. Meski demikian, suara vokalnya terdengar jernih dan bersih.
Baca juga:Review Asus ZenBook UM431DA: Ultrabook Ringkas dan Premium Powerful Tak Lagi MahalSuara treble atau high yanh dihasilkan pada review QCY T2C kali ini terbilang baik dengan detail yang cukup, serta empuk dan tidak menusuk. Separasi antar instrumen mampu disajikan dengan baik oleh QCY T2C, sehingga tidak terdengar bertumpuk. Sedangkan soundstage bisa dikatakan standar atau rata-rata saja, tidak terlalu luas. Secara umum, kualitas suara QCY T2C ini untuk mendengarkan musik cukup baik untuk harga Rp 200 ribu-an.
Kenyamanan & Kompatibilitas
Headset TWS QCY T2C ini cukup nyaman digunakan dan dipasang ditelinga, meski ukuran housingnya agak besar. Namun, bagi yang memiliki daun telinga yang agak kecil mungkin terasa kurang nyaman untuk penggunaan waktu lama. Sedangkan isolasi suara dari luar cukup baik menggunakan eartips default atau bawaan. Kompatibilitas earphone TWS QCY T2C ini juga terbilang baik dan dapat bekerja dengan sebagaimana mestinya ketika dipairing dengan smartphone Xiaomi Redmi Note 8 Pro, Redmi Note 8, dan Mi 9T.Baterai
QCY T2C ini dibekali dengan baterai berkapaitas 45mAh untuk setiap earpiece dan dan diklaim dapat bertahan hingga 4 jam penggunaan. Namun pada review QCY T2C yang Laptophia lakukan, headset ini hanya bertahan rata-rata 3 jam hingga 3,5 jam saja. Sedangkan baterai dalam case QCY T2C ini berkapasitas 800mAh dan diklaim memiliki daya tahan hingga 32 jam memainkan musik.Kesimpulan
Secara umum, QCY T2C ini merupakan sebuah headset TWS dengan harga terjangkau dan menawarkan kualitas suara yang baik. Tak hanya itu, daya tahan baterai headset QCY T2C ini dapat diandalkan. Sayangnya, housing berukuran agak besar mungkin kurang nyaman bagi yang telinganya kecil. Selain itu, koneksi earpiece sebelah kiri kadang sering putus saat memainkan musik. Meski demikian, QCY T2C sangat laik dipertimbangkan di kelasn Rp 200 ribu-an.Baca juga:Realme 5 Pro Review: Performa Makin Kencang, Tampang Makin Cantik!
Kelebihan QCY T2C
- Kualitas suara cukup baik
- Pairing cepat
- Daya tahan baterai baik
- Harga terjangkau
Kekurangan QCY T2C
- Bass kurang kuat dan mendalam
- Tidak ada kontrol volume
- Earpiece kiri kadang putus saat mendengarkan musik
Harga QCY T2C
QCY T2C meruoakan sebuah headset TWS yang ditawarkan dengan harga yang terjangkau, tetapi tidak mengesampingkan kualitas. Harga headset TWS QCY T2C terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia himpun dari toko online Lazada Indonesia adalah Rp 229.000. Tentunya harga ini bisa berubah tergantung promo dan kebijakan penjual. Berdasarkan hasil review QCY T2C oleh tim Laptophia, headset TWS ini memang menawarkan kualitas suara yang baik dan nyaman digunakan.Harganya yang murah tak serta merta membuat kualitas QCY T2C dapat dipandang sebelah mata. Dukungan 6mm driver yang diusungnya sanggup menghasilkan suara dengan kualitas yang cukup baik, meski bass yang dihasilkan belum memuaskan basshead. Headset QCY T2C ini juga cukup nyaman digunakan untuk telepon, serta cukup fleksibel karena dapat digunakan satu unit saja untuk sekedar menerima panggilan. Secara umum, QCY T2C merupakan salah satu headset TWS murah yang sangat laik dipertimbangkan.
Anda dapat membeli atau cek promo headset TWS QCY T2C di Sini (Klik)
Spesifikasi QCY T2C
- Merk QCY
- Model: T2C
- Jenis headset: In-Ear Monitor
- Tipe driver dinamis
- Speaker Impedansi: 32 Ohm
- Sensitivitas 108±3dB
- Output maksimal 5 mW
- Berat: 100 gram
- Diameter driver 6 mm
- Rentang frekuensi: 20Hz-20KHz
- Versi Bluetooth 5.0
- Bluetooth protocol A2DP, AVRCP, HFP, dan HSP
- Dilengkapi microphone
- Baterai per unit 45mAh hingga 4 jam
- Baterai case 800mAh hingga total 32 jam
- Dimensi 8.00 x 4.50 x 3.00 cm
Anda mungkin suka:Review BlitzWolf BW-ES2: Headset Dual Driver Harga Terjangkau