Samsung membekali ponsel Galaxy J2 dengan layar layar sentuh berukuran 4,7 inci berteknologi panel Super AMOLED kapasitif dengan resolusi qHD 960 x 540 piksel yang menawarkan kerapatan hingga 233 piksel per inci. Kelebihan lain yang ditawarkan oleh ponsel murah besutan Samsung ini adalah telah menjalankan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop yang dibalut dengan antarmuka TouchWiz UI versi Lite. Samsung membekalinya dengan baterai berkapasitas 2000mAh untuk mencukupi kebutuhan dayanya.
Kinerja yang ditawarkan oleh Samsung Galaxy J2 menurut Laptophia tidak terlalu menonjol dan cenderung setara dengan para pesaingnya dengan mengandalkan dukungan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 yang berlari dengan kecepatan 1,2GHz yang kemungkinan menggunakan chipset Samsung Exynos 3475 dengan memori RAM sebesar 1GB. Sisi grafis, smartphone ini mengandalkan sokongan GPU (Graphics Processing Unit) Mali-T720.
Sisi kamera, ponsel ini bisa dikatakan di bawah rata-rata untuk kelas harga yang ditawarkan, yakni mengandalkan kamera belakang 5 megapiksel autofokus dengan aperture f/2.2 lengkap dengan LED flash. Kamera depan Galaxy J2 berkekuatan 2 megapiksel yang lumayan untuk foto selfie. Ponsel ini dibekali dengan memori internal atau ROM sebesar 8GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 128GB.
Kelebihan Samsung Galaxy J2
- Menggunakan OS Android 5.1.1 Lollipop terbaru
- Layar berteknologi Super AMOLED
- Mendukung 4G LTE
Kekurangan Samsung Galaxy J2
- Spesifikasi di bawah rata-rata
- Harga kurang bersaing
Harga Samsung Galaxy J2
Harga ponsel 4G LTE Samsung Galaxy J2 terbaru berdasarkan informasi yang Laptophia terima adalah $129 atau sekitar Rp 1,8 juta-an. Berdasarkan informasi yang kami terima, saat ini Samsung baru meluncurkan ponsel Galaxy J2 ini di India saja. Laptophia menilai harga yang ditawarkan oleh ponsel Galaxy J2 ini masih cukup kompetitif mengingat spesifikasi yang diusungnya terbilang lumayan. Namun, smartphone Galaxy J2 ini harus berhadapan dengan lawan-lawan tangguh seperti Xiaomi Redmi 2 dan Alcatel Flash 2 yang dilengkapi dengan spesifikasi yang lebih powerful dan dijual dengan harga yang lebih bersaing.Spesifikasi Samsung Galaxy J2
- Sistem Operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka TouchWiz UI
- Chipset Samsung Exynos 3475 dengan prosesor quad-core ARM Cortex-A7 1,3GHz
- Grafis Mali-T720
- Kamera belakang 5 megapiksel aperture f/2.2 autofokus, LED flash. Kamera depan 2 megapiksel
- Layar 4,7 inci, dengan resolusi qHD 960 x 540 dengan kerapatan 234 piksel per inci, panel Super AMOLED
- Memori RAM 1GB, Memori internal 8GB plus slot microSD maksimal 128GB
- WiFi, Bluetooth, USB, 3.5mm audio jack, FM Radio, GPS
- Mendukung jaringan GSM, 3G HSPA & 4G LTE
- Dimensi 136.5 x 69 x 8.4 mm dengan berat -
- Baterai 2000mAh
- Warna White, Gold, Black