Kinerja yang ditawarkan oleh Lenovo Yoga 900 mengalami peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan pendahulunya menurut Laptophia karena mengandalkan dukungan prosesor Intel Core i5-6200U generasi Skylake dual-core yang berlari dengan kecepatan 2,3GHz dan TurboBoost 2,8GHz. Sedangkan varian yang lebih mahal akan ditenagai prosesor Intel Core i7-6500U generasi Skylake dual-core yang berlari dengan kecepatan 2,5GHz dan TurboBoost 3,1GHz. Laptop convertible Yoga 900 ini ditenagai grafis dari Intel HD Graphics dan mendukung memori RAM maksimal 16GB DDR3. laptophia menebak bahwa setup standar untuk Yoga 900 adalah 8GB DDR3. Lenovo juga membekali Yoga 900 dengan media penyimpanan berupa SSD berkapasitas 512GB untuk menampung data pengguna. Tak hanya itu, kapasitas baterai Yoga 900 ini cukup meyakinkan, yakni 66WHr.
Harga Lenovo Yoga 900
Harga laptop convertible Lenovo Yoga 900 sampai saat ini belum diumumkan secara resmi. Namun berdasarkan informasi terbaru yang Laptophia terima, harga Lenovo Yoga 900 ini kabarnya mulai $1299 euro atau mulai Rp 21, 3 juta. Tentunya harga ini ditujukan untuk varian terendah dari laptop Yoga 900. Seperti yang kita ketahui, line up Yoga memang menawarkan fleksibilitas, mobilitas, dan performa dalam satu kemasan. Namun harga yang ditawarkan juga premium. Informasi terakhir, Lenovo Yoga 900 mulai dipasarkan di Eropa mulai Oktober 2015 mendatang. Tak diketahui kapan laptop ini masuk pasar Indonesia.Spesifikasi Lenovo Yoga 900
- Layar sentuh IPS LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi 3200 x 1800 piksel
- Prosesor Intel Core i5-6200U dual-core 2,3GHz TurboBoost 2,8GHz atau Intel Core i7-6500U dual-core 2,5GHz TurboBoost 3,1GHz
- Chipset Intel
- Grafis Intel HD Graphics
- Memori RAM hingga 16GB DDR3
- Storage Solid State Drive (SSD) 512GB
- Konektifitas LAN, WiFi, Bluetooth, Port USB 3.0, Port USB Type-C, Port HDMI, stereo speaker 1,5W
- Kamera depan dengan resolusi HD
- Baterai 66WHr
- Sistem Windows 10
- Dimensi 12.8 x 8.9 x 0.6 inci berat 2,8 pound