eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Unboxing Uneed UPBL-10.1 Power Bank 10.000mAh

Unboxing Uneed UPBL-10.1 – Hari ini Laptophia Blog kedatangan sebuah power bank kelas entry-level, yakni Uneed UPBL-10.1 power bank 10000mAh. Nama Uneed sebenarnya bukanlah pemain baru di pasar power bank tanah air. Kali ini Laptophia berkesempatan menjajal salah satu produk power bank besutan Uneed yang mengusung kapasitas cukup besar. Power bank sendiri saat ini sudah menjadi aksesoris wajib bagi pengguna gadget masa kini.

Smartphone dewasa ini rata-rata memang tidak memiliki daya tahan baterai yanga dapat diandalkan hingga berhari-hari, meski beberapa tipe smartphone dibekali dengan baterai berkapasitas jumbo. Hal inilah yang mendorong pasar power bank tumbuh subur. Lalu seperti apa sebenarnya power ban besutan Uneed ini? Simak ulasan hands on dan unboxing Uneed UPBL-10.1 power bank oleh Tuxlin Blog kali ini.


Unboxing Uneed UPBL-10.1 Power Bank 10.000mAh

Perlengkapan Uneed UPBL-10.1

Perlengkapan Uneed UPBL-10.1
  • Unit Uneed UPBL-10.1 Power Bank 10000mAh
  • Kabel USB
  • Kartu garansi
  • Manual
Baca juga:Hippo Powerbank Ilo F1 12500mAh, Kapasitas Besar dengan Harga Murah

Hands On & Unboxing Uneed UPBL-10.1

Unboxing Uneed UPBL-10.1
Tak lama setelah paket berisi unit power bank besutan Uneed mendarat di markas Laptophia, tim kami langsung melakukan buka boks atau unboxing. Power bank Uneed UPBL-10.1 ini hadir dengan kemasan boks yang berukuran agak besar dengan warna dominan hitam dan kuning.

Power bank Uneed UPBL-10.1 ini mengusung desain yang cukup tipis, stylish, dan ringan. Ukuran power bank ini hamoir sebesar smartphone dengan layar 5 inci. KOnsep desainnya sangat berbeda dari kebanyakan power bank populer seperti Xiaomi dan Asus Zenpower. PB Uneed UPBL-10.1 ini dibalut dengan casing berbahan polikarbonat atau plastik yang cukup solid. Power bank ini tersedia dalam dua varian warna, yakni Black dan White.

bagian depan power bank Uneed UPBL-10.1 ini terdapat logo Uneed dan LED indikator. Sedangkan sisi belakang tidak terdapat indikator apapaun, hanya sedikit informasi teknis mengenai power bank tersebut. Uneed menempatkan tombol power pada sisi kanan.

Sedangkan sisi kiri dan sisi bawah power bank tidak terdapat port atau tombol apapun. Sedangkan sisi atas power bank Uneed UPBL-10.1 ini terdapat dua port USB, LED torch atau senter, dan port microUSB untk input daya.
Baca juga:Unboxing Xiaomi Power Bank Pro 10.000mAh dengan USB Type-C

Impresi Awal Uneed UPBL-10.1

Spesifikasi Uneed UPBL-10.1
Impresi awal tim Laptophia Blog saat menggenggam power bank Uneed UPBL-10.1 ini adalah terasa ringan, solid, dan tipis. Build quality power bank ini terbilang bagus meski menggunakan casing plastik.

Tim kami sudah menjajalnya untuk mengisi daya smartphone Asus Zenfone 3 ZE520KL dan berjalan dengan baik dengan kecepatan yang standar. Tentunya diperlukan review mendalam untuk mengetahui kemampuan sebenarnya dari power bank Uneed UPBL-10.1 ini. Tunggu reviewnya hanya di Laptophia Blog.

Harga Uneed UPBL-10.1

Harga poser bank Uneed UPBL-10.1 10.000mAh terbaru di Indonesia berdasarkan informasi yang Laptophia Blog himpun adalah Rp 199.000 atau tepatnya Rp 200 ribu. Berdasarkan hasil unboxing dan impresi awal yang Laptophia Blog lakukan, power bank Uneed UPBL-10.1 ini sama sekali tak bisa dipandang sebelah mata.

Penampilannya yang tipis dan stylish, kapasitas besar, dan harga yang terjangkau menjadi kekuatan power bank ini. Secara umum, Laptophia menilai Uneed UPBL-10.1 power bank ini laik dipertimbangkan.

Spesifikasi Uneed UPBL-10.1

  • Tipe cell Li-Polymer
  • Mozaik Pattern Desain
  • Model : UPBL-10.1
  • Power Input : DC5.0V / 2A Max
  • Power Output 1 : DV5V / 1A Max
  • Power Output 2 : DV5V / 2.1A Max
  • Capacity : 10.000mAh
  • Battery Life : 6.000 Hours
  • Dilengkapi LED Power Level Indicator
  • Dimensi 6,8 cm x 1,5 cm x 12,2 cm Berat 400 gram
  • Garansi 1 tahun
Anda mungkin suka:Review Delcell Metal Super Slim 9000mAh Power Bank